Golkar dorong dana optimalisasi dipakai untuk rehabilitasi Sulteng dan NTB
Airlangga menuturkan, alokasi dari APBN 2019 ini dibutuhkan setelah melihat secara langsung dampak gempa 7,4 magnitudo di Palu. Rehabilitasi dan rekonstruksi usai bencana dipastikan membutuhkan dana banyak.
Bencana gempa yang terjadi di Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Sulawesi Tengah, mendorong berbagai pihak untuk membantu para korban. Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto ingin dana optimalisasi di Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dipakai untuk rehabilitasi dan rekonstruksi usai bencana. Dia juga telah memerintahkan hal itu kepada para kader partai.
"Melalui Fraksi Golkar di DPR RI, kami instruksikan agar dana optimalisasi dipergunakan sebagai cadangan, dan dapat dipergunakan sepenuhnya untuk rehabilitasi dan rekonstruksi di daerah pascabencana di Palu, Donggala, Sigi dan daerah lainnya di Sulawesi Tengah dan juga daerah NTB," ujar Airlangga di Palu, Senin (8/10).
-
Bagaimana Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Golkar? Airlangga Hartarto menjadi Ketua Umum Partai Golkar ke-11 sejak pertama kali dipimpin Djuhartono tahun 1964.
-
Apa yang dilakukan Kemensos di Kabupaten Tulungagung? Kementerian Sosial berkolaborasi memberikan pelayanan operasi katarak bagi PPKS lanjut usia (lansia) di Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur, menggandeng Pemkab Tulungagung, RSUD Dr. Iskak, YPP, SCTV, Indosiar serta Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI).
-
Apa yang terjadi pada embung di Desa Giritirto, Kebumen? Embung itu terletak di daerah perbukitan, tepatnya di Desa Giritirto, Kecamatan Karanggayam, Kebumen. Selintas tidak ada yang salah dengan pembangunan embung itu. Namun sejak dibangun pada tahun 2018 lalu, embung itu tidak bisa digunakan untuk kepentingan warga.
-
Apa yang diklaim Airlangga sebagai pencapaian Partai Golkar? "Dengan demikian Partai Golkar mengalami kenaikan dan dengan Partai Golkar mengalami kenaikan, Partai Golkar juga yang mendukung Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa berkontribusi kepada kemenangan Bapak Prabowo Subianto dan Mas Gibran Rakabuming Raka," tutup Airlangga.
-
Apa alasan Nurdin Halid menilai Airlangga Hartarto layak memimpin Golkar? "Sangat layak, Erlangga memimpin Golkar," ujarnya kepada wartawan, Rabu (3/4). Nurdin mengaku di Pemilu 2024, Golkar perolehan kursi di DPR RI meningkat menjadi 102. Padahal di Pemilu 2019, Golkar hanya meraih 85 kursi. "Dari 85 kursi menjadi 102, itu tidak mudah. Sangat layak (memimpin kembali Golkar)," tuturnnya.
-
Siapa yang menyampaikan keinginan aklamasi untuk Airlangga Hartarto dalam memimpin Golkar? Untuk informasi, kabar adanya keinginan aklamasi dari DPD I dalam penunjukkan Airlangga kembali memimpin Partai Golkar disampaikan Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Lodewijk F. Paulus.
Airlangga menuturkan, alokasi dari APBN 2019 ini dibutuhkan setelah melihat secara langsung dampak gempa 7,4 magnitudo di Palu. Rehabilitasi dan rekonstruksi usai bencana dipastikan membutuhkan dana banyak.
"Dengan melihat kerusakan akibat gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah untuk rehabilitasi dan rekonstruksinya, membutuhkan dana yang tidak sedikit," ucapnya.
Menurutnya, pemerintah pusat harus memiliki perhatian khusus, dengan mengalokasikan anggaran yang besar untuk kepentingan rehabilitasi dan rekonstruksi.
Pada kesempatan itu, dia juga turut berbelasungkawa atas para korban gempa yang kehilangan keluarga dan harta benda mereka. Airlangga didampingi Sekjen Partai Golkar Lodewijk Paulus, Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily, Ketua Korbid Ekonomi Golkar Azis Syamsyudin, Ketua Korbid Kesra Roem Kono dan Rizal Mallarangeng.
"Kami juga berdoa agar masyarakat Palu, Donggala, Sigi dan daerah lainnya yang terdampak bencana agar diberikan kesabaran dan ketabahan dalam menghadapi bencana yang dahsyat ini," tutup Airlangga.
Baca juga:
Aktivitas jual beli di Palu berangsur normal, lapak dijaga TNI
Mengamankan harta sisa gempa
KPAI usul dibentuk kurikulum sekolah darurat di wilayah terdampak bencana
Ratusan penumpang di Bandara Palu terbengkalai, ini alasan Lion Air
Polisi kejar penyebar hoaks adopsi anak korban gempa Palu di Makassar
Tim SAR temukan 3 jasad di Balaroa Palu, satu di antaranya tanpa kepala