Gajah Yani mati, bukti pengelola Bonbin Bandung tak profesional
Yani mati di usia 34 setelah beberapa hari sebelumnya terkulai lemas namun tak dicek kesehatannya.
Kepala Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Provinsi Jabar, Sylvana Ratna menyebut, Kebun Binatang Bandung yang dikelola Yayasan Margasatwa Tamansari tidak profesional. Terbukti ketika salah satu satwanya, Gajah Sumatera bernama Yani, mati, lantaran tidak terurus.
Yani mati Rabu (11/5) petang usai selama sepekan terkulai lemas di atas jerami yang hanya ditutup terpal. Gajah Sumatera itu sejak sakit tidak ada dokter yang menangani.
"Ini tidak profesional pengelola sangat tertutup," kata Sylvana di pintu I, Kebun Binatang Bandung, Kamis (12/5).
Ketidakprofesionalan itu jelas terlihat ketika selama satu tahun lamanya, Kebun Binatang Bandung tidak memiliki dokter tetap. Artinya kesehatan hewan tidak diperhatikan.
"Kewajiban itu harusnya menyediakan dokter hewan. Sudah setahun enggak ada," terangnya.
Yani yang mati di usia 34 tahun ini tengah diambil tindakan autopsi oleh tim dokter gabungan di antaranya dari Taman Safari, Dinkes Jabar, dan Balai Veteriner Subang. Proses autopsi dimulai sejak pukul 09.00 WIB dan diperkirakan berakhir pukul 12.00 WIB.
Selama autopsi kawasan Kebun Binatang Bandung steril dari pengunjung dan wartawan. Papan pengumuman ditutup sementara juga dipampang lewat selebaran kertas yang ditempel di setiap gerbangnya.
Baca juga:
Yani, gajah mati di Kebun Binatang Bandung diautopsi
Gajah Yani sekarat, Ridwan Kamil kecewa pada Kebun Binatang Bandung
Yani, gajah di Kebun Binatang Bandung kini sedang sekarat
Gajah Yani dan wacana taman satwa yang berperikebinatangan
-
Di mana Taman Balai Kota Bandung terletak? Taman Balai Kota Bandung sendiri sering dianggap sebagai taman tertua di Kota Bandung. Bahkan, kehadirannya sudah lebih dulu ada sebelum Bandung menjadi gemeente alias Kotapraja.
-
Siapa saja yang bisa menikmati Kebun Binatang Bandung? Bagi Anda yang ingin menikmati dan menghabiskan waktu liburan bersama keluarga, sebaiknya mengunjungi Kebun Binatang Bandung.
-
Kapan Kebun Binatang Cikini dibuka? Mengutip Jakarta.go.id, Kebun Binatang Cikini diresmikan pada 1864.
-
Dimana letak Taman Bunga Kutabawa? Taman Bunga Kutabawa merupakan destinasi wisata yang terletak di Pejagan I, Desa Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga.
-
Dimana letak Kebun Buah Mangunan? Alamat dari Kebun Buah Mangunan terletak di Jl. Imogiri–Dlingo, Mangunan, Dlingo, Bantul, Yogyakarta.
-
Dimana Kebun Binatang Cikini berada? Ketika itu, Raden Saleh memiliki tanah seluas 10 hektare di Jalan Cikini Raya No 73.