Muhammadiyah Minta Pemerintah Segera Cari Solusi Konflik di Wamena
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir angkat bicara mengenai konflik di Wamena, Papua. Haedar mewakili Muhammadiyah menyampaikan rasa duka mendalam terhadap para korban dan merasa prihatin atas konflik yang terjadi di Wamena.
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir angkat bicara mengenai konflik di Wamena, Papua. Haedar mewakili Muhammadiyah menyampaikan rasa duka mendalam terhadap para korban dan merasa prihatin atas konflik yang terjadi di Wamena.
"Muhammadiyah menyampaikan dukacita dan keprihatinan yang mendalam atas korban yang meninggal maupun yang luka-luka dan mereka yang mengungsi. Semoga semua diberi perlindungan dan kekuatan oleh Allah Yang Maha Kuasa," ujar Haedar dalam keterangan tertulisnya, Minggu (29/9).
-
Apa itu Wayang Papua? “Menurut saya wayang itu merupakan hal yang simbolis dari Jawa. Maka dari itu saya gabungkan saja dengan buat wayang Papua,” kata Lejar, mengutip kanal YouTube Seni dan Sekitarnya.
-
Siapa yang memimpin penyerahan bantuan 'Kemendag Peduli' di Papua Tengah? Terkait dengan bencana kekeringan dan cuaca dingin ekstrem yang dialami wilayah Papua Tengah, pemerintah tidak tinggal diam. Melalui Kementerian Perdagangan, bantuan 'Kemendag Peduli' diserahkan langsung di bawah pimpinan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan.
-
Di mana ibu Persit ini tinggal di Wamena? “Nah yang uniknya juga di Wamena adalah kompor minyak tanah. Jadi di rumah dinas pak Gading masih pakai kompor minyak tanah guys. Tapi katanya ada juga yang sudah pakai kompor listrik dan kompor gas. Tapi harga gas di Wamena itu lumayan tinggi,” kata ibu Persit tersebut.
-
Siapa yang kesulitan menyalakan kompor minyak tanah di Wamena? Ibu Persit yang tidak diketahui namanya itu sempat kesulitan menyalakan kompor minyak tanah yang sedikit rumit dibandingkan dengan kompor gas. Beberapa kali api yang sudah dinyalakan harus mati, sehingga ia harus menyalakan api berkali-kali.
-
Apa kesulitan yang dialami ibu Persit di Wamena? Kesulitan Menyalakan Kompor Ibu Persit yang tidak diketahui namanya itu sempat kesulitan menyalakan kompor minyak tanah yang sedikit rumit dibandingkan dengan kompor gas. Beberapa kali api yang sudah dinyalakan harus mati, sehingga ia harus menyalakan api berkali-kali.
-
Bantuan apa yang diberikan oleh Kemendag kepada masyarakat di Papua Tengah? Bantuan ini ditujukan kepada masyarakat Kabupaten Puncak, khususnya Distrik Agandugume dan Lembawi. Serah terimanya dilakukan secara simbolis yang diwakili oleh Bupati Puncak Willem Wandik di Posko Tanggap Darurat Penanganan Bencana Kabupaten Puncak di imika, Papua Tengah pada Selasa (19/9) lalu. Bantuan 2.000 Paket Kebutuhan Pokok Bantuan yang diserahkan berupa barang kebutuhan pokok sebanyak 2.000 paket.
Haedar meminta pemerintah agar memberikan perlindungan pada warga di Wamena. Haedar juga meminta agar pemerintah segera mencari solusi atas konflik yang telah terjadi.
"Pemerintah hendaknya mengoptimalkan langkah-langkah perlindungan terhadap seluruh warga serta mencari solusi yang terbaik dalam menangani dan menyelesaikan masalah di bumi Papua tersebut," kata Haedar.
Haedar menerangkan negara harus hadir untuk melindungi warga negara. Haedar menegaskan bahwa keselamatan warga negara harus menjadi prioritas utama.
"Negara wajib hadir dalam melindungi seluruh bangsa dan tumpah darah Indonesia sebagaimana amanat konstitusi. Keselamatan seluruh warga diutamakan untuk dilindungi bersama. Kami percaya pemerintah, khususnya TNI dan Polri, didukung semua kekuatan masyarakat dapat mengatasi situasi di Wamena," urai Haedar.
"Kami percaya apa yang terjadi di Wamena sama-sama tidak dikehendaki serta semuanya berusaha untuk mewujudkan suasana aman dan damai disertai islah dalam semangat kebersamaan sebagai satu keluarga besar bangsa Indonesia yang dijiwai Bhineka Tunggal Ika," sambung Haedar.
Haedar berharap agar semua pihak mau turut serta menciptakan suasana aman dan damai. Sehingga situasi di Wamena dan Papua bisa segera kondusif.
"Suasana aman dan damai menjadi sangat penting untuk diciptakan bersama oleh seluruh pihak. Karenanya jangan dikembangkan opini dan pernyataan-pernyataan yang tidak mendukung suasana kondusif di Wamena maupun Papua secara keseluruhan," ucap Haedar.
"Kita selaku insan beragama senantiasa berdo'a kepada Allah SWT agar bangsa Indonesia senantiasa diberi petunjuk dan jalan kebaikan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara serta dengan kekuatan iman dan taqwa dapat memperoleh ridha-Nya," pungkas Haedar.
Baca juga:
Pemerintah Cegah Rusuh di Wamena Tak Meluas Jadi Konflik Horisontal
Dipakai Evakuasi di Wamena, Pesawat Hercules Tak Dilibatkan Dalam HUT TNI
Saat Mama Papua Bertaruh Nyawa Selamatkan Pengungsi Wamena
Kapolda Baru Minta Seluruh Pihak Kerja Sama Hentikan Kerusuhan di Papua
Wiranto Pimpin Rapat Bahas Pelantikan Presiden Hingga Papua
Kabupaten Lanny Jaya Siap Tampung Pengungsi dari Wamena