Kumpulan Karya Fesyen Ivan Gunawan yang Mendunia, Terbaru Rilis Koleksi 'Maharani' di Paris
Koleksi terbarunya itu sontak mencuri perhatian karena pemilihan temanya yang unik.
Koleksi terbarunya itu sontak mencuri perhatian karena pemilihan temanya yang unik.
Kumpulan Karya Fesyen Ivan Gunawan yang Mendunia, Terbaru Rilis Koleksi 'Maharani' di Paris
Baru-baru ini Ivan Gunawan menampilkan koleksi fesyen terbarunya. Kolekasi Maharani ditampilkan Ivan Gunawan di Front Row Paris 2023 yang digagas oleh Indonesian Fashion Chamber (IFC) yang bekerja sama dengan Indonesia International Modest Fashion Festival (IIN2MF) pada 2 September lalu.
Koleksi terbaru Ivan Gunawan di Paris ini memetik ide kreatif dari masa keemasan kerajaan Majapahit ketika dipimpin oleh Maharani, Tribhuawana Tunggadewi, ratu yang berhasil menaklukan nusantara.
Selain tampil di Paris, Ivan Gunawan juga akan membawa karyanya ke New York Fashion Week (NYFW) The Shows - Spring Summer 2023/2024 pada Rabu (13/9) mendatang. Lewat group show "Indonesia Now", Ivan Gunawan akan memamerkan 12 look.
Koleksi terbarunya itu sontak mencuri perhatian karena temanya yang unik. Lalu, apa saja karya fesyen Ivan Gunawan yang curi perhatian? Berikut selengkapnya.
- Sejarah Kelam di Paris, Tulang Manusia Digiling Jadi Tepung untuk Membuat Roti
- Kebiasaan 5 Ilmuwan Ini Mulai dari Berjudi hingga Koleksi Batu Bertuah, Berikut Sosoknya
- Penemuan Makam Berusia 9.500 Tahun Ungkap Sejarah Munculnya Budidaya Tanaman Paling Awal
- Karya Mural China Pertama Berusia 4.000 Tahun Ditemukan, Ungkap Asal Usul Penggunaan Kuas dalam Seni Lukis
Pamerkan 12 Koleksinya
Pada acaranya di NYFW mendatang, Ivan diketahui akan memamerkan 12 karya gaun mewah dan elegan. Meski Ivan Gunawan mengusung ide dari masa kejayaan Majapahit, tetap saja dalam busana kreasinya Ivan tetap mengimplementasikan pada gaya hidup modern dan mewah.
“Saya terinspirasi dari seorang ratu pada kejayaan Majapahit dan koleksi saya didominasi dengan warna gold” imbuhnya, mengutip Liputan6.com.
Koleksi Maharani dari Ivan Gunawan.
Dalam rancangannya terlihat gaun-gaun yang ia pamerkan di Paris ini memiliki karakter tersendiri yang terlihat mewah dan elegan.
Rancangan busana tersebut memiliki warna dominan emas dan dipenuhi hiasan kristal, sehingga semakin memantulkan gemerlap kemewahan.
“Saya menggunakan motif dari zaman kerajaan majapahit, saya berusaha untuk ikut andil dalam mengkreasikan wastra dengan cara yang berbeda,” ungkap Ivan Gunawan dalam konferensi pers Front Row Paris, mengutip fimela.com.
Gaun Miss Universe 2016
Pada 2016 silam, ternyata karya Ivan Gunawan telah dipamerkan melalui acara Miss Universe 2016. Kala itu gaun “Kedjora” karya Ivan Guunawan didominasi warna hitam dan bertabur ribuan kristal Swarovski. Gaun karyanya tersebut memberi kesan bagi yang memakainya.
(foto : fimela.com)
Gaun Miss Universe 2017
Selanjutnya, Ivan Gunawan juga masih dipercayai untuk mengonsep dan mendesain busana gaun untuk Miss Universe 2017. Dalam desainnya kala itu, Ivan mengusung tema Bunga Cino yang didominasi dengan warna kuning. Meski lebih terlihat sederhana dan nusantara banget, gaun ini juga tetap mencuri perhatian dunia.
Gaun Miss Universe 2017
Gaun Pengantin Intan Azzahra dan Zendhy
Pada April 2017 lalu, pernikahan Intan Azzahra dan Zendhy Zaen sempat mencuri perhatian. Pasalnya gaun pernikahan yang mereka pakai terlihat megah bagai pasangan kerajaan. Ternyata gaun tersebut merupakan desain dari Ivan Gunawan yang didominasi dengan warna putih dan ditambah dengan hiasan payet.
(Foto : kapanlagi.com)
Ivan Gunawan sudah memulai kariernya sebagai desainer dari tahun 2000-an. Ivan pada awalnya hanya membantu pamannya, Aji Notonegoro yang juga desainer.
Hingga saat ini, pria 41 tahun itu telah memetik hasil dari jerih payahnya sedari dulu. Kini ia mampu mengepakkan sayapnya menjadi desainer sekaligus artis kondang Tanah Air yang dikenal hingga mancanegara.