Fakta di Balik Perempuan Meninggal dengan Banyak Luka di Gubuk Dekat Hutan Malang
Tumirah (45), warga di Dusun Sumber Winong, Desa Sindurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, ditemukan meninggal dunia dengan luka bacok di rumahnya di tengah hutan. Ini fakta di baliknya.
Tumirah (45), warga di Dusun Sumber Winong, Desa Sindurejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, ditemukan meninggal dunia dengan banyak luka di tubuhnya pada Selasa (16/11/2021). Perempuan paruh baya itu ditemukan tak bernyawa di rumahnya sendiri.
Tumirah diduga menjadi korban pembunuhan lantaran ditemukan sejumlah luka bacok di tubuhnya. Tak hanya itu, kepalanya pun terluka.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Sarianto, petugas BPBD Kabupaten Malang mengungkapkan, jenazah Tumirah ditemukan di gubuknya yang terletak tak jauh dari hutan. Pascalaporan Polsek Gedangan terkait penemuan jenazah diterima BPBD Kabupaten Malang, tim ambulans menjemput jenazah korban dugaan pembunuhan itu.
“Jam 11.15 siang ada penemuan mayat perempuan di gubuk korban yang dekat dengan hutan. Kondisi penuh luka sayatan. Kepala juga pecah,” terang Sarianto di KM RSSA Malang.
Kronologi Kejadian
View this post on InstagramAdvertisement
Peristiwa dugaan pembunuhan itu diketahui saat anak korban datang ke gubuk tengah hutan yang ditinggali kedua orang tuanya.
Sehari-hari anak korban tinggal di perkampungan yang jaraknya cukup jauh dari gubuk orang tuanya. Ia datang berkunjung setelah sang ayah menelepon untuk memberi kabar bahwa ibunya sakit.
Sesampainya di gubuk, sang anak mendapati ibunya sudah bersimbah darah.
Barang Bukti
Di rumah korban yang menjadi lokasi dugaan pembunuhan, ditemukan barang bukti berupa tabung gas LPG dan dua pisau. Bahkan, di dinding gubuk korban juga terdapat percikan darah.
Dikutip dari akun Instagram @mlg24jam, Rabu (17/11), sehari-hari korban Tumirah tinggal bersama suaminya.
Keduanya tinggal di gubuk yang terletak di tengah hutan dan tanpa tetangga. Pasangan suami istri tersebut hidup dengan berkebun dan bercocok tanam.
Penyelidikan
Menurut keterangan Kasatreskrim Polres Malang, AKP Donny Kristian Baralangi, hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan terkait kasus dugaan pembunuhan di Kecamatan Gedangan tersebut.
Polisi belum menetapkan siapa pelaku pembunuhan terhadap korban. “Masih kami selidiki,” ujar Donny.