Bukan tukar cincin, pasangan China bertukar ular piton saat menikah
Bukan tukar cincin, pasangan China bertukar ular piton saat menikah. Mereka mengaku penyayang binatang. Ular piton itu masing-masing beratnya 30 kilogram dan 15 kilogram. Pasangan itu mengatakan ingin mempromosikan konsevasi kehidupan satwa liar.
Pasangan asal Provinsi Jilin, China, yang mengaku penyayang binatang bertukar ular piton saat mengucap janji pernikahan empat hari lalu di sebuah hotel.
Pasangan bernama Wu Jianfeng dan Jiang Xue itu membawa ular piton berwarna kuning yang masing-masing beratnya 30 kilogram dan 15 kilogram.
-
Apa yang ditemukan di China selatan? Sebuah fosil buaya yang telah punah ditemukan dengan kondisi terpenggal di China selatan.
-
Apa saja merek mobil China yang sudah hadir di Indonesia? Setelah kehadiran Wuling, DFSK, Chery, dan BYD di Indonesia, banyak merek mobil China lainnya yang dikabarkan akan menyusul untuk memasuki pasar otomotif Tanah Air.
-
Kenapa cecak diekspor ke China? China adalah importir besar cecak, tokek, dan spesies kadal yang diyakini berkhasiat meringankan berbagai penyakit.
-
Dimana merek mobil China lainnya akan masuk di Indonesia? Produsen mobil China kini memperluas pasarnya ke berbagai negara di Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Setelah kehadiran Wuling, DFSK, Chery, dan BYD di Indonesia, banyak merek mobil China lainnya yang dikabarkan akan menyusul untuk memasuki pasar otomotif Tanah Air.
-
Apa yang dimaksud dengan peribahasa China bijak? Peribahasa China Bijak 1. "Jangan takut tumbuh perlahan, takutlah hanya berdiri diam." 2. "Ada dua jenis manusia sempurna: mereka yang sudah mati, dan mereka yang belum lahir." 3. "Makin banyak kamu berkeringat dalam latihan, makin sedikit kamu berdarah dalam pertempuran." 4. "Kau mendapatkan apa yang kau bayar." 7. "Pilih pekerjaan yang kamu sukai dan kamu tidak akan pernah harus bekerja sehari pun dalam hidupmu." 8. "Jangan pernah menilai seseorang dari penampilannya." 9. "Perjalanan seribu mil dimulai dengan langkah pertama." 10. "Kesempatan mengetuk pintu hanya sekali."
-
Apa yang ditemukan di China baru-baru ini? Spesies Baru Titanosaurus Ditemukan di China, Hidup di Zaman Kapur Ahli paleontologi di Tiongkok menemukan fragmen fosil dari genus dan spesies baru dinosaurus sauropoda titanosaurian yang hidup di Bumi selama periode Kapur.
Wu Jianfeng dan Jiang Xue ©Daily Mail
Koran the Daily Mail melaporkan, Selasa (20/9), dalam sebuah video berdurasi 24 detik yang beredar di media sosial China, pasangan itu terlihat saling mengalungkan ular piton di leher masing-masing. Setelah itu mereka saling berpelukan.
Menurut si mempelai laki-laki, Wu Jianfeng, dengan pernikahan yang unik itu dia ingin mempromosikan konsevasi kehidupan satwa liar.
"Jangan pukul ular piton kalau Anda melihatnya di pedalaman. Mereka sangat lembut,"
Wu Jianfeng dan Jiang Xue ©Daily Mail
kata Wu dalam video di media sosial lain.
Sejoli baru menikah itu juga dilaporkan memelihara laba-laba, burung, dan kadal.
Menurut situs People's Daily Online, pasangan itu mengaku menemukan dua ular piton besar itu di pedalaman Jilin pada 2015.
Setelah video pernikahan unik itu beredar dilaporkan kedua ular itu disita oleh aparat kehutanan dua hari setelah mereka menikah.
Baca juga:
Lima pernikahan paling aneh sedunia, manusia nikahi benda mati
Ini pesta pernikahan termahal sejagat, biayanya Rp 26 miliar
Baru menikah beberapa jam, pria ini ceraikan istri sebab main ponsel
Ini pengusaha di India rela biayai pernikahan 151 wanita yatim
Di hari H pernikahan, mempelai pria malah kawini wanita lain