Gubernur DIY kunjungi parkiran baru Abu Bakar Ali
Pemda DIY membantu Kota Yogyakarta untuk melakukan penataan Malioboro yang selama ini sesak dengan motor.
Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sri Sultan Hamengku Buwono X mengunjungi parkiran baru Abu Bakar Ali setelah relokasi lahan parkir di sisi timur Malioboro, Selasa (5/4). Di sana Sultan menemui juru parkir dan mengucapkan terima kasih atas kerjasama ini.
"Terima kasih untuk para juru parkir yang sudah mau bekerja sama. Buat masyarakat saya berharap bisa menggunakan parkiran baru ini dengan baik," kata Sultan saat berdialog dengan para juru parkir, Selasa (5/4).
Sultan menjelaskan, Pemda DIY membantu Kota Yogyakarta untuk melakukan penataan Malioboro yang selama ini sesak sehingga bisa mempunyai suasana baru. Sehingga sebagai kawasan wisata, Malioboro bisa dinikmati oleh wisatawan.
"Buat masyarakat dan wisatawan ini akan menjadi pengalaman yang menarik bisa bebas berjalan di Malioboro. Memang ini masih awal penataan, karena untuk lokasi parkir kita masih butuh lahan lagi untuk menampung kendaraan," ujarnya.
Agus Anto, salah seorang juru parkir mengatakan, jika kondisi parkiran baru sudah baik namun fasilitas penerangan, toilet dan musala belum tersedia.
"Kami usul, penerangan ditambah, toilet dan musala juga belum ada. Semoga ini bisa ada supaya tidak kesulitan," tambah Agus.
Menjawab permintaan juru parkir, Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti pun berjanji akan segera menambah fasilitas toilet, musala dan penerangan.
"Toilet nanti kita bangun kecil dipojokan, untuk musala nanti di bawah saja," tandasnya.
Baca juga:
Penataan parkir Malioboro, warga nikmati berjalan kaki di trotoar
Dijanjikan gratis 2 hari, parkiran Abu Bakar Ali masih berbayar
Selama 2 bulan juru parkir Abu Bakar Ali Yogyakarta dapat kompensasi
21 Pasangan pengantin nikah massal di pesawat boeing 737
Parkiran dipindah, karyawan di Malioboro difasilitasi bus gratis
Hari pertama relokasi parkiran Malioboro, Taman Abu Bakar Ali sepi
-
Bagaimana Pohon Pelawan menjadi penghasil madu liar? Selain dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas manusia, pohon ini rupanya juga menjadi rumah atau sarang lebah liar sehingga menjadi penghasil madu lebah liar yang memiliki cita rasa pahit.
-
Di mana henbane hitam ditemukan tumbuh liar? Sisa-sisanya umum ditemukan di situs arkeologi di Eropa Barat Laut karena tumbuh liar di dekat pemukiman manusia, sehingga sulit untuk menentukan apakah itu sengaja digunakan.
-
Dimana balap liar ini terjadi? Aksi pembubaran balap liar ini terjadi di Jalan Sudirman, Kudus, Jawa Tengah.
-
Kenapa Jalak Bali dianggap sebagai simbol pelestarian satwa liar? Jalak Bali (Leucopsar rothschildi) adalah salah satu burung khas Indonesia yang terancam punah dan menjadi simbol pelestarian satwa liar.
-
Di mana lokasi budidaya madu liar Kelompok Tani Hutan Alam Roban? Salah satu lokasi di Pulau Jawa yang menjadi habitat Lebah Apis Cerana adalah Hutan Alas Roban.
-
Bagaimana cara vendor merelokasi kucing-kucing liar? Pengelola Gelora Bung Karno buka suara perihal heboh kabar petugas vendor membungkus kucing dengan plastik.