11 Mobil Tersangka Korupsi Asabri Dilelang Kejagung Laku Rp17,2 Miliar
Barang sitaan itu dilekang untuk mencegah dari kerusakan barang-barang sitaan tersebut memerlukan biaya penyimpanan tinggi. Selanjutnya hasil bersih lelang seluruhnya akan disetorkan ke Rekening Penampungan pada Jampidsus untuk dapat digunakan sebagai barang bukti pengganti.
Kejaksaan Agung (Kejagung) melelang barang bukti sitaan terkait perkara dugaan Tindak Pidana Korupsi dan Tindak Pidana Pencucian Uang dalam Pengelolaan Keuangan Dan Dana Investasi oleh PT Asabri (Persero). Barang yang dilelang melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Jakarta IV itu berupa 11 dari 16 mobil disita Kejagung.
"Proses lelang yang merupakan tindak lanjut Nota Dinas Direktur Penyidikan pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Nomor B-101/F.2/Fd.2 /04/2021 tanggal 7 April 2021 perihal Bantuan Pelelangan Aset Dalam Tahap Penyidikan, dilaksanakan berdasarkan pertimbangan-pertimbangan," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Leonard Eben Ezer Simanjuntak dalam keterangannya, Jumat (25/6).
-
Apa yang dikembalikan Achsanul Qosasi ke Kejagung? “Telah berhasil mengupayakan penyerahan kembali sejumlah uang sebesar USD 619.000 dari tersangka AQ, sehingga total penyerahan uang tersebut senilai USD 2.640.000 atau setara dengan Rp40 miliar,” tutur Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana dalam keterangannya, Selasa (21/11/2023).
-
Siapa yang mengapresiasi langkah Jaksa Agung? Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengapresiasi langkah Jaksa Agung yang tidak memberikan toleransi terhadap jaksa yang diduga terlibat korupsi.
-
Kapan Atang Sendjaja meninggal? Pada 29 Juli di tahun itu menjadi hari duka bagi AURI.
-
Kapan Hendarman Supandji menjabat sebagai Jaksa Agung? Hendarman Supandji menjabat sebagai Jaksa Agung pada periode 2007-2010.
-
Kapan angin kencang menerjang Desa Watuagung, Kabupaten Semarang? Di Desa Watuagung, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, hujan yang turun disertai angin kencang pada Selasa (9/1) sore menyebabkan pohon dan sebuah kendang ayam roboh.
-
Apa alasan utama Bandung dijuluki Kota Kembang? “Namun masih belum jelas apakah sebutan Bloem (bunga/kembang) itu ditujukan pada Kota Bandung, ataukah para noni indo yang cantik dari Onderneming (perkebunan) Pasirmalang. Entahlah, sejarah jualah yang lebih tahu,” beber Haryoto Kunto.
©2021 Merdeka.com
Dia menjelaskan sejumlah pertimbangan pelelangan barang sitaan itu. Salah satunya dalam penyidikan perkara tersebut pada beberapa perusahaan periode tahun 2012 sampai dengan 2019 atas nama tersangka JS, SW, IWS dan HH telah dilakukan tindakan penyitaan atau penitipan benda sitaan berupa kendaraan baik mobil-mobil maupun bus yang memiliki nilai ekonomis tinggi. Namun, untuk mencegah dari kerusakan barang-barang sitaan tersebut memerlukan biaya penyimpanan tinggi yang tentunya membebani anggaran Kejaksaan.
"Penyimpanan benda sitaan yang mempunyai sifat cepat rusak akan mengakibatkan menurunnya nilai ekonomis dari benda sitaan tersebut sehingga berpotensi merugikan keuangan negara, karena pada saat dilakukan pelelangan nilai barang tersebut menjadi sangat rendah atau bahkan tidak mempunyai nilai ekonomis lagi, sehingga dipandang perlu untuk dilakukan penyelesaian secara cepat," ujar dia.
"Pelelangan benda sitaan yang mempunyai sifat cepat rusak dan memerlukan biaya penyimpanan yang tinggi dilakukan melalui Lelang Eksekusi Benda Sitaan Pasal 45 Kitab Undang Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) melalui perantaraan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL)," imbuh dia.
Dia menyebut, terhadap benda sitaan berupa 16 mobil telah dilaksanakan lelangnya pada Selasa, 15 Juni 2021 di KPKNL Jakarta IV melalui e-Auction open bidding yang diakses pada alamat domain https://www.lelang.go.id.
"Penawaran dimulai pukul 09.00 Wib sampai dengan pukul 11.00 Waktu Server Aplikasi Lelang Internet (sesuai WIB)," sebutnya.
Sejumlah mobil yang dilakukan pelelangan mulai dari harga tertinggi seperti Ferrari dengan nomor polisi B 15 TRM yang dibuka dengan harga Rp6.088.600.000 dan laku dengan harga Rp6.378.600.000.
Sedangkan, untuk harga mobil terendah yang dilakukan pelelangan yakni mobil Nissan dengan nomor polisi B 1940 SAJ dengan harga Rp121.200.000 dan laku dengan harga Rp152.200.000. Sehingga, total uang hasil dari pelelangan kendaran-kendaraan hasil sitaan tersebut sebesar Rp17.232.600.000.
"Selanjutnya hasil bersih lelang seluruhnya akan disetorkan ke Rekening Penampungan pada Jampidsus untuk dapat digunakan sebagai barang bukti pengganti dalam proses penyelesaian lebih lanjut perkara pada tersangka tersebut dan terhadap 5 mobil yang tidak laku akan dilakukan lelang ulang pada 1 Juli 2021," tutupnya.
Baca juga:
Kasus Korupsi Asabri, Kejagung Periksa Pejabat Sekuritas dan Pemilik SID
Dalami Korupsi Asabri, Kejaksaan Agung Periksa 12 Orang Saksi
Dalami Korupsi Asabri, Kejagung Periksa Lima Orang Saksi
16 Mobil Sitaan Kasus PT Asabri Dilelang, Pemerintah Harap Bisa Tutup Kerugian Negara
Kejagung Periksa Dua Saksi Dalam Dugaan Korupsi PT Asabri
Kasus Asabri, Kejagung Periksa Direktur Maybank Aset Management