Kak Seto datangi Polda Sumsel tuntut kasus kematian 2 bocah diusut
Orangtua menemukan ada bekas kekerasan di tubuh kedua bocah malang tersebut.
Prihatin lantaran pengungkapan kasus kematian dua bocah asal Ogan Komering Ilir (OKI) empat bulan lalu tak tuntas, Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Seto Mulyadi atau akrab dipanggil Kak Seto turut turun tangan. Dia mendatangi Polda Sumsel bersama orangtua korban untuk mengadukan kasus tersebut.
Kak Seto mengungkapkan, sengaja datang ke Palembang untuk mengawal dan meminta polisi menindaklanjuti kasus dugaan pembunuhan terhadap dua saudara, Amelia Resta Ananda (11) dan Alfin Darif Akbar (8), yang tewas Mei 2016 lalu. Sebab, kasus tersebut bukan peristiwa biasa melainkan hal yang menjadi perhatian.
"Kedua korban masih anak-anak, dugaannya dibunuh. Saya minta polisi mengungkap kasus ini," ungkap Kak Seto di Palembang, Rabu (14/9).
Sementara itu, ayah korban, Idris Rozi (48) menjelaskan, kedua anaknya ditemukan tewas di kolam galian di kampungnya di Desa Surya Adi, Blok D, Pasar Gajah, Kecamatan Mesuji, OKI, 7 Mei 2016 lalu. Lantaran ada unsur pidana, kasus ini dilaporkan ke Polres setempat namun tak kunjung ditindaklanjuti.
"Saya minta polisi mengusutnya, ini bukan kematian biasa tapi dugaannya dibunuh," ujarnya.
-
Apa pasal yang menjerat pelaku pembunuhan siswi di Palembang? Para pelaku terjerat pasal penganiayaan dan pencabulan anak yakni pasal 76 C dan Pasal 80 ayat 3 UU No. 35 Tahun 2014 Tentang Perlindungan Anak dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara dan denda Rp3 miliar.
-
Apa itu pindang tulang iga sapi khas Palembang? Pindang tulang iga sapi dapat menjadi menu alternatif dalam acara makan Anda bersama keluarga.
-
Apa yang dimaksud dengan Telok Abang di Palembang? Dalam bahasa Palembang, telok diartikan telur dan abang artinya merah. Artinya secara keseluruhan, Telok Abang merupakan telur rebus yang cangkangnya diberi warna merah.
-
Siapa pelaku utama pembunuhan siswi di Palembang? Aparat Polrestabes Palembang menyebutkan bahwa pelaku utama pembunuhan siswi di pemakaman umum Tionghoa Palembang, Minggu (31/8) sempat ikut Yasinan malam pertama di kediaman korban.
-
Bagaimana cara membuat Celimpungan, kudapan khas Palembang? Celimpungan berbentuk bulat dengan diamter 10 cm. Kuahnya sendiri terbuat dari santan dan racikan bumbu-bumbu lainnya. Melansir dari beberapa sumber, Celimpungan diambil dari kata "plung" atau dari bunyi saat mencemplungkan adonan dari biji ke dalam kuah saat merebusnya.
-
Apa yang terjadi pada pipa PAM di Petamburan? Pipa 900 mm di Petamburan 4, Jakarta Pusat bocor pada Kamis (21/9).
Menurut dia, dugaan tersebut karena saat diotopsi ditemukan adanya bekas kekerasan di tubuh kedua anaknya, termasuk di kemaluan anak perempuannya. Pihaknya mengantongi identitas seorang yang diduga sebagai pelakunya.
"Dugaan kami jelas, dibunuh. Pelakunya tetangga juga, tapi sampai sekarang belum diperiksa sama sekali," kata dia.
Kasubdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Sumsel AKBP Faisol Majid mengatakan, pihaknya akan meminta penjelasan kepada Polres OKI terkait perkembangan kasus ini. Jika terbukti terjadi tindak pidana penyebab kematian kedua korban, polisi akan mengungkapnya.
"Kasus ini ditangani Polres OKI, kita akan koordinasikan sejauh mana perkembangannya," tukasnya.
Baca juga:
Tak kuat tanggung kemiskinan, ibu kapak 4 anaknya lalu bunuh diri
Minta ronde kedua, pedagang kelontong dibunuh pasangan gay
Dendam kesumat, RO bunuh remaja di malam takbiran
Suami Mirna sebut kuasa hukum Jessica berusaha kaburkan fakta
Dendam pernah ditempeleng, AS pukul Gatot pakai linggis hingga tewas