4 Orang Ditetapkan Tersangka Terkait Penyerangan dan Penembakan di Tamansari Jakbar
Berdasarkan pemeriksaan, kejadian ini bermula dari teguran warga kepada sejumlah orang yang merayakan ulang tahun dengan berpesta minuman keras di pinggir jalan.
Polisi menetapkan empat orang tersangka atas kasus penyerangan dan penembakan di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari Jakarta Barat. Kanit Reskrim Polsek Metro Taman Sari AKP Lalu Mesti Ali menerangkan, salah satunya ialah JP terkait kepemilikan senjata api.
"Sudah kami tetapkan sebagai tersangka. Ada empat orang," kata dia saat dihubungi, Kamis (24/6/2021).
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kenapa Pemilu penting? Pemilu merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
Lalu mengatakan, keempat tersangka dijerat pasal berlapis yakni Pasal 354 KUHP dan Undang-Undang Darurat No 12 Tahun 1951. "Ancamannya kalau untuk UU Darurat ialah 20 tahun penjara," ujar dia.
Lalu belum berbicara gamblang terkait kasus ini. Menurut dia, pihaknya dalam waktu dekat akan merilis ke hadapan publik.
"Nanti mau dirilis di Polres," ujar dia.
Sebelumnya, Seorang remaja ditembak oleh orang tidak dikenal (OTK) di Jalan Mangga Besar VI D Taman Sari Jakarta Barat pada Selasa, (22/6/2021) dini hari.
Korban MIS (18) mengalami kritis usai terkena luka tembak pada bagian ketiak dan tangan. Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat dan Polsek Taman Sari turun tangan melakukan penyelidikan.
Berdasarkan pemeriksaan, kejadian ini bermula dari teguran warga kepada sejumlah orang yang merayakan ulang tahun dengan berpesta minuman keras di pinggir jalan.
Warga yang risih dengan tingkah mereka mencoba untuk menegur. Mereka membalasa dengan melakukan penyerangan. Salah seorang diantaranya bahkan memuntahkan peluru ke arah warga.
Tak selang berapa lama, sepuluh orang ditangkap di kawasan Bukit Duri Tebet, Jakarta Selatan. Polisi menyita beberapa senjata tajam, air softgun dan senjata api rakitan jenis revolver saat menggeledah sebuah rumah kawasan Bukit Duri Tebet, Jakarta Selatan.
Fakta baru pun terungkap, dari hasil pemeriksaan delapan orang pelaku berprofesi sebagai jasa penagih hutang atau debt collector. Mereka adalah HS (41), DT (36), AS (42), JP (46), FW (25), NS (24), RA (48) dan RW (31).
Pengakuan mereka, senjata api dan senjata tajam dibawa setiap kali mendapat order menagih utang.
(mdk/ded)