Viral Siswa SMA di NTT Masuk Sekolah Jam 5 Pagi, Begini Suasananya
Baru-baru ini viral di media sosial pelajar SMA dan SMK di Nusa Tenggara Timur (NTT) masuk pukul 05.00 WITA. Hal ini merupakan kebijakan Pemprov Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baru-baru ini viral di media sosial pelajar SMA dan SMK di Nusa Tenggara Timur (NTT) masuk pukul 05.00 WITA. Hal ini merupakan kebijakan Pemprov Nusa Tenggara Timur (NTT). Salah satu sekolah yang sudah menerapkan peraturan ini adalah SMA Negeri 6 Sikumana Kupang.
Video suasana masuk kelas jam 5 pagi ini viral di media sosial. Terlihat guru dan siswa yang sudah datang tepat jam 5 pagi. Berikut suasana siswa SMA Negeri 6 Sikumana Kupang masuk sekolah jam 5 pagi.
-
Kenapa Tari Sining terancam punah? Sayangnya, seiring berjalan zaman yang semakin modern, Tari Sining sudah semakin menghilang dan memudar keberadaannya.
-
Apa itu Tari Sintung Sumenep? Tari Sintung merupakan salah satu ekspresi keimanan umat muslim di Kabupaten Sumenep kepada Tuhan Yang Maha Esa.
-
Apa itu Tari Sining? Sudah ada sejak abad 18, Tari Sining menjadi salah satu kesenian tradisional daerah yang sudah hampir punah dan sudah lama tidak dipentaskan di tengah masyarakat Gayo.
-
Apa yang menjadi ciri khas kerajinan di daerah Karet Tengsin? Di wilayah Karet Tengsin, kerajinan yang jadi andalan adalah industri kulit dan batik Betawi.Perkembangannya mulai melesat pada 1950-an, dan ditandai dengan tingginya permintaan pasar dan hadirnya berbagai motif.
-
Apa yang dimaksud dengan "Tari Batin"? Salah satu kesenian berasal dari Lampung Barat ini menjadi simbol suatu kehormatan dan kebesaran yang dipertunjukkan pada upacara ritual yang sakral.
-
Apa ciri-ciri anggrek Tien? Ciri-cirinya adalah daunnya berbentuk pita dan ujungnya meruncing sepanjang 50-60 cm. Pada bagian bunganya mirip seperti bintang dengan tekstur tebal.Kemudian, bagian daun kelopak dan daun mahkotanya memiliki ukuran yang hampir sama besar. Permukaan atasnya berwarna kuning kehijauan dan bagian bawahnya berwarna kecoklatan dengan warna kuning di sisi tepinya.
Suasana Kantor Guru
©2023 Merdeka.com/Instagram @berita_gosip
Ini suasana para guru saat menerapkan peraturan masuk jam 5 pagi. Terlihat para guru SMA Negeri 6 Sikumana Kupang sudah hadir di kantor guru. Mereka tampak sibuk mempersiapkan kelas pertama untuk para siswa.
Siswa Berdatangan
©2023 Merdeka.com/Instagram @berita_gosip
Para siswa terlihat berdatangan jam 5 pagi. Siswa mengenakan seragam lengkap untuk memulai pelajaran. Tampak kondisi sekitar terlihat masih gelap.
Lakukan Upacara
©2023 Merdeka.com/Instagram @berita_gosip
SMA Negeri 6 Sikumana Kupang melakukan altivitas pembelajaran seperti biasa. Bahkan mereka juga melakukan upacara yang dimulai pukul 5 pagi. Namun terlihat hanya beberapa siswa yang ikut upacara. Tampak satu guru yang memimpin upacara tersebut.
Taati Peraturan
©2023 Merdeka.com/Instagram @berita_gosip
Pihak sekolah menjalani peraturan yang ditetapkan oleh pemerintah NTT. Para siswa pun menaati peraturan baru dimulai jam pembelajaran. Para siswa ini harus berangkat dari rumah dalam kondisi masih petang.
Reaksi Warganet
©2023 Merdeka.com/Instagram @berita_gosip
Video suasana masuk sekolah jam 5 pagi ini menjadi viral di media sosial. Warganet menyoroti urgensi dari peraturan tersebut. Tak hanya itu, beragam komentar kocak juga membanjiri video tersebut.
"Yg bikin aturan itu apa sudah di pikir bahayanya.. pagi2 buta naik motor, cuaca dingin dan masih sepi, blm kl masih ngantuk. Takutnya juga kl ada begal, karena masih gelap begitu. Pemrov nya juga dong, masuk jam 5 biar adil dan bisa ngerasain," komentar salah satu akun.
"Ini biar apa ya.. kasian bgt waktunya anak2 untuk istirahat ini harus bangun jam 4 krna masuk sekolah jam 5 pekerja aja masuk jam 8 ini jam 5 hebat bgt anak2nya jam segtu gubernurnya juga masih tidur," imbuh salah satu akun.
"kenapa ga jam 12 mlm aja, jam 6 pg dah balik jd bisa istrhr makan tidur dan main," tulis salah satu akun.
"Gubernurnya pasti bangun jam 4 terus prepare untuk langsung pergi kerja," imbuh komentar lain.
"kayanya lebih mantap mulai jam 1 pagi biar lebih awal lebih mantap," tambah yang lain.