Polda Metro Tangkap Tiga ASN Pemkot Ternate Diduga Terkait Narkoba
Polisi turut menyita barang bukti berupa satu klip sabu seberat 0,16 gram.
Polisi turut menyita barang bukti berupa satu klip sabu seberat 0,16 gram.
- 5 Polisi di Jateng Diduga Selewengkan Narkoba 250 Gram, Modus Kurangi Berat Barang Bukti
- Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati
- Polda Metro Jaya Gerebek Gudang Narkoba di Tangerang, 72 Kg Sabu Diamankan
- Polda Metro Limpahkan Berkas Dugaan Pemerasan Firli Bahuri terhadap SYL ke Jaksa
Polda Metro Tangkap Tiga ASN Pemkot Ternate Diduga Terkait Narkoba
Polda Metro Jaya menangkap sejumlah pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkoy), Ternate, Maluku Utara terkait dugaan kasus penyalahgunaan narkoba.
"Benar, ASN Ternate, Maluku Utara,” Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam saat dikonfirmasi, Kamis (23/5).
Ade Ary menyebut total sebanyak tiga orang ASN yang diamankan petugas. Sementara untuk tindaklanjut, ketiganya sampai saat ini masih menjalani pemeriksaan oleh penyidik.
“Ada 3 orang diduga pengguna yang diamankan,” sebut Ade Ary.
"Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh Ditresnarkoba Polda Metro Jaya," tambah dia.
Ade Ary menerangkan, kasus ini berhasil diungkap setelah kepolisian menindaklanjuti laporan dari masyarakat. Ada informasi terkait penyalahgunaan narkoba di sekitaran Jalan Percetakan Negara, Jakarta Pusat.
Dia mengatakan, tim bergerak menuju ke lokasi. Alhasil ada tiga orang yang berhasil diamankan.
"Tim melakukan penggeledahan terhadap saudara RJA, AFM dan juga MBD," ujar Ade Ary.
Dia mengatakan, pihaknya turut menyita barang bukti berupa satu klip sabu seberat 0,16 gram.
"Kami dapati 1 klip sabu yang berada didalam bungkus rokok filter," ucap doa.
Kini, ketiganya berserta barang bukti dibawa ke Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya untuk penyelidikan lebih lanjut.
"Kita lakukan tes urine terhadap ketiga orang tersebut," tutupnya.