Kerajaan Sriwijaya, salah satu kerajaan besar di Indonesia
Perdagangan sudah terjadi sejak zaman kerajaan. Salah satu kerajaan yang perdagangannya sukses adalah Sriwijaya.
Apakah kamu pernah ke pasar? Apa yang biasanya terjadi di dalam pasar? Di dalam pasar biasanya terjadi sebuah kegiatan perdagangan. Perdagangan sudah terjadi sejak zaman kerajaan. Daerah pantai timur Sumatra dulu telah menjadi pusat perdagangan. Ada 3 kerajaan yang pernah ada disana, yaitu kerajaan Tulangbawang, kerajaan Sriwijaya dan kerajaan Melayu.
Pada tahun 692 M, kerajaan Sriwijaya mengadakan pengembangan ke wilayah sekitar Melayu. Kerajaan Melayu dapat ditaklukan dan wilayah kerajaan Melayu menjadi milik kerajaan Sriwijaya. Tentang pusat negara Sriwijaya, ada beberapa pendapat yang bilang tentang itu. ada yang bilang kalau Sriwijaya berpusat di Palembang, tapi nggak dikit juga yang bilang di Jambi. Bahkan, ada yang bilang kalau kerajaan Sriwijaya itu pusatnya di luar Indonesia. Karena wilayah kekuasaan kerajaan Sriwijaya tuh luas banget, bahkan pernah sampai Malaysia.
Ada beberapa prasasti yang jadi bukti kuat adanya kerajaan Sriwijaya, misalnya saja Prasasti Kedukan Bukit dan Prasasti Talang Tuo. Prasasti Kedukan Bukit ditemukan di tepi Sungai Tatang, Palembang, Sumatera Selatan. Prasasti ini ditulis dalam huruf pallawa dan diperkirakan ada sejak tahun 605 tahun Saka atau 683 Masehi. Ada juga prasasti Talang tuo yang ditemukan di bagian barat Palembang. Prasasti ini diperkirakan ada sejak tahun 606 Saka atau 684 Masehi.
Masih banyak prasasti lainnya seperti Prasasti Telaga Batu, Prasasti Kota Kapur dan Prasasti Karang Berahi. Gimana, menarik kan? Apalagi kerajaan Sriwijaya adalah salah satu dari tiga kerajaan besar yang pernah ada di Indonesia. Prasasti adalah salah satu peninggalan sejarah yang harus kita jaga. Nah, kamu mau kan belajar buat menghargai cerita sejarah kita dan menjaga peninggalan-peninggalannya?