20 Penumpang Tewas akibat Kebakaran KM Express Cantika 77, Nahkoda Ditahan Polisi
Polisi menahan Edwin Pareda (50), Nahkoda KM Express Cantika 77 yang terbakar di Perairan Naikliu, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) sehingga 20 penumpang tewas dan 17 lainnya hilang. Dia ditahan di sel Polda NTT setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Rabu (2/11).
Polisi menahan Edwin Pareda (50), Nahkoda KM Express Cantika 77 yang terbakar di Perairan Naikliu, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) sehingga 20 penumpang tewas dan 17 lainnya hilang. Dia ditahan di sel Polda NTT setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka, Rabu (2/11).
Sebelum ditahan, Edwin menjalani pemeriksaan kesehatan. Warga Desa Tanjung Merah, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara itu dinyatakan sehat dan langsung digiring ke lantai III Gedung Tahti Polda NTT.
-
Siapa saja yang hadir dalam Rapat Koordinasi Persiapan MTQ Nasional XXX di Kalimantan Timur? Rakor selain dihadiri oleh jajaran Kemenko PMK dan Pemprov Kaltim, juga dihadiri oleh utusan dari Kemenhub, Kemenag Pusat, LPTQ Kaltim, TVRI.
-
Siapa yang ditugaskan oleh Partai Nasdem untuk maju sebagai bakal calon Gubernur NTT? Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem telah menugaskan istri mantan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, Julie Sutrisno Laiskodat untuk maju sebagai bakal calon Gubernur NTT periode 2024-2029.
-
Kapan Sumatra Thawalib resmi didirikan? Pada tahun 1918, nama Koperasi Pelajar berubah menjadi Sumatra Thawalib yang dicanangkan oleh Ichwan, El Yunusy, Jalaluddin Thalib, dan Inyiak Mandua Basa pada tahun 1919.
-
Siapa saja calon taruna Akpol yang lulus seleksi di Polda NTT? Sebanyak 11 orang calon taruna (Catar) Akademi Kepolisian (Akpol) asal Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Timur (NTT) telah diumumkan. Mereka dinyatakan lulus terpilih oleh panitia daerah (Panda).
-
Kenapa TPS di Distrik Naikere rawan diserang KKB? Selain itu, kawasan Distrik Naikere rawan karena menjadi daerah perlintasan kelompok kriminal bersenjata (KKB)," tutur dia seperti dilansir Antara.
-
Apa saja yang menjadi alasan protes terhadap seleksi calon taruna Akpol di NTT? Hasil seleksi Catar Akpol ini banyak menuai kritikan, karena nama-nama yang diumumkan bukan merupakan putra-putri daerah asli NTT. Bahkan Ombudsman NTT menilai seleksi ini tidak memihak kepada warga NTT.
"Tersangka kita tahan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda NTT Kombes Pol Patar Silalahi, Kamis (3/11).
Pencarian Korban Dihentikan
Patar menyatakan pihaknya berupaya merampungkan berkas perkara tersangka untuk segera dikirim ke jaksa. "Semoga berkas segera rampung dan kita kirim ke jaksa," tambah mantan Wadir Reskrimsus Polda Sumatera Utara ini.
Sebelumnya, pencarian 17 korban terbakarnya KM Express Cantika 77 resmi ditutup tim SAR gabungan, Rabu (2/11). Penutupan operasi diputuskan dalam rapat evaluasi dan penutupan operasi SAR ini diikuti oleh BPBD NTT, KSOP, BAKAMLA, Polairud Polda NTT, Lantamal VII Kupang, serta seluruh keluarga korban hilang yang berjumlah 17 orang.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang, I Putu Sudayana menjelaskan, penutupan operasi SAR terbakarnya KM Express Cantika 77 sesuai undang-undang. "Setelah 7 hari kita operasi SAR, kita tambah lagi 3 hari sesuai permintaan Pemerintah Kabupaten Alor dan keluarga korban serta demi kemanusiaan sehingga genap 10 hari," ujarnya.
(mdk/yan)