Segera Beri Vaksin Rabies ke Hewan Peliharaan Anda, Segini Harganya
Merdeka.com - Baru-baru ini viral kasus seorang balita di Buleleng meninggal dunia setelah terkena gigitan dari anjing peliharaannya. Anjing tersebut ternyata terinfeksi rabies, sehingga menular kepada bocah berusia 5 tahun tersebut.
Kabar ini dibagikan oleh akun TikTok Kadek Susiani. Kasus rabies tersebut menjadi pengingat kembali bahayanya penyakit menular dari hewan kepada manusia. Sebab penyakit ini memang perlu diwaspadai terutama karena dampak mematikan yang dimilikinya.
Mengutip laman resmi Kementerian Kesehatan, rabies merupakan penyakit infeksius yang disebabkan oleh virus rabies. Virus ini dapat menyerang sistem saraf pusat dan menyebabkan peradangan pada otak dan sumsum tulang belakang.
-
Apa penyebab rabies? Rabies disebabkan oleh virus yang masuk ke tubuh manusia melalui cakaran atau gigitan hewan yang terinfeksi virus rabies. Jilatan hewan yang terinfeksi ke mulut, mata, atau luka terbuka, juga bisa menjadi cara virus rabies menular dari hewan ke manusia.
-
Apa yang dimaksud dengan rabies? Rabies adalah infeksi virus yang menyebar melalui gigitan hewan yang telah terifeksi sebelumnya. Virus rabies ini dapat masuk dalam kelompok rhabdovirus.
-
Kapan rabies menyerang otak? Setelah memasuki tubuh, virus rabies lantas menyebar ke otak melalui sel saraf, kemudian berkembang biak dengan cepat. Persebaran virus rabies di dalam tubuh manusia dapat menyebabkan peradangan otak dan saraf tulang belakang.
-
Bagaimana rabies menular? Rabies disebabkan oleh virus rabies, yang dapat ditularkan melalui gigitan atau cakaran hewan yang terinfeksi, seperti anjing, kucing, dan kelelawar.
-
Di mana rabies bisa ditemui? Dalam hal ini, rabies bisa ditemui di 150 negara dan di semua benua, kecuali Antartika dan Arktik.
-
Kenapa kucing rabies berbahaya? Kucing rabies adalah kondisi yang sangat berbahaya dan menularkan penyakit yang mematikan kepada manusia dan hewan lainnya.
Rabies biasanya ditularkan kepada manusia melalui gigitan atau cakaran dari hewan yang terinfeksi, terutama anjing, kucing, rubah, rakun, dan kelelawar. Sehingga ada baiknya hewan-hewan peliharaan mendapatkan vaksin untuk menambah kekebalan tubuh mereka dari penyakit rabies.
Berdasarkan laman resmi Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, vaksin rabies secara mandiri harganya Rp150.000 per vaksin. Namun biasanya, vaksin rabies dibagikan secara gratis pada momen-momen tertentu seperti Hari Rabies pada tanggal 23 September. Namun, persediaan vaksin ini pun sangat terbatas.
Untuk mendapatkan vaksin rabies, hewan peliharaan atau yang akan divaksin harus diberikan obat cacing seminggu sebelumnya. Saat hendak divaksin, suhu tubuh hewan yakni anjing atau kucing tidak boleh lebih dari 39,2 derajat celcius, berusia di atas 6 bulan dan tidak sedang hamil.
Selain itu, 3 hari sebelum vaksin dan 3 hari setelah vaksin, hewan peliharaan tidak boleh mendapatkan perawatan atau dimandikan (grooming). Terpenting jarak antar waktu vaksin 1 tahun.
(mdk/azz)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Cara mencegah rabies adalah hal yang penting untuk diketahui semua orang.
Baca SelengkapnyaRabies adalah penyakit berbahaya yang ditularkan melalui gigitan hewan.
Baca SelengkapnyaCiri kucing rabies yang penting diketahui dan dipahami oleh semua orang.
Baca SelengkapnyaBila sudah muncul gejala karena terlambat penanganannya, maka risiko yang terjadi adalah 100 persen meninggal.
Baca SelengkapnyaSepanjang tahun 2023 ini, ada hampir 4.000 kasus gigitan hewan rabies di Sumut.
Baca SelengkapnyaMulai dari toxoplasmosis, bartonellosis, salmonellosis, sampai demam Q.
Baca SelengkapnyaSejumlah penyakit zoonosis bisa mengancam kesehatan manusia dan disebabkan oleh hewan.
Baca SelengkapnyaPemprov DKI terus berupaya mempertahankan Jakarta bebas rabies dan mencegah gigitan hewan penular virus rabies (GHPR).
Baca SelengkapnyaTetaplah waspada menjaga jarak dari fauna yang dapat menyebarkan penyakit rabies.
Baca SelengkapnyaKorban sempat dilarikan ke RSUD Puri Husada Tembilahan namun nyawanya tidak terselamatkan.
Baca SelengkapnyaKasus penularan virus rabies ke manusia di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) belakangan semakin mewabah.
Baca SelengkapnyaAksi Bhayangkari tersebut diwujudkan dengan pemberian vaksin gratis dan edukasi kepada warga.
Baca Selengkapnya