Warga Karang Taruna Kampung Mrican, Giwangan, Umbulharjo, Yogyakarta, menyulap saluran irigasi menjadi kolam yang diisi dengan ribuan ikan. Ide mereka mencuri perhatian wisatawan, tak hanya dari dalam negeri, tetapi juga mancanegara.
Ide ini muncul saat warga berkumpul di dekat Sungai Gajah Wong. Warga berbincang hingga memunculkan ide ingin membersihkan saluran irigasi, terutama dari sampah dan limbah. Memang tak mudah mewujudkan ide itu, apalagi banyak pro kontra yang muncul dari warga. Namun untuk tujuan yang baik, akhirnya ide itu dilakukan.