Penyelidikan Palestina Simpulkan Israel Sengaja Bunuh Jurnalis Aljazeera
Israel membantah hasil penyelidikan ini. Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz menyebut kesimpulan Palestina itu "kebohongan yang nyata".
Otoritas Palestina kemarin mengumumkan hasil penyelidikan kasus pembunuhan jurnalis Aljazeera Shireen Abu Aqla. Menurut Palestina, terbukti pasukan Israel sengaja menembak Abu Aqla saat dia hendak menyelamatkan diri.
Kesimpulan ini tidak berbeda dengan penyelidikan awal yang diumumkan hampir dua pekan lalu dan sudah diduga banyak kalangan.
-
Apa masalah utama yang memicu konflik Israel dan Palestina? Konflik Palestina dan Israel, hingga kini masih menjadi isu kemanusiaan yang belum berakhir. Konflik yang bermula sejak tahun 1947 ini bahkan masih sering memanas. Di mana penduduk Israel terus berusaha menguasai wilayah yang seharusnya menjadi hak dari warga negara Palestina.
-
Bagaimana tanggapan Inggris terhadap konflik Israel-Palestina? Sejauh ini Inggris pun bersikap tengah dalam menyikapi konflik Israel-Palestina. Meski pembantaian di depan mata, Inggris justru tetap menjaga 'kemesraan' dengan Israel. Lewat pernyataan kantor PM Inggris pada Minggu (7/7), Starmer disebut telah berkomunikasi dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk segera melakukan gencatan senjata."Dia kemudian menegaskan kebutuhan yang jelas dan mendesak untuk gencatan senjata, pelepasan sandera, serta peningkatan segera volume bantuan kemanusiaan terhadap warga sipil," dikutip Anadolu Agency.Starmer juga mengucapkan terima kasih kepada Netanyahu atas ucapan selamat yang diberikan kepadanya usai dilantik menjadi PM Inggris yang baru. Dirinya pun berharap bisa lebih memperdalam hubungan akrab antara Inggris dan Israel.
-
Apa yang dilakukan tentara Israel terhadap tahanan Palestina? Dengan posisi tangan terikat dan tanpa busana, para tahanan tersebut diperdaya sebagai perisai hidup untuk masuk ke rumah dan terowongan hancur di Jalur Gaza.
-
Di mana kejadian tentara Israel melempar jasad warga Palestina terjadi? Dilansir Middle East Eye, video tersebut memperlihatkan tiga tentara memanjat ke atas atap, memegangi mayat-mayat dan melemparkannya satu per satu dari atas atap.
-
Bagaimana cara agar konflik Israel-Palestina bisa berakhir? Seandainya kehidupan telah mengajarinya sesuatu, penyembuhan dan perdamaian hanya bisa dimulai dengan pengakuan atas kesalahan yang dilakukan.
-
Kapan konflik antara Palestina dan Israel semakin meningkat? Terlebih lagi, selama sebulan terakhir, konflik antara Palestina dan Israel mengalami peningkatan. Israel bahkan menyatakan perang kepada Palestina dengan melancarkan berbagai serangan udara dan darat.
Israel membantah hasil penyelidikan ini. Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz menyebut kesimpulan Palestina itu "kebohongan yang nyata".
Shireen Abu Aqla, reporter Palestina-Amerika yang bekerja untuk stasiun televisi Aljazeera ditembak di bagian kepala pada 11 Mei ketika pasukan Israel menyerbu Kota Jenin di wilayah pendudukan Tepi Barat.
Sejumlah saksi dan pejabat Palestina mengatakan dia tewas karena tembakan Israel. Namun Israel menyebut dia tertembak ketika terjadi kontak senjata antara pasukan mereka dengan militan Palestina. Hanya analisis balistik dari peluru--yang dipegang oleh pihak Palestina-- dan senjata si tentara yang bisa menentukan siapa yang melepaskan tembakan itu.
Jaksa Palestina Akram Al Khatib dalam jumpa pers di Tepi Barat mengumumkan hasil penyelidikan itu. Dia menuturkan tidak ada militan Palestina di lokasi ketika Abu Aqla ditembak mati.
"Satu-satunya tembakan dilakukan oleh pasukan pendudukan, bertujuan untuk membunuh," kata dia, seperti dilansir laman France24, Kamis (26/5).
Abu Aqla mengenakan helm pelindung dan rompi antipeluru bertuliskan "PRESS" saat ditembak. Al Khatib menuturkan militer Israel melihat Abu Aqla dan mereka tahu dia jurnalis.
Dia menuding Israel sengaja menembak Abu Aqla saat dia hendak menyelamatkan diri. Palestina berkukuh peluru yang mengenai Abu Aqla tidak akan diserahkan ke pihak Israel untuk penyelidikan. Dia juga memutuskan tidak memberikan foto peluru itu agar Israel tidak menyampaikan kebohongan baru.
Al Khatib menuturkan penyelikan Palestina berdasarkan wawancara dengan saksi, olah TKP dan laporan forensik.
Dalam pidatonya kemarin kepala militer Israel Letnan Jenderal Aviv Kohavi mengatakan mustahil mengetahui siapa yang melepaskan tembakan itu dan dia menyerukan agar Palestina mau bekerja sama untuk menyingkap apa yang sebenarnya terjadi.
"Tapi ada satu hal yang bisa dipastikan," kata dia. "Tidak ada tentara yang menembak jurnalis, kami sudah menyelidiki itu. Kami sudah memeriksanya. Itulah kesimpulannya. Tidak ada yang lain."
Israel membantah mereka menargetkan jurnalis dan menawarkan dua skenario: Abu Aqla ditembak serampangan oleh militan Palestina yang menembaki konvoi militer Israel atau dia ditembak oleh tentara Israel yang sedang membidik militan Palestina. Pihak militer sudah mengidentifikasi kemungkinan senjata yang dipakai dalam insiden itu tapi mereka perlu mengecek pelurunya untuk menyimpulkan.
Saksi Palestina menuturkan tidak ada militan Palestina atau kontak senjata di lokasi Abu Aqla tewas. Militan Palestina yang ada di lokasi berada di sisi lain dari konvoi militer, sekitar 300 meter dari posisi Abu Aqla. Dan mereka tidak punya pandangan tembak langsung. Sebaliknya posisi konvoi militer yang berada sekitar 200 meter dari jalan lurus memiliki pandangan tembak langsung.
(mdk/pan)