Tiang girder proyek tol Becakayu roboh saat sedang dicor
Tiang girder proyek tol Becakayu roboh saat sedang dicor. Yoyon menjelaskan kronologi kejadian. Menurut dia, tiang girder itu ambruk ketika tengah melakukan pengecoran tiang pancang. Tepat di tiang ada bricket timber yang berfungsi sebagai penyangga.
Tiang girder di proyek tol Bekasi Cawang Kampung Melayu (Becakayu) ambruk pada Selasa (20/2) pukul 03.40 pagi. Tiang itu berada di Gardu Tol Kebon Nanas tepat di depan Institut Bisnis Nusantara, Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur. Sekurangnya 7 orang pekerja menjadi korban.
Kapolres Metro Jakarta Timur Yoyon Tony Surya Putra mengungkapkan, dugaan sementara tiang itu ambruk lantaran bracket tidak kuat menyangga.
-
Dimana kecelakaan kerja itu terjadi? Ledakan tungku di fasilitas pengolahan nikel milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel di kawasan yang dikelola oleh PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) pada Minggu (24/12).
-
Kapan kerja lembur bisa memicu terjadinya kecelakaan kerja? Tingkat kecelakaan dapat meningkat saat bekerja lembur. Kelelahan dapat mengurangi konsentrasi, waktu reaksi, dan keterampilan motorik, yang dapat meningkatkan risiko kecelakaan di tempat kerja.
-
Apa yang ditemukan pekerja konstruksi saat perbaikan jalan di Pulau Hitra? Dilansir Archeology News, kerangka manusia Hitra tersebut pertama kali ditemukan saat perbaikan jalan menuju Fausland di Pulau Hitra pada 1916. Para pekerja konstruksi menemukan kerangka di tengah pasir dan kerikil di sekitar garis pantai Barmfjorden.
-
Bagaimana Pertamina membangun infrastruktur hijau? Langkah konkrit perseroan dalam pengembangan infrastruktur hijau, lanjut Fadjar tidak hanya dilakukan dalam Pertamina Group, tetapi juga bersama BUMN yang tergabung dalam Indonesia Battery Corporation (IBC) dalam pengembangan pabrik baterai kendaraan listrik (EV).
-
Gimana konstruksi jembatan Panyindangan dibangun? Melansir dari laman Pemkab Sumedang, jembatan ini menggunakan teknologi “judesa” untuk memperkokoh strukturnya. Judesa memiliki desain khas berupa sistem lantai, batang yang menggantung serta kabel baja sebagai pengikatnya.
-
Apa saja contoh infrastruktur yang dibangun oleh Kementerian PUPR? Kementerian PUPR diamanahi 125 PSN yang harus dikerjakan, yang terdiri dari 51 ruas jalan tol dan jembatan, 56 bendungan dan irigasi, 13 proyek sektor air dan sanitasi, 2 proyek perumahan, 1 proyek tanggul pantai, 1 proyek pembangunan Indonesia Internasional Islamic university dan 1 proyek kawasan industri batang.
"Dugaan sementara bracket timber, ini yang harus kita dalami kenapa bisa jatuh, apakah kurang kuat dalam memasang baut pengencangnya, nanti kita olah TKP," kata Yoyon di lokasi.
Yoyon menjelaskan kronologi kejadian. Menurut dia, tiang girder itu ambruk ketika tengah melakukan pengecoran tiang pancang. Tepat di tiang ada bracket timber yang berfungsi sebagai penyangga.
"Para pekerja melakukan pengecoran tiang pancang dimana tiang tersebut itu ada briket timber yang fungsinya penyangga alat yang dicor," jelasnya.
Tiang girder tol Becakayu ambruk ©2018 Merdeka.com/Ahda Bayhaqi
Ketika pekerja memasukan cor ke dalam tiang, karena tak kuat menyangga, akhirnya tiang girder itu terlepas dan jatuh. Tujuh orang pekerja di sana jatuh bersama material dan tertimpa.
"Namun pada saat pekerja memasukkan cor ke dalam tiang bracket terlepas dan jatuh. Sehingga seluruh material cor jatuh ke bawah dan tujuh orang tertimpa material cor," jelas Yoyon.
Yoyon menyebut, tim masih melakukan penyelidikan lebih lanjut. Sehingga belum ada kesimpulan pasti.
"Tentunya Polres akan melakukan investigasi dengan memeriksa saksi olah TKP yang sebentar lagi puslabfor akan datang lakukan olah TKP," kata dia.
Baca juga:
Tiang Girder tol Becakayu roboh, sejumlah pekerja proyek kritis
Jasad Narji ditemukan, total korban penambangan ilegal di Kediri jadi 4 orang
Era Jokowi terbanyak bangun infrastruktur tapi abai audit daya tahan konstruksi
Satu orang ditetapkan sebagai tersangka kasus bantalan crane ambruk di Matraman
Waskita Karya disanksi usai 5 proyek alami kecelakaan konstruksi
JK sebut kecelakaan infrastruktur lantaran pekerja kurang kemampuan
Proyek infrastruktur memakan korban, Komisi V DPR berencana bentuk Panja