Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Erick Thohir: BUMN Go Global Kunci Perbaiki Rantai Pasok

Erick Thohir: BUMN Go Global Kunci Perbaiki Rantai Pasok Erick Thohir. ©2018 Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bekerja sama dengan Kementerian Luar Negeri membentuk BUMN Go Global. Kerja sama tersebut untuk salah satunya menyelesaikan sejumlah masalah logistik yang selama ini ada di Indonesia.

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, BUMN Go Global merupakan kunci memperbaiki supply chain atau rantai pasok. "Melalui BUMN Go Global, kita juga ingin berpartisipasi memperbaiki supply chain yang ada di Indonesia," ujarnya di Jakarta, Jumat (17/7).

Menurutnya, selama ini Indonesia menjadi sasaran empuk produk-produk asing. Masalah tersebut hanya bisa diselesaikan dengan BUMN mendunia dan mengakuisisi perusahaan asing.

Orang lain juga bertanya?

"Kita tahu selama ini kita hanya jadi market tapi sampai kapan? Dengan kita melakukan akuisisi dari pada perusahaan yang di luar negeri ini suatu strategi memperbaiki supply chain bukan suatu program yang gaya gayaan tapi benar benar memperbaiki ekosistem bangsa kita," paparnya.

Dia melanjutkan, Indonesia sebagai bangsa besar memiliki dua keunggulan. Keunggulan tersebut juga diiringi dengan dengan masalah yang selama ini belum terselesaikan sepenuhnya.

"Kita ketahui bangsa kita punya dua keunggulan, satu mengenai pasar yang besar dan kedua mengenai sumber daya alam yang kaya. Tapi di dua pihak lain seperti teknologi dan logistik kita masih kekurangan. Nah hal hal ini yang harus kita perbaiki," jelasnya.

Melalui BUMN Go Global, dia berharap, Indonesia akan setara dengan negara lain yang memiliki perusahaan teknologi tinggi dan berdaya saing. Hal tersebut bisa terwujud melalui kerja sama dengan Kementerian Luar Negeri.

"Memang dalam waktu yang dekat saya dan Ibu Menlu ingin segara merealisasi hal-hal yang kita sepakati dan ini manfaat buat Indonesia dan sudah saatnya Indonesia setara bahkan lebih besar dari negara negara lain," tandasnya.

(mdk/azz)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Di Bawah Kepemimpinan Erick Thohir, Investasi BUMN Diklaim Lebih Baik
Di Bawah Kepemimpinan Erick Thohir, Investasi BUMN Diklaim Lebih Baik

Reformasi dan transformasi sektor BUMN telah menjadi bagian dari solusi.

Baca Selengkapnya
AIPF 2023 Jadi Ajang BUMN Unjuk Gigi Perluas Kerja Sama Internasional
AIPF 2023 Jadi Ajang BUMN Unjuk Gigi Perluas Kerja Sama Internasional

Erick Thohir terus mendorong perusahaan BUMN ekspansi bisnis ke level internasional.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir akan Gabung Garuda, Citilink, dan Pelita Air, Ini Alasannya
Erick Thohir akan Gabung Garuda, Citilink, dan Pelita Air, Ini Alasannya

Baginya, efisiensi di tubuh BUMN terus menjadi agenda utama pada perusahaan-perusahaan milik negara yang ia pimpin.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: Jangan karena Kita Non Blok, Kita jadi Ikut Blueprint China dan AS
Erick Thohir: Jangan karena Kita Non Blok, Kita jadi Ikut Blueprint China dan AS

Erick tak ingin sektor bisnis di Tanah Air masih berpangku tangan pada blueprint yang dimiliki negara-negara besar semisal Amerika Serikat dan China.

Baca Selengkapnya
Mantan Bos BI Sebut Kontribusi BUMN Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Sangat Signifikan
Mantan Bos BI Sebut Kontribusi BUMN Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Sangat Signifikan

Laba konsolidasi BUMN pada 2023 mencapai Rp 292 triliun.

Baca Selengkapnya
Bongkar Borok BUMN, Pernah Saling Gugat Hingga Proyek Berantakan
Bongkar Borok BUMN, Pernah Saling Gugat Hingga Proyek Berantakan

Sejak menjabat sebagai Menteri BUMN, Erick Thohir melakukan berbagai pembenahan.

Baca Selengkapnya
Langkah Erick Thohir Selesaikan Tumpukan Utang BUMN Karya ke Subkontraktor
Langkah Erick Thohir Selesaikan Tumpukan Utang BUMN Karya ke Subkontraktor

Konsolidasi Waskita Karya dan Hutama Karya membuat mereka tidak lagi saling berebut proyek.

Baca Selengkapnya
Di Depan PM Malaysia, Jokowi Pamer Keberhasilan BUMN era Erick Thohir
Di Depan PM Malaysia, Jokowi Pamer Keberhasilan BUMN era Erick Thohir

PM Malaysia, Anwar Ibrahim menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir: 7 BUMN Statusnya Masih Sakit
Erick Thohir: 7 BUMN Statusnya Masih Sakit

Dari 47 BUMN setelah holdingisasi, ada 7 BUMN yang kurang sehat.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Mau Gabungkan Ekosistem Pupuk dan Pangan, Begini Respons Dirut Bulog
Erick Thohir Mau Gabungkan Ekosistem Pupuk dan Pangan, Begini Respons Dirut Bulog

Erick Thohir ingin membentuk holding sektor pupuk dan pangan.

Baca Selengkapnya
Erick Thohir Genjot Pendapatan BUMN: RI Belum Bisa Hanya Andalkan Pajak
Erick Thohir Genjot Pendapatan BUMN: RI Belum Bisa Hanya Andalkan Pajak

Erick Thohir terus mendorong pendapatan dari perusahaan BUMN karena Indonesia belum bisa mengandalkan pendapatan negara dari penerimaan pajak.

Baca Selengkapnya
173 Anak-Cucu BUMN Dihapus, Erick Thohir: Kita Mau Dorong UMKM Bisa Tumbuh
173 Anak-Cucu BUMN Dihapus, Erick Thohir: Kita Mau Dorong UMKM Bisa Tumbuh

Bersih-bersih BUMN jadi salah satu langkah Erick Thohir mengefisienkan BUMN.

Baca Selengkapnya