Fakta Latte Dipuja di Amerika Diremehkan di Italia
Di balik kelezatannya, latte yang biasa dijumpai pada caffe latte memiliki cerita yang unik. Seperti apa?
Boleh dibilang latte hampir ada dalam setiap daftar menu kafe. Inilah yang membuat latte akhirnya seolah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari sajian kopi di era modern ini. Namun, di baliknya ternyata ada cerita unik soal latte ini. Seperti apa itu?
Bukan Jenis Kopi Murni
Dalam prosesnya, kopi latte dibuat dari campuran espresso, susu yang dipanaskan serta foam atau buih susu.
Campuran itulah yang membuat latte akhirnya lebih milky alias terasa susunya dan tak terlalu kuat kopinya, sebagaimana americano atau espresso.
-
Apa itu pantun kopi lucu? Pantun bisa diangkat dari banyak tema, salah satunya adalah pantun tema kopi. Kopi telah menjadi minuman yang tidak hanya menghangatkan tubuh, tetapi juga menjadi bagian penting dari budaya dan kehidupan sehari-hari banyak orang. Namun, di balik kenikmatan secangkir kopi, terdapat keunikan dan keceriaan yang dapat diungkapkan melalui pantun kopi lucu.
-
Apa yang menjadi kesamaan kopi dan cinta? Kopi dan cinta sama-sama bisa membuat mata terbuka lebar, entah itu pagi-pagi atau memikirkan orang yang kita sayang.
-
Bagaimana cara kopi memberikan inspirasi dalam kehidupan? Kopi adalah inspirasi yang mengalir dengan setiap tegukan.
-
Bagaimana Dul Coffe meracik kopinya? Dull Coffee menyajikan kopi yang kita roasting sendiri dengan menggunakan biji kopi Gayo dan Temanggung. Sehingga cita rasa kopinya pun autentik dengan aroma yang khas. Apalagi di sini pelanggan dapat melihat langsung proses pembuatan kopi yang mereka pesan,” ujar Abdul.
-
Kapan kopi diibaratkan sebagai sesuatu yang memberi ketenangan? Jadilah seperti kopi pagi ini. Walau sendiri, namun memberi ketenangan dan inspirasi tanpa henti.
-
Apa yang diibaratkan sebagai kopi dalam kata mutiara kopi? Dia adalah krim saya, dan saya adalah kopinya - Dan ketika Anda menuangkan kami bersama, itu menjadi sesuatu.
Latte Banyak Variannya
Seiring berkembangnya kreasi kopi, kini latte sudah banyak sekali variannya. Bahkan, sekarang sudah ada latte dengan rasa unik karena ditambahkan campuran sirup, seperti vanilla latte, hazelnut latte, pandan latte atau malah sekarang ada klepon latte. Unik banget, kan?
Diremehkan Di Italia
Hal menarik justru terjadi di Italia. Pandangan akan latte di negara ini justru tak sama dengan espresso. Padahal, secara harfiah latte ini sendiri diambil dari bahasa Italia, yaitu Caffellatte. Lantas, kenapa bisa begitu?
Latte dalam bahasa Italia diartikan sebagai kopi susu atau kopi yang dicampur dengan susu. Nah, penambahan susu yang lebih banyak dari kopi inilah yang membuat racikan kopi tersebut kemudian dinamakan sebagai Caffellatte. Banyaknya susu yang ditambahkan, membuat latte punya tekstur lebih lembut dibandingkan racikan kopi lain. Itulah yang kemudian membuat orang Italia tak memandang latte ini sebagai secangkir kopi.
Sudah Berusia Ratusan Tahun
Menariknya, latte ini bukan kreasi baru, melainkan sudah ada sejak berabad-abad silam. Berdasarkan catatan sejarah, latte pertama kali disajikan pada abad ke-17 masehi dan dinikmati oleh orang Eropa.
Sementara menurut lansiran Oxford English Dictionary, kata 'Caffe e latte' sudah digunakan oleh seorang pria bernama William Dean Howells pada 1867. Penemuan tersebut didasarkan pada essai yang ditulis Howells sekitar pertengahan tahun 1800-an berjudul 'Italian Journey'. Ia menulis kata Caffe e latte dalam essai tersebut
- Dulu Pengangguran, Pria Ini Sulap Ampas Kopi jadi Lukisan Bernilai Seni Tinggi hingga Pameran ke Amerika
- Fakta Sosok Ayah Mirna Korban Kopi Sianida, Pekerjaan hingga Kehidupan Pribadinya Curi Perhatian
- 5 Resep Donat Bomboloni Ala Italia yang Anti Mainstream, Super Lembut & Bisa Jadi Ide Bisnis Rumahan
- 5 Racikan Kopi Buat Anda yang Tak Cocok dengan Pahitnya Americano
Hindari Pesan Latte di Italia
Terdengar aneh bagi orang Italia, saat tahu ada seseorang memesan latte di kafe. Kenapa?Sebab, kata 'latte' dalam bahasa Italia berarti susu. Jadi, jangan kaget saat memesan latte di kafe-kafe yang ada di Italia, yang datang bukan secangkir kopi, melainkan segelas susu. Oleh karena itu pastikan untuk memesan Caffe latte panas atau dingin ya.
Sebaliknya, latte justru pertama kali populer di Seattle, Washington DC, AS sebelum menyebar ke seluruh dunia. Popularitas latte diperkirakan sudah merebak di Seattle sejak 1980an. Layaknya, orang Indonesia dan masyarakat modern saat ini, barista pun sudah terbiasa dengan pesanan latte yang berarti secangkir kopi susu.