Kisah Cinta Firaun Akhenaten dan Ratu Nefertiti yang Melegenda, Tak Malu Bermesraan di Depan Umum
Kisah Firaun Akhenaten dan Ratu Nefertiti adalah salah satu kisah cinta termasyhur dari zaman Mesir Kuno.
Kisah Cinta Firaun Akhenaten dan Ratu Nefertiti yang Melegenda, Tak Malu Bermesraan di Depan Umum
Kisah Cinta Firaun Akhenaten dan Ratu Nefertiti yang Melegenda, Tak Malu Bermesraan di Depan Umum
Peradaban Mesir kuno dikenal tidak hanya karena situs-situs bersejarahnya yang masih ada sampai saat ini. Tetapi kehidupan raja atau para firaun pada zaman itu juga banyak dituliskan dalam sejarah, termasuk kisah cinta mereka.
Salah satu kisah cinta yang melegenda dari zaman itu adalah hubungan antara Firaun Akhenaten dan Ratu Nefertiti.
Foto: Relief Firaun Akhenaten dan Nefertiti bersama anak-anak mereka.
Akhenaten adalah firaun Mesir yang berkuasa dari tahun 1353 SM sampai 1336 SM. Permaisuri utamanya adalah Nefertiti. Foto: Patung Firaun Akhenaten.
-
Apa yang ditemukan di makam Firaun Tutankhamun? Di dalam makamnya, ditemukan juga dua mumi kecil, yang diyakini mumi manusia.
-
Kapan patung Firaun Tutankhamen dilelang? Tutankhamen merupakan salah satu firaun Mesir yang paling terkenal. Pada masa pemerintahannya dia melakukan restorasi agama dan memperbaiki hubungan diplomatik antara penguasa manusia dengan penguasa dewa melalui karya seni yang diciptakan selama masa pemerintahannya.
-
Siapa yang menemukan makam Firaun Tutankhamun? Makamnya ditemukan 100 tahun lalu oleh arkeolog Inggris, Howard Carter.
-
Di mana makam Firaun Tutankhamun berada? Firaun yang mati muda ini dimakamkan di Lembah Para Raja, nekropolis atau pemakaman kuno terkenal di Mesir.
-
Apa rahasia yang tersembunyi dalam lukisan firaun Ramses II? Hasil pemindaian terhadap lukisan firaun Mesir Ramses II yang berusia 3.000 tahun mengungkap lukisan itu menyimpan rahasia mengejutkan. Peneliti yang menggunakan teknik terbaru menemukan detail tersembunyi dalam dua lukisan Mesir kuno di Theban Necropolis, dekat Sungai Nil.
Nefertiti dikenal sebagai Penguasa Nil dan Putri Para Dewa, Nefertiti memiliki pengaruh kuat dan menyandang status yang sama dengan firaun atau setara ratu.
Ratu Tercantik
Nefertiti juga dikenal di seluruh Mesir karena kecantikannya. Dia disebut sangat bangga dengan lehernya yang panjang seperti angsa dan memiliki riasan khas menggunakan tanaman Galena. Namanya berasal dari kata 'nefer', sejenis manik emas memanjang, yang sering dipakainya.
Nefertiti juga dikenal sebagai mertua dan ibu tiri Firaun Tutankhamun. Orang tuanya tidak diketahui secara pasti, tapi dia diyakini putri dari Ay, firaun setelah Tutankhamun. Dia punya adik perempuan, Moutnemendjet.
Ciuman Depan Umum
Nefertiti menikah dengan Akhenaten atau dikenal juga dengan nama Amenhotep IV sekitar tahun 1357 SM dan diangkat menjadi ratu. Sejumlah relief menggambarkan kemesraan pasangan ini seperti naik kereta kencana berdua, berciuman di depan umum, saling pangku, sehingga para ahli menyebut hubungan mereka sangat tulus berdasarkan cinta.
Puisi untuk Nefertiti
Kisah cinta legendaris ini juga tertulis dalam hieroglif di nekropolis Amarna. Firaun Akhenaten bahkan menulis puisi cinta untuk Nefertiti yang berbunyi: "Dan sang Pewaris, Terhebat dalam Istana, Putih Wajahnya, Dihiasi Bulu-Bulu, Kekasih Kebahagiaan, yang Diberkati Kenikmatan, yang mendengar suaranya membuat Raja bergembira, Istri Utama Raja, kesayangannya, Putri Dua Negeri, Neferneferuaten-Nefertiti, Semoga dia hidup Selamanya dan Selalu..."
- Cleopatra Pernah Mandi di Kolam Air Panas Ini, Diyakini Bisa Menyembuhkan
- Beri Klarifikasi, Ini Fakta Sosok Cleopatra Djapri Eks JKT48 Viral Usai Cari ART dengan Gaji Rp 1,7 Juta
- Tulisan Tangan Cleopatra Ditemukan di Pembungkus Mumi, Begini Isinya
- Main di Takdir Cinta yang Kupilih, Intip Potret Mesra Diego Afisyah dan Istri Bule
Jumlah Anak Akhenaten dan Nefertiti
Nefertiti dan Akhenaten dikaruniai enam putri, dua di antaranya menjadi ratu Mesir: Meritaten (diyakini menjabat sebagai ratu ayahnya), Meketaten, Ankhesenpaaten/Ankhesenamen (ratu firaun Tutankhamun), Neferneferuaten Tasherit, Neferneferure, dan Setepenre.