KPU Belum Bahas Ketua Definitif Usai Hasyim Asy'ari Diberhentikan
Jadi ini soal pilihan kalau persoalan Plt itu durasinya adalah tiga bulan
Komisioner KPU tengah melakukan persiapan pemungutan suara ulang di berbagai daerah.
KPU Belum Bahas Ketua Definitif Usai Hasyim Asy'ari Diberhentikan
Pelaksana tugas (Plt) Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Mochammad Afifuddin mengaku, pihaknya belum membahas soal Ketua KPU definitif. Diketahui Ketua KPU Hasyim Asy'ari diberhentikan.
"Kami sendiri sebenarnya dalam proses belum kami bahas secara komprehensif apakah akan segera kita definitifkan pembahasan kembali Ketua Definitif atau menunggu nanti," kata Afif, saat diwawancarai di Kantor KPU RI, Jakarta, Jumat (12/7).
"Jadi ini soal pilihan kalau persoalan Plt itu durasinya adalah tiga bulan dan bisa diperpanjang satu periode lagi satu putaran lagi bisa, tiga bulan lagi. Tapi pada intinya kami belum membahas secara langsung tindak lanjut pasca surat Keppres dari presiden ini kami terima," sambung dia.
Selain itu, Afif mengatakan, komisioner KPU tengah melakukan persiapan pemungutan suara ulang (PSU) di berbagai daerah.
"Ya bisa semuanya kita lakukan kan kami juga bisa lakukan pembahasan lebih awal untuk itu. Tapi intinya belum kita bahas karena teman2 berbagi ada yang di Sumbar ada yang di Kaltara," imbuh dia.