Fenomena Masyarakat China Borong Durian, Tak Hanya untuk Dimakan tapi Jadi Simbol Kekayaan
Harga durian di China mencapai USD 10 atau sekitar Rp150.000 per kilogram.
Kenaikan permintaan buah durian di China membawa peluang bagi negara-negara di ASEAN untuk mengekspor buah durian ke China.
Fenomena Masyarakat China Borong Durian, Tak Hanya untuk Dimakan tapi Jadi Simbol Kekayaan
Fenomena Masyarakat China Borong Durian, Tak Hanya untuk Dimakan tapi Jadi Simbol Kekayaan
Buah yang bertekstur lengket dan memiliki rasa manis dengan bau yang sangat menyengat bernama durian kini menjadi buah yang banyak dicari di China.
Selera masyarakat China dengan buah ini meningkat hingga 400 persen tiap tahunnya.
Aris Decanay, pelaku ekonom HSBC’s ASEAN Economist menyampaikan, meningkatnya permintaan terhadap buah durian secara global dipengaruhi karena kegilaan masyarakat China terhadap buah durian tersebut.
"Melawan tren global, permintaan durian melonjak 400 persen dari tahun ke tahun yang disebabkan oleh kegilaan di China," kata Aris selaku ekonom HSBC’s ASEAN
Kenaikan permintaan buah durian di China membawa peluang bagi negara-negara di ASEAN untuk mengekspor buah durian ke China.
“Pasar di China sangat luas sehingga ada banyak ruang untuk negara-negara di ASEAN bersaing menjadi pengekspor buah durian ke China,” kata Aris selaku ekonom HSBC’s ASEAN
Lonjakan permintaan buah durian di China, membuat negara tersebut mengimpor buah durian dari negara-negara yang ada di ASEAN. Thailand menjadi negara penyumbang buah durian bagi China, diikuti dengan negara ASEAN lainnya seperti Brunei, Kamboja, dan Indonesia.
Ledakan buah durian yang terjadi di China bukan hanya karena masyarakat mengkonsumsi buah durian untuk dimakan, tetapi juga digunakan sebagai hadiah untuk memamerkan kekayaan yang dimiliki.
Harga durian di China mencapai USD 10 atau sekitar Rp150.000 per kilogram. Masyarakat di sana membeli durian untuk diberikan kepada kerabat atau saudara sebagai hadiah pada saat pelaksanaan pesta pertunangan.
Aris mengatakan bahwa pemberian buah durian kemungkinan suatu saat nanti akan menjadi sebuah tradisi pada masyarakat China.
"Mungkin suatu saat nanti, akan jadi tradisi China untuk memberikan hadiah durian kepada orang terkasih,” kata Aris selaku ekonom HSBC’s ASEAN