BNPT: Organisasi Teroris Galang Dana Lewat Kotak Amal untuk Himpun Generasi Muda
Boy menjelaskan, kelompok organisasi teroris lama menggunakan cara baru untuk melakukan perekrutan generasi muda.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Boy Rafli Amar mengungkap, organisasi yang terlibat aksi terorisme seperti Jamaah Islamiyah mengubah nama untuk melakukan kegiatan-kegiatan di Indonesia. Salah satunya modus penggalangan dana dengan menggunakan kotak amal dengan nama baru, seperti Syam Organizer, One Care, serta Abu Foundation.
Dia menjelaskan, kelompok organisasi teroris lama menggunakan cara baru untuk melakukan perekrutan generasi muda.
-
Apa itu DPTb? DPTb atau Daftar Pemilih Tetap Tambahan adalah daftar pemilih yang ditambahkan setelah DPT (Daftar Pemilih Tetap) selesai disusun dalam pemilu.
-
Apa yang diusulkan oleh Baleg DPR terkait dengan DKJ? Baleg DPR mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi. Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Achmad Baidowi alias Awiek mengusulkan agar Daerah Khusus Jakarta (DKJ) menjadi ibu kota legislasi.
-
Mengapa Museum BNPT dibangun? Museum ini bertujuan untuk menceritakan perjalanan dan sejarah terorisme di Indonesia.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Di mana BPR/BPRS biasanya berada? Industri ini memiliki karakteristik khusus yang membuat keberadaan BPR dan BPRS masih sangat dibutuhkan oleh masyarakat hingga saat ini, seperti sebaran lokasi BPR dan BPRS yang sebagian besar berada di wilayah Kabupaten atau Kecamatan, pemberian layanan yang mengedepankan pendekatan personal atau kekeluargaan, proses pelayanan yang cepat dan sederhana, serta karakter produk dan layanan yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di daerah atau wilayahnya.
-
Apa harapan DPR terkait kasus dugaan korupsi tol MBZ? “Saya minta Kejagung tidak menutup peluang adanya tersangka-tersangka baru,” kata Sahroni. Selain itu, politikus Partai Nasdem ini juga mengimbau agar Kejagung terus konsisten dalam mengawal dan mengamankan Proyek Strategis Nasional (PSN).
"Pada lingkup nasional kita melihat upaya-upaya perekrutan dari kelompok lama yang mereka organisasi yang dinyatakan sebagai organisasi terlarang di dalam negeri yaitu Jamaah Islamiyah, terus dilakukan penangkapan oleh aparat penegak hukum Densus 88, ini menjadi kelompok yang masih terus melakukan upaya dengan melakukan kegiatan nama-nama baru, Syam Organizer, One Care, Abu Ahmed Foundation di mana pihak yang menyalahgunakan kotak-kotak amal," kata Boy saat rapat dengar pendapat dengan Komisi III DPR RI, Rabu (15/9).
"Yang pada dasarnya mereka ingin menghimpun generasi muda untuk ikut dari kegiatan-kegiatan mereka," imbuhnya.
Menurutnya, penggalangan dana itu juga dipakai untuk mendanai anak-anak muda berangkat ke Suriah dan Irak.
Boy mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Kementerian Agama dan Kementerian Hukum dan HAM untuk menangkal masalah ini. Yaitu dalam rangka memilah yayasan resmi yang telah terdaftar.
Untuk itu, BNPT mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam memberikan sumbangan. Sebab, ada pihak-pihak yang menyalahgunakan untuk mendanai aksi terorisme.
"Ini kita juga perlu mengedukasi masyarakat kita memang niatnya baik untuk berderma tetapi kalau salah untuk berderma sama dengan mendukung tindakan terorisme. Jadi langkah langkah kita juga mengingatkan kepada masyarakat hendaknya perlu kita waspAda kepada siapa kita memberikan sumbangan," jelas Boy.
"Karena jangan sampai ternyata di belakang daripada itu mereka adalah orang orang yang melakukan organizer sebagai event organizer untuk pengumpulan rangka anak-anak muda untuk berangkat ke Irak dan Suriah," tutupnya.
Baca juga:
BNPT Temukan 399 Kanal Medsos Berkonten Radikalisme, Paling Banyak di Telegram
BNPT Susun Peta Daerah Rawan Radikalisme
Menerka Alasan Kemenlu Jepang Terbitkan Waspada Peningkatan Teror di Indonesia
Polri Minta Pengamat Tak Sembarangan Beri Pernyataan Terkait Penangkapan Teroris
Ditangkap Densus 88, Pegawai Kimia Farma Dibebastugaskan Sementara