Munas Berakhir, Akbar Buchari Terpilih Menjadi Ketua Umum HIPMI 2022-2025
Robert mengatakan, mengatakan, meski alot, pelaksanaan pemilihan suara pada Munas XVII HIPMI kali ini berjalan lancar hingga tuntas.
Akbar Buchari terpilih menjadi Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) periode 2022-2025. Akbar mengalahkan dua calon lainnya, Anggawira dan Bagas Adhadirgha dalam Munas XVII di Alila Hotel Solo.
Setelah melalui proses panjang, akhirnya Akbar Buchari menang di putaran kedua setelah memperoleh 92 suara, mengungguli Bagas mendapatkan 68 suara.
-
Apa yang terbakar di Solo? Pada Selasa (3/10), terjadi kebakaran di sebuah gudang rongsok yang terletak di Kampung Joyosudiran, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo, Jawa Tengah.
-
Apa yang dilombakan dalam Puncak HKG 52 di Solo? Selain Senam Kreasi, ada lomba memasak menu pangan lokal sumber karbohidrat non beras, parade budaya Nusantara jambore nasional kader PKK serta lomba cerdas cermat kader PKK.
-
Apa yang terjadi saat serangan harimau di Sukabumi? Biasanya warga yang menjadi korban harimau akan diterkam tiba-iba, diseret ke hutan dan keesokan hari jasadnya sudah dalam bentuk tulang belulang.
-
Apa yang dipelajari Amir Hamzah saat di Surakarta? Di sana, Amir banyak sekali mempelajari perihal Sastra Timur dan bahasa, seperti Bahasa Jawa, Sanskerta, hingga Arab.
-
Kapan Hari Brimob diperingati? Bangsa Indonesia memperingati Hari Brimob setiap tanggal 14 November.
-
Apa yang pernah dititipkan Soeharto kepada Sudjono Humardani? Ceritanya pada tahun 1967, Sudjono pernah diberi tugas oleh Soeharto untuk meminjam topeng Gadjah Mada yang disimpan di Pura Penopengan Belah Batu Bali.
“Hasil pemilihan umum Munas HIPMI Menetapkan Saudara Akbar Himawan Buchari ketua umum terpilih BPP HIPMI masa bakti 2022-2025,” ujar Sekretaris Sidang Pemilihan Ketum HIPMI, Robert Muda Hartawan.
Robert mengatakan, mengatakan, meski alot, pelaksanaan pemilihan suara pada Munas XVII HIPMI kali ini berjalan lancar hingga tuntas.
Ketua umum HIPMI terpilih Akbar Buchari mengatakan pelaksanaan Munas XVII sudah diselesaikan dengan baik. Proses regenerasi tidak ada yang menang dan kalah. Menurutnya, yang ada adalah pembelajaran sebagai pemimpin nasional.
“Saya tentu perlu dukungan seluruh kader hipmi seluruh indonesia, saya mohon kerjasamanya,” katanya.
Sementara dalam pidatonya, Akbar mengatakan bahwa HIPMI adalah organisasi dewasa yang berusia 50 tahun. Di mana selama ini berkontribusi aktif pada pembangunan ekonomi nasional.
“Saya berkomitmen membangun hipmi ke depan bersama Bagas dan Anggawira,” jelas Pengusaha Property yang juga mantan Ketua BPD HIPMI Sumatera Utara ini.
Sementara itu Bagas Adhadirgha langsung memberikan selamat kepada Akbar Buchari.
"Selamat kepada saudaraku Akbar Himawan Buchari semoga mampu memimpin HIPMI ke depan,” ucap Sekjen HIPMI 2019-2022 ini.
Hasil lengkapnya pada putaran pertama calon ketua umum nomor urut satu Akbar Himawan Buchari memperoleh 57 suara, nomor urut dua Bagas Adhadirgha memperoleh 71 suara dan calon nomor urut tiga dengan 41 suara.
Karena tidak ada caketum yang mencapai 85 suara atau 50%+1 maka dilakukan putaran 2 dan diikuti dua caketum suara tertinggi. Yakni Bagas Adhadirgha dan Akbar Himawan Buchari.
Pada Putaran kedua, Akbar Buchari meraih 92 suara dan Bagas Adhadirgha mendapatkan 68 suara. Sedangkan yang Absen atau tidak sah 5 suara. Kemenangan Akbar tersebut karena mendapat tambahan suara dari para pendukung caketum lain.
Jalannya proses pemilihan suara dimulai Rabu sore (23/11) pukul 15.30 WIB. Di awali dengan tahapan penetapan calon ketua umum, penyampaian visi misi dan pemungutan suara. Selanjutnya utusan atau voter dari 34 BPD seluruh Indonesia memberikan hak pilih secara bergantian. Total terdapat 170 voter yang ikut dalam tahap pemilihan.
Namun ada 2 yang dilakukan diskualifikasi sehingga menjadi 168 suara. Kemudian di putaran kedua total suara sah berjumlah 165 karena ada beberapa surat suara rusak.
Prosesi Munas mulai 21 hingga 23 November 2022 sampai tahapan pemilihan ketua umum berjalan lancar dan sukses. Sejumlah senior senior HIPMI juga tampak hadir sebagai bentuk kecintaan yang amat tinggi terhadap organisasi yang telah berusia 50 tahun ini.
Para senior tersebut antara lain Abdul Latief pendiri HIPMI, mantan ketua Umum Raja Sapta Oktohari, Bahlil Lahadalia dan sejumlah tokoh muda lainnya.
Munas XVII juga menetapkan tim formatur HIPMI, antara lain Akbar Buchari, Bagas Adhadirgha dan Eka Sastra. Selanjutnya formatur membentuk seluruh kepengurusan BPP HIPMI 2022-2025.
(mdk/ded)