Diduga ilegal, 800 tabung gas elpiji disita polisi di Pidie Jaya
Dua orang pembawa tabung ikut diamankan dalam penggerebekan itu.
Polres Pidie berhasil mengamankan 800 tabung gas elpiji diduga illegal, Rabu (23/03) sekira pukul 02.30 WIB dini hari di Kecamatan Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya. Dua orang ikut diamankan terkait kepemilikan 800 tabung gas elpiji itu.
Saat hendak dihentikan, mobil barang Nomor Polisi (Nopol) BL 8581 F jenis colt diesel dari Medan arah ke Banda Aceh sempat melarikan diri. Kemudian tim Opsnal Polres Pidie yang dipimpin Kasat Reskrim, AKP Permohonan Harahap langsung melakukan pengejaran.
Penangkapan ini bermula dari laporan masyarakat, ada sebuah mobil barang yang mengangkut gas elpiji yang diduga illegal. Sehingga Tim Reskrim Polres Pidie langsung melakukan pelacakan dan menunggu mobil tersebut, tepatnya sekira 200 meter lebih kurang dari pasar Leung Putu, Kecamatan Bandar Baru, Kabupaten Pidie Jaya, mobil bisa dihentikan oleh petugas.
"Benar ada diamankan 800 tabung gas elpiji tadi malam," kata Kapolres Pidie, AKBP Muhajir saat dihubungi.
Adapun tersangka yang diamankan berinisial HS (28) bertindak sebagai sopir dan NZ (29). Keduanya merupakan warga Kabupaten Aceh Besar. Sedangkan dari pengakuan tersangka, gas elpiji itu dibeli oleh berinisial J di Banda Aceh. Saat ini, barang bukti beserta kedua tersangka sudah diamankan di Mapolres Pidie guna penyelidikan lebih lanjut.
Baca juga:
Gas elpiji 3 Kg makin langka, warga Purwakarta resah
Harga gas elpiji 12 Kg di Papua capai setengah juta per tabung
Elpiji meledak, karyawan agen di Serpong Park terluka bakar
ESDM bakal bangun tiga depo elpiji di Indonesia Timur
Masyarakat menjerit gas elpiji 3 kg langka di pasaran
Natal dan tahun baru, Pertamina tambah pasokan elpiji 7 persen
Polisi gerebek gudang pengoplosan elpiji di Bekasi
-
Apa yang istimewa dari Gua Tujuh di Banda Aceh? Salah satu gua unik yang berada di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh ini selain dipercaya bisa tembus sampai Makkah, juga memiliki tujuh buah pintu yang berbeda.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Apa penyebab kebakaran gudang elpiji di Denpasar? Korban tewas akibat kebakaran gas elpiji di Jalan Cargo II, Kelurahan Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali, kembali bertambah dari 12 yang meninggal dunia kini menjadi 13 orang.
-
Dimana lokasi petani di Aceh yang sedang panen cengkih? Seorang petani menunjukkan segenggam cengkih atau cengkeh yang telah dipetik setelah panen di sebuah hutan di Lhoknga, Aceh, pada 30 Januari 2024.
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Bagaimana kondisi pasien yang dirawat akibat kebakaran gudang elpiji di Denpasar? Saat ini pasien yang dirawat sebanyak lima orang dan semuanya masih dengan alat bantu napas dengan keadaan kritis. Per hari ini belum ada rencana perawatan luka, baik di kamar operasi maupun di samping tempat pasien," kata Affan, Minggu (16/6).