Cara Terhindar dari Perusahaan Abal-Abal Saat Melamar Kerja di Job Fair
Merdeka.com - Keberadaan Job Fair atau sering disebut juga dengan bursa kerja bagaikan oasis bagi para pelamar kerja. Mengingat, banyaknya perusahaan yang membuka lowongan kerja secara ramai-ramai.
Meski begitu, tak sedikit keberadaan perusahaan fiktif atau abal-abal di acara Job Fair. Kondisi ini tentu amat merugikan para pencari kerja yang berharap dapat bekerja perusahaan profesional.
Lantas bagaimana cara terhindar dari perusahaan abal-abal saat di Job Fair?
-
Apa saja yang ditawarkan di Job Fair Nasional? Gelaran Festival Pelatihan Vokasi (FPV) dan Job Fair Nasional Tahun 2023 menyediakan total 56.566 lowongan kerja pada 135 perusahaan.
-
Pekerjaan apa yang banyak dicari oleh perusahaan di Indonesia? Data LinkedIn menunjukkan bahwa analitik, desain, dan teknik adalah skill yang paling banyak dimiliki di kalangan tingkat pemula saat ini.
-
Bagaimana cara melamar pekerjaan setelah Job Fair ditutup? Meskipun gelaran Job Fair sudah berkahir, Ia memastikan bahwa lowongan kerja tersebut tetap bisa diakses oleh masyarakat melalui layanan SIAPKerja. 'Jangan khawatir, lowongan 56.566 tetap akan dibuka, artinya setelah kegiatan ini ditutup silahkan mengirimkan aplikasi melalui online,' katanya.
-
Dimana Job Fair Nasional 2023 berlangsung? Gelaran Festival Pelatihan Vokasi (FPV) dan Job Fair Nasional Tahun 2023 berlangsung selama 3 hari sejak 27 s.d 29 Oktober 2023 di JI Expo, Kemayoran, Jakarta, dan dihadiri kurang lebih 16.120 pengunjung.
-
Siapa yang bisa membantu dalam proses mencari kerja? Aktifkan fitur #OpenToWork di LinkedIn untuk memberitahu rekruter tentang minat dan preferensi diri. Jaringan menjadi salah satu jalan paling efektif untuk mendapatkan pekerjaan. Jadi jangkau kembali koneksi lama dan buatlah koneksi baru. Selain itu, pertimbangkan untuk melakukan konsultasi atau pelatihan karier pada orang yang lebih profesional, untuk membantu menetapkan tujuan dan tetap mendapatkan motivasi yang tepat.
-
Di mana agen penyaluran tenaga kerja beroperasi? Demi menagih uang yang telah disetorkan ke HS, ia bersama puluhan orang yang merasa tertipu mendatangi rumah milik ibu dari HS, lokasinya berada di Gang Rambutan RT 1 RW 4 Desa Kalirejo, Kecamatan Undaan, Kudus.
1. Cek kredibilitas perusahaan
Melamar laman jobstreet.co.id, Minggu (16/3), terdapat sejumlah cara yang dapat anda ketahui untuk terhindar dari perusahaan fiktif. Antara lain, pastikan kredibilitas alamat dan nomor kontak perusahaan tercantum resmi.
"Jika alamat yang kamu temukan berbeda dengan alamat yang tercantum, itu adalah salah satu contoh iklan lowongan pekerjaan palsu," tulis jobstreet.
2. Perhatikan alamat e-mail dan website perusahaan
Perusahaan yang profesional akan mencantumkan alamat e-mail resmi mereka. E-mail tersebut digunakan untuk menerima lamaran kamu atau memanggil kamu untuk wawancara.
"Alamat e-mail perusahaan palsu biasanya domain gratis atau web based seperti Yahoo dan Gmail," ungkap Jobstreet.
Ciri lainnya, ketika perusahaan memberikan informasi panggilan interview, mereka langsung mengirimkannya dari e-mail resmi perusahaan. Pastikan kamu mengirimkan resume atau menerima panggilan interview dari alamat e-mail dengan pola seperti ini. Berikut contohnya:
- Resmi : namapenerima@namaperusahaan.com- Fiktif : nama.perusahaan@gmail.com atau namahrd@yahoo.com
3. Memungut biaya
Modus paling populer dari perusahaan palsu adalah meminta uang untuk dana transportasi, uang registrasi, dan jenis pungutan lainnya dari para pencari kerja. Modus lainnya lokasi tes berada di luar kota, sehingga kamu akan diarahkan untuk memakai agen travel atau memesan hotel tertentu.
"Jadi, berhati-hatilah karena ini adalah salah satu modus yang oknum-oknum sering pakai," terang jobstreet.
Selain itu, jangan pernah percaya juga jika pihak perekrut mengharuskan kamu untuk membayar sejumlah uang agar memperlancar proses penerimaan kerja.
4. Langsung diterima kerja tanpa perlu tes
Bagi perusahaan profesional, proses rekrutmen membutuhkan waktu berkala. Maka, kandidat harus melewati beberapa tahapan proses sebelum akhirnya bisa diterima.
Selain itu, perusahaan akan memastikan kandidat memiliki skill dan memenuhi persyaratan rekrutmen untuk menunjang bisnis perusahaan. Sehingga, perusahaan yang profesional tidak mungkin langsung menerima Anda begitu saja.
Mencari pekerjaan memang sulit. Job Fair menjadi salah satu cara masyarakat untuk bisa mendapat pekerjaan. Namun tentunya Anda harus tetap berhati-hati dan lebih teliti lagi agar tidak tertipu dengan perusahaan abal-abal. (mdk/azz)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dalam job fair ini tersedia 56.566 lowongan pekerjaan dari 135 perusahaan, dan 10 perusahaan di antaranya membuka lowongan kerja untuk penyandang disabilitas.
Baca SelengkapnyaJob Fair Nasional 2023 merupakan salah satu kegiatan yang diselenggarakan Kemnaker pada Festival Pelatihan Vokasi.
Baca SelengkapnyaWakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor membuka Job Fair, UMKM Expo dan Career Seminars di Solo, Jawa Tengah.
Baca SelengkapnyaData Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri mencatat, sebanyak 823 korban terjerat penipuan lowongan kerja berbasis online.
Baca SelengkapnyaUntuk menilai perusahaan itu baik atau justru buruk 'red flag' calon karyawan bisa mendeteksi hal tersebut saat proses wawancara.
Baca SelengkapnyaWali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto menyebutkan bahwa bursa kerja tersebut diikutiĀ 40 perusahaan dengan berbagai bidang pekerjaan.
Baca SelengkapnyaIntip strateginya biar nggak kelamaan galau waktu jadi fresh graduate!
Baca SelengkapnyaMarak penipuan berkedok lowongan kerja di Bekasi, milenial tak lepas dari penipuan ini.
Baca SelengkapnyaTersedia 1.900 lowongan pekerjaan bagi pencari kerja termasuk disabilitas.
Baca SelengkapnyaJob fair ini diikuti 70 perusahaan dengan menyediakan 1.800-an lowongan pekerjaan.
Baca SelengkapnyaBanyuwangi Job Fair yang akan diselenggarakan pada 10-12 Agustus 2023 bakal diikuti lebih dari 67 perusahaan.
Baca SelengkapnyaPerhelatan yang berlangsung di Gedung Serba Guna kampus itu dikuti 30 perusahaan yang menyediakan 1.374 lowongan dengan 160 jabatan.
Baca Selengkapnya