Potret Unik Kreasi Bambu Buatan Warga Bandung, Ada Jam Tangan hingga Alat Musik Biola
Selama ini bambu kerap digunakan sebagai bahan untuk pelengkap bangunan. Namun di tangan Adang Muhidin (49), batang bambu dapat disulap menjadi aneka produk kreatif. Beberapa yang berhasil dikreasikan dan bernilai jual tinggi di antaranya jam tangan hingga alat musik biola.
Selama ini bambu kerap digunakan sebagai bahan untuk pelengkap bangunan. Namun di tangan Adang Muhidin (49), batang bambu dapat disulap menjadi aneka produk kreatif. Beberapa yang berhasil dikreasikan dan bernilai jual tinggi di antaranya jam tangan hingga alat musik biola.
Adang memajang ragam kreasi bambu di workspace pribadinya, di Desa Cimareme, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
-
Apa isi dari surat kabar *Bataviasche Nouvelles*? Mengutip dari berbagai sumber, isi konten tulisan yang ada di surat kabar Bataviasceh Nouvelles ini mayoritas adalah iklan. Ada pula beberapa terbitannya juga memuat aneka berita kapal dagang milik VOC.
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
-
Kapan nama surat kabar Benih Merdeka diubah? Akhirnya pada tahun 1920, ia mengubah nama menjadi "Mardeka".
-
Apa nama surat kabar pertama yang terbit di Jogja? Melalui sebuah unggahan pada 9 Mei 2024, akun Instagram @sejarahjogya menampilkan dua surat kabar yang pertama kali terbit di Jogja. Koran satu bernama “Mataram Courant” dan satunya lagi bernama “Bintang Mataram”.
-
Apa kabar terbaru dari Nunung? Nunung bilang badannya sekarang udah sehat, ga ada keluhan lagi dari sakit yang dia alamin. Kemo sudah selesai "Nggak ada (keluhan), karena kemo-nya sudah selesai sudah baik, aman, Alhamdulillah," tuturnya.
-
Apa isi dari surat kabar Soenting Melajoe? Terbit pertama kali pada 10 Juli 1912, isi dari surat kabar Soenting Melajoe ini seperti tajuk rencana, sajak-sajak, tulisan atau karya mengenai perempuan, hingga tulisan riwayat tokoh-tokoh kenamaan.
Mengutip dari laman Instagram Jabar Quick Response, Rabu (22/6), sejumlah produknya bahkan turut dibeli oleh sejumlah menteri hingga Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Berikut informasi selengkapnya.
Produk yang Dibuat
©2022 Instagram Jabar Quick Response/Merdeka.com
Adapun seluruh produk kreatif yang dibuat Adang berasal dari batang bambu yang dikreasikan sedemikian rupa. Saat ini Ia membuat jam tangan, tumbler (wadah air minum), miniatur rumah, miniatur perahu hingga alat musik biola.
Menariknya lagi, produk bambunya tak hanya berbentuk polos. Adang turut memoles produk tumbler buatannya dengan beberapa gambar seperti bunga hingga tokoh kartun yang memiliki kombinasi warna unik.
Bermula dari Bambu yang Tergeletak di Sekitar Rumah
©2022 Instagram Jabar Quick Response/Merdeka.com
Diakui Adang, Ia pertama kali membuat kreasi berbahan dasar bambu di tahun 2005 silam. Ketika itu terdapat bambu yang tergeletak di sekitar rumahnya. Seketika hatinya tergerak, dan bertekad untuk membuat sesuatu yang bernilai.
Menurut Adang, dirinya tidak memiliki kemampuan khusus atau apapun dalam membuat berbagai kreasi dan hanya bermodalkan otodidak.
Membuat Biola dari Bambu yang Diklaim Pertama di Dunia
©2022 Instagram Jabar Quick Response/Merdeka.com
Produk pertama yang dibuat Adang adalah sebuah alat musik biola yang terbuat dari bambu. Seperti terlihat, badan biola tampak masih berbentuk bambu seperti tabung. Begitu juga dengan bagian neck dan finger board yang masih memiliki ciri khas bambu murni.
“Pertama membuat alat musik yaitu biola dari bambu, dan diklaim jadi yang pertama di dunia,” kata Adang.
Sementara itu hal yang paling berkesan baginya adalah ketika karyanya dipesan oleh sejumlah menteri hingga Presiden Joko Widodo. Saat itu Jokowi memesan satu set alat musik drum.
Selain itu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia, Fadli Zon dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga pernah memesan produk kreatif bambu dari Adang.