Ditangkap, 11 pemalak dihukum baca Al Fatihah & belajar salat
Ironisnya, mayoritas pemalak tak hafal surat yang disuruh. Ada di antaranya tak pernah salat sama sekali.
Jajaran Polsek Ilir Timur I Palembang berhasil meringkus sebelas juru parkir liar yang merangkap sebagai pemalak. Sebagai sanksinya, mereka disuruh membaca surat Al Fatihah dan belajar salat.
Kesebelas preman tersebut ditangkap di seputaran Palembang Square dan Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Beringin Janggut Palembang, Rabu (10/2). Dua di antaranya masih berstatus pelajar SMA.
Keberadaan mereka dinilai meresahkan warga dan pengendara bermotor. Setelah didata, sebelas pemalak tersebut disuruh berbaris di halaman Mapolsek. Mereka disuruh membaca surat Al Fatihah dan belajar salat. Satu di antara pemalak menjadi pengajarnya karena merupakan alumni pondok pesantren.
Ironisnya, mayoritas pemalak tak hafal surat yang disuruh. Alhasil, petugas harus berkali-kali menyuruh mengulang kembali. Hasilnya, sebagian dari mereka baru bisa mengingatnya.
Saat ditanya petugas tentang salat, beberapa di antaranya mengaku jarang melaksanakan meski semuanya beragama Islam. Bahkan, tiga pemalak tak pernah sama sekali menjalankan rukun Islam itu karena belum pernah diajarkan orang tuanya sejak kecil.
"Tidak pernah nian pak, dari kecil, bapak tak mau ngajari. Saya sudah punya dua anak, tapi mereka salat diajari istri saya," ujar salah satu pemalak di Mapolsek Ilir Timur I Palembang, Rabu (10/2).
Lucunya lagi, salah satu pemalak tidak bisa menyebutkan jumlah rakaat salat Jumat. Padahal, dia mengaku seminggu yang lalu melaksanakan salat itu di masjid.
"Tidak tahu pak, lupa. Ada berapa ya," kata dia sambil bertanya balik.
Usai belajar surat Al Fatihah dan salat, mereka mengikuti renungan suci. Sambil tertunduk, beberapa di antaranya menangis karena menyesal atas perbuatannya.
Kapolsek Ilir Timur I Palembang Kompol Zulkarnain mengungkapkan, pihaknya sengaja memberikan sanksi tersebut sebagai peringatan tentang pentingnya ibadah. Namun, mereka tidak langsung dilepaskan kecuali ada yang menjamin.
"Batin mereka kosong, salat jarang, ada yang tidak pernah sama sekali. Ini yang kita ingatkan, biar mereka sadar," tukasnya.
Baca juga:
Puluhan motor dirantai Dishub, para siswa SMA merengek minta maaf
Tekan kemacetan, Dishub DKI akan naikkan tarif parkir off street
Ahok kesal parkir liar bikin Damkar sulit padamkan kebakaran
Penampungan kendaraan penuh, Dishub DKI batasi razia parkir liar
Kurangi macet Karawang, polisi gelar razia parkir liar
Ahok langsung marah-marah di hari kerja pertama 2016
Ahok semprot wali kota Jakpus, tak becus urus parkir ilegal di Monas
-
Mengapa warga Sampangan panik dengan kucing liar? Warga menduga bahwa kucing liar itu terkena rabies.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Bagaimana Pohon Pelawan menjadi penghasil madu liar? Selain dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas manusia, pohon ini rupanya juga menjadi rumah atau sarang lebah liar sehingga menjadi penghasil madu lebah liar yang memiliki cita rasa pahit.
-
Di mana henbane hitam ditemukan tumbuh liar? Sisa-sisanya umum ditemukan di situs arkeologi di Eropa Barat Laut karena tumbuh liar di dekat pemukiman manusia, sehingga sulit untuk menentukan apakah itu sengaja digunakan.
-
Dimana balap liar ini terjadi? Aksi pembubaran balap liar ini terjadi di Jalan Sudirman, Kudus, Jawa Tengah.
-
Kenapa Jalak Bali dianggap sebagai simbol pelestarian satwa liar? Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) adalah salah satu burung khas Indonesia yang terancam punah dan menjadi simbol pelestarian satwa liar.