Nunggu angkot, karyawati di Cibinong ditusuk pacarnya hingga kritis
Korban mendapatkan tujuh tusukan di bagian perut, dada, punggung, pinggang dan tangan/lengan sebelah kiri.
Seorang karyawati pabrik di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat kritis dengan tujuh tusukan benda tajam di tubuhnya akibat diserang seorang pria tidak dikenal pada saat dia hendak pulang kerja.
"Korban bernama Yesi Romlah usia 32 tahun warga Kelurahan Harapan Jaya, Cibinong," kata Kapolsek Cibinong Kompol Hida Tjahyadi, seperti dikutip dari Antara, Senin (16/5).
-
Bagaimana Pawai Dongdang di Bogor dirayakan? Dalam kegiatan tersebut, ratusan warga mengarak beberapa alat pikul padi yang terbuat dari potongan batang bambu setinggi orang dewasa. Tidak hanya itu, Pawai Dongdang juga dimeriahkan oleh arak-arakan hasil bumi dan makanan yang dihias dalam beraneka bentuk dengan diiringi suara kendang, angklung, serta pukulan lesung.
-
Kenapa Bogor disebut Kota Hujan? Karena jumlah milimeter air yang tercurah berada di atas angka 2.000, maka bisa dipastikan jika intensitas air hujan bisa terus turun sepanjang tahun. Ini yang membuat Bogor masih diselingi kondisi hujan saat musim kemarau karena jumlah kandungan air di awan yang tinggi.
-
Kenapa warga Bogor menggelar Pawai Dongdang? Salah satu kegiatan yang dilakukan Balad Erick Thohir tersebut adalah Pawai Dongdang yang digelar di Kampung Garisul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sebagai bentuk syukur atas nikmat kemerdekaan.
-
Kenapa nelayan Bojonegara menjauh saat ada angin puting beliung? Kemunculannya ditandai oleh mendung hitam mirip jantung pisang. Ketika tanda ini muncul, mereka segera menjauh untuk keselamatan sehingga tidak terjadi kecelakaan laut.
-
Di mana letak Negeri Atas Angin di Bojonegoro? Atas Angin adalah sebutan untuk kawasan perbukitan di Desa Deling, Kecamatan Sekar, Kabupaten Bojonegoro.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
Hida menjelaskan kronologi penganiayaan terhadap korban berawal saat korban hendak pulang kerja dan menunggu angkot Cibinong dari depan pabrik Jalan Mayor Oking, Minggu (15/5) sekitar pukul 18.30 WIB.
Ketika korban sedang menunggu angkot, tiba-tiba datang seorang pria menggunakan sepeda motor menghampiri korban. Lalu menyerang korban dengan cara menusuk menggunakan senjata tajam berkali-kali.
"Setelah menyerang dan menusuk korban, pelaku lalu melarikan diri meninggalkan korban begitu saja dengan kondisi kritis," kata Hida.
Warga sekitar yang melihat korban langsung memberikan pertolongan dan membawanya ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan. Peristiwa penganiayaan yang dialami korban langsung dilaporkan oleh petugas rumah sakit Bina Husada Cibinong.
"Kami langsung melakukan olah tempat kejadian perkara meminta keterangan sejumlah saksi, termasuk korban sendiri," kata Hida.
Hida mengatakan, saat ini kondisi korban sudah melewati masa kritis, namun masih mendapat perawatan intensif. Korban mendapatkan tujuh tusukan di bagian perut, dada, punggung, pinggang dan tangan/lengan sebelah kiri.
"Kondisi korban masih dirawat, korban sempat memberikan keterangan mengenai pelaku penyerangan," kata Hida.
Berdasarkan keterangan korban dan sejumlah saksi, diduga pelaku penyerang adalah teman korban, terkait motifnya masih didalami apakah karena ada dendam pribadi mengingat keduanya sempat berpacaran.
"Motifnya masih belum diketahui, diduga karena dendam. Pelaku sudah kita kantongi identitasnya, antara korban dan pelaku memiliki hubungan pacaran," katanya.
Hida mengatakan, pihaknya telah melakukan pengejaran terhadap pelaku penyerangan dengan menelusuri rumah tempat tinggalnya. Tetapi pelaku tidak pulang malam setelah melakukan penyerangan.
"Kami sudah menelusuri hingga rumahnya, tetapi pelaku tidak pulang. Kami masih terus melakukan pengejaran," kata Hida.
Baca juga:
Lagi nunggu angkot, perempuan di Bogor ditusuk 7 kali oleh pemotor
Kisah pilu Jakmania nonton laga Persija untuk terakhir kalinya
Santoso tewas dikeroyok ratusan warga usai aniaya 2 remaja
Ini awal mula suporter Jakmania diduga dipukuli polisi dan tewas
Diduga akibat dianiaya polisi, remaja Jakmania meninggal dunia
Didatangi ketum Jakmania, keluarga ikhlaskan kematian Fahreza