Mbah Siti Kaget Bukan Kepalang, Ingin Mandi Malah Lihat Kepala Ular Besar Menyembul dari Bak
Siti Djamilah kaget melihat ular piton bersarang bak mandi ketika hendak ambil air.
Keberadaan ular tersebut muncul ketika melihat bak air mandinya keruh bergerak-gerak.
- Pilu Warga Karawang Tak Bisa Mandi hingga Cuci Beras karena Air Bendungan Tercemar Limbah, Warna Berubah Hitam Pekat dan Berbau
- 9 Cara Mudah Cegah Munculnya Keriput di Wajah, Lebih Awet Muda dan Segar
- Serunya Berwisata di Umbul Manten di Klaten, Tempat Main Air yang Nyaman Cocok untuk Liburan Keluarga
- Arti Mimpi Digigit Ular di Kaki Kanan dalam Islam, Bisa Jadi Pertanda Baik dan Buruk
Mbah Siti Kaget Bukan Kepalang, Ingin Mandi Malah Lihat Kepala Ular Besar Menyembul dari Bak
Siti Djamilah kaget melihat ular piton bersarang bak mandi ketika hendak ambil air di rumahnya Kampung Mlatiharjo Nomor 30, Kecamatan Semarang Timur, Senin (3/6).
Keberadaan ular tersebut muncul ketika melihat bak air mandinya keruh bergerak-gerak.
"Saya pas mau nyiduk air di bak kok kelihatan kepalanya ular nyembul dari dalam air," kata Mbah Siti, Senin (3/6).
Kejadian bermula ketika mbah Siti melakukan aktivitas seperti biasa. Usai subuhan ia membuka jendela lalu bersih-bersih rumah dan menyiram lantai kamar mandinya dengan air hangat. Ketika balik kamar mandi ambil air ada barang dicurigai dalam air keruh.
"Saya panggil tetangga buat ngecek apa benar itu ular, takutnya halusinasi gara-gara sering nonton film. Tapi tetangga saya berani mastiin kalau itu emang ular," ungkapnya.
Mbah Siti mengaku semenjak 10 tahun terakhir tinggal di Mlatiharjo dirinya baru pertama kali memergoki ular piton di dalam rumahnya.
Apalagi ular yang ia temukan ukurannya besar.
"Ya baru sekarang ini. Saya buru-buru telepon petugas Damkar. Soalnya kalau biasanya tetangga nemuin ularnya kecil. Kalau di bak mandi saya itu ularnya gede," jelasnya.
Tim Damkar Kota Semarang membenarkan bahwa ada upaya mengevakuasi ular piton di rumah Siti Djamilah. Proses evakuasi dilakukan personel Pleton 1 Damkar. Evakuasi ular piton dilakukan jam 07.30 WIB di rumah Siti Djamilah.
"Yang bersangkutan telepon ke kantor Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang meminta tolong untuk evakuasi ular di dalam bak air. Kemudian meneruskan ke tim rescue untuk ditindak lanjuti," tutupnya.
merdeka.com