Djarot: Bongkar Kampung Akuarium, jangan biarkan mereka lama di situ
Djarot: Kampung akuarium akan dibongkar, biar tidak berkembang biak. Setelah dibongkar, kawasan itu akan langsung diberi pagar dan ditanami tumbuhan. Tujuannya untuk mencegah bangunan liar kembali berdiri di daerah yang sudah digusur. Menurut Djarot, lahan kosong di Jakarta jangan dibiarkan lama.
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat tidak akan segan-segan menindak bangunan dan rumah yang kembali berdiri di daerah-daerah yang sudah ditertibkan. Djarot mengaku sudah memerintahkan Satpol PP untuk membongkar.
"Bukan hanya di Kalijodo, Ancol juga. Termasuk di Akuarium. Saya sudah perintahkan untuk bongkar. Jangan biarkan mereka terlalu lama di situ. Itu nanti akan berkembang biak mereka nanti," tegas Djarot di Balai Kota, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (31/5).
-
Kapan Hanung Cahyo Saputro dilantik? Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana melantik pejabat Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro di Gradhika Bhakti Praja Building, Komplek Kantor Gubernur Jawa Tengah, Jalan Pahlawan No 9 Semarang pada Minggu (24/9) kemarin.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Kapan Djamaluddin Adinegoro lahir? Gunakan Nama Samaran Djamaluddin Adinegoro lahir di Talawi, sebuah kecamatan di Sawahlunto, Sumatra Barat pada 14 Agustus 1904.
-
Kapan Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir? Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir pada 7 Januari 1905, di Cepu, Jawa Tengah.
Setelah dibongkar, kawasan itu akan langsung diberi pagar dan ditanami tumbuhan. Tujuannya untuk mencegah bangunan liar kembali berdiri di daerah yang sudah digusur.
"Setelah kita bongkar, kalau perlu dikasih pagar. Diamanin pakai pagar lalu ditanami gitu ya. Di Jakarta ini yang begitu tidak boleh ada lahan kosong dibiarkan lama. Kalau begitu nanti ditempati gitu ya. Engga boleh," tegasnya.
Tidak hanya bangunan liar, gelandangan dan pengemis yang biasanya menyerbu Jakarta pada bulan Ramadan juga akan ditindak. Selama ini Jakarta menjadi magnet bagi gelandangan dan pengemis mencari rezeki di bulan Ramadan.
"Kalau ada, pasti kita tangkap. Kita amankan dan akan kita masukkan ke panti," kata Djarot.
Dia menyebutkan, sebagian besar gelandangan dan pengemis yang menyerbu Jakarta berasal dari luar ibu kota. Pemprov DKI akan mulai menjaga tempat dan titik yang jadi favorit mereka.
"Sebagian besar itu kan dari luar (kota) ya, antisipasinya akan menjaga tempat-tempat mangkal mereka," jelasnya.
Baca juga:
Warga Kalisari Surabaya minta makam leluhurnya tak digusur Satpol PP
Gusur Kampung Akuarium lagi, Ahok sebut tak perlu sosialisasi
Kampung Akuarium tetap direvitalisasi meski gubernur telah berganti
Penertiban di komplek Kodam Cipinang diwarnai aksi bakar ban warga
Warga masih siaga takut tentara kembali datang eksekusi rumah