Masyarakat Diminta Waspada Penipuan Modus Cashback dan Komisi Mengatasnamakan YPP dan YCAB Foundation
YPP sangat menyesalkan adanya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab melakukan penipuan.
Menanggapi sejumlah informasi yang beredar di berbagai platform digital, Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) bersama YCAB Foundation menegaskan bahwa lembaga tidak pernah mengembangkan atau menyelenggarakan permainan yang memberikan cashback dan atau komisi sebagaimana disebutkan dalam sebuah platform digital baru-baru ini.
Sebagai lembaga penggalang donasi yang berkomitmen menjunjung tinggi nilai-nilai integritas dan kredibilitas, YPP sangat menyesalkan adanya pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab melakukan penipuan mengatasnamakan YPP dan YCAB Foundation yang beredar di publik.
- Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP): Terpercaya dan Memberikan Dampak Nyata Melalui Donasi Masyarakat
- Hari Pelanggan Nasional, E-Commerce Tawarkan Cashback Hingga 50 Persen
- KPK Ingatkan Keluarga SYL Dapat Menjadi Tersangka TPPU
- Tanggapan TPN Soal Ganjar Dilaporkan KPK Diduga Terima Gratifikasi dari Cashback 16 Persen Senilai Rp100 M
"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan melakukan pengecekan fakta sebelum mempercayai dan menyebarluaskan informasi yang tidak terverifikasi. Untuk informasi lebih lanjut mengenai program dan kegiatan resmi YPP, kami mengundang masyarakat untuk mengunjungi situs web resmi kami di : www.ypp.co.id atau social media kami berikut ini: @ypp_indosiarsctv, FB: Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih," penjelasan dari YPP.
Setiap kegiatan YPP dan YCAB Foundation hanya diumumkan melalui semua channel yang berada bawah Emtek Group (SCTV, Indosiar, Moji, Mentari, AjwaTV), situs berita online merdeka.com, liputan6.com. dan juga media social @ypp_indosiarsctv.
YPP dan YCAB Foundation akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk melindungi nama baik lembaga dari informasi yang tidak benar.
Sekali lagi ditegaskan kepada seluruh masyarakat untuk waspada pada penipuan dengan modus pemberian cashback dan komisi yang mengatasnamakan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) dan YCAB Foundation.
Informasi resmi hanya disampaikan melalui media social resmi YPP @ypp_indosiarsctv dan YCAB Foundation atau website www.ypp.co.id dan www.ycabfoundation.org.