Mengenal Syaikh Muhammad Suhaimi, Ulama Asal Bekasi yang Dipercaya Punya Karamah
Sosoknya disegani oleh warga Bekasi hingga saat ini
Sosoknya disegani oleh warga Bekasi hingga saat ini
Mengenal Syaikh Muhammad Suhaimi, Ulama Asal Bekasi yang Dipercaya Punya Karamah
Dahulu terdapat sembilan wali di tanah Jawa sebagai penyebar agama Islam yang dikenal dengan nama Wali Songo.
Di masa berikutnya, ternyata masih terdapat tokoh lain yang memiliki kekuatan serupa wali Allah, salah satunya Syaikh Muhammad Suhaimi.
-
Siapa Imam Syafi'i? Imam Syafi’i adalah salah satu mazhab dalam agama Islam yang sekaligus merupakan kontributor pertama dari prinsip-prinsip yurisprudensi Islam.
-
Dimana Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman berada? Masjid Jami Sultan Syarif Abdurrahman merupakan masjid terbesar di Pontianak dan masjid yang pertama kali berdiri di Provinsi Kalimantan Barat.
-
Di mana Mohammad Sjafei dimakamkan? Makamnya pun kini berada di samping ibu angkatnya, Andung Khadijah di kompleks sekolah INS Kayutanam.
-
Siapa Syekh Nurjati? Syekh Maulana Idhofi Mahdi Datuk Kahfi atau Syekh Nurjati menjadi tokoh penyebar Agama Islam yang berpengaruh di sekitar abad ke-14.
-
Asinan Betawi Hj. Sofy berlokasi di mana? Menariknya, warung asinan yang terletak di Jalan KH Hasyim Ashari, Kecamatan Pinang ini legendaris sejak 1975.
-
Kapan BP2MI melakukan kunjungan ke Bea Cukai Tanjung Perak Surabaya? Didampingi Bea Cukai Tanjung Perak Surabaya, kegiatan ini merupakan lanjutan kunjungan ke pergudangan PJT di Tanjung Emas Semarang. Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) bersama Benny Ramdhani melanjutkan peninjauan Perusahaan Jasa Titipan (PJT) di PJT PT Samudera Agung Logistics di Osowilangun Surabaya, Jawa Timur, Jumat (5/4).
Ulama ini diketahui berasal dari wilayah Bekasi, Jawa Barat, dan begitu disegani oleh masyarakat setempat. Ini karena keilmuannya yang tampak, dan bisa dirasakan langsung oleh para murid dan masyarakat di sana.
Salah satu karamah yang dipercaya dimiliki oleh sosoknya adalah bisa menghadiri pengajian di banyak tempat dalam satu waktu yang sama. Ini juga yang kemudian menjadikannya sebagai sosok wali yang misterius. Berikut selengkapnya
Kemunculannya Misterius
Tidak ada yang tahu pasti kapan dan di mana sosok Syaikh Muhammad Suhaimi lahir.
Namun disebutkan pada 1902, ia memilih tinggal bersama tokoh masyarakat bernama Darmin di Kampung Teluk Buyung, Bekasi Utara ketika usianya menginjak 12 tahun.
Sosok orang tua angkatnya itu juga memiliki karamah yang luar biasa dan mengajarkannya kepada Syaikh Muhammad Suhaimi. Jika ia pindah ke Bekasi pada 1902 dalam usia 12 tahun, diperkirakan ia lahir pada 1890.
Dekat dengan Agama Islam
Mengingat orang tua angkatnya merupakan sosok pemilik ilmu agama yang kuat, maka Syaikh Muhammad Suhaimi terus belajar ilmu agama siang hingga malam.
Ia lalu menjadi seorang penyebar agama Islam setelah menikah dengan sang istri. Dari sana, ia mulai mengumpulkan banyak murid bahkan tak sedikit yang turut meminta untuk diajarkan agama Islam.
Misi yang dibawa dalam pengenalan ajaran islam ini adalah ilmu karamah dari 25 nabi dan keajaiban dua syahadat.
Hadiri 4 Pengajian dalam 1 Waktu
Sosoknya juga dipercaya memiliki karamah khusus di luar nalar masyarakat dan benar-benar terjadi.
Salah satu karamah yang paling terkenal adalah ketika dirinya bisa menghadiri sekitar empat pengajian dari muridnya.
Kejadian ini bermula dari keempat muridnya yang mengadakan pengajian secara bersaman. Ketika itu jarak antar rumah juga jauh.
- Din Syamsuddin: Anies Mewakili Muhammadiyah dan Cak Imin Nahdlatul Ulama
- Kata-Kata Imam Syafi’i Penuh Makna, Bisa Jadi Pengingat
- Meninggal Dunia di Usia 45 Tahun, Ini Fakta Sosok Habib Mahdi Tokoh Ulama Karismatik Asal Palembang
- Momen Ibunda Imam Masykur Disumpah dengan Alquran saat Diperiksa POM TNI
Bisa Sembuhkan Penyakit
Kemampuan lainnya yang dimiliki tokoh wali tersebut adalah menyembuhkan luka dengan cepat.
Syaikh Muhammad Suhaimi menyembuhkan luka warga yang melawan penjajah hanya dengan tiga kali tiupan yang diembuskan ke daun sirih. Kemudian luka ditutup dan seketika hilang tanpa rasa sakit.
Ini yang kemudian membuatnya disegani oleh warga, termasuk kalangan Belanda karena ia sulit dikalahkan.
Melawan Pasukan Penjajah
Sebagai sosok yang dekat dengan warga, Syaikh Muhammad Suhaimi juga ikut melakukan perlawanan terhadap penjajah.
Ia bergerak bersama laskar rakyat Bekasi untuk menumpas kesewenang-wenangan pasukan penjajah.
Sosoknya kemudian dikenang karena turut berjasa bagi kemerdekaan Indonesia. Saat ini makamnya dijadikan sebagai cagar budaya oleh Pemkot Bekasi dan jadi destinasi wisata religi yang ramai diziarahi pengunjung.