Pemerintah Lakukan Pembatasan Mobilisasi Mulai 20 Desember hingga 2 Januari
Namun untuk mobilitas logistik tidak batasi agar kegiatan ekonomi terus berjalan.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengungkap, pembatasan mobilitas akan dimulai pada 20 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022. Hal itu disampaikan saat rapat kerja dengan Komisi V DPR RI terkait kesiapan antisipasi peningkatan penumpang jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).
"20 Desember-2 Januari kita akan lakukan pembatasan," kata Budi di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (1/12).
-
Apa yang dikampanyekan Kementerian Perhubungan? Kemenhub kampanyekan keselamatan pelayaran kepada masyarakat. Indonesia selain negara maritim, juga merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki lalu lintas pelayaran yang sangat padat dan ramai dan keselamatan pelayaran menjadi isu penting.
-
Apa yang sedang didorong oleh Kementerian KKP untuk diterapkan pada perikanan? Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus mendorong penerapan zero waste pada perikanan. Semua bagian pada ikan dapat diolah menjadi produk bernilai ekonomis, seperti aneka ragam makanan hingga produk farmasi. "Meminimalisir bagian terbuang, semua bagian ikan bisa dimanfaatkan untuk jadi produk," ujar Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP), Budi Sulistiyo melalui keterangan tertulisnya di Jakarta.
-
Bagaimana Kementerian PPN/Bappenas berperan dalam pengendalian pembangunan? Dalam hal ini, Kementerian PPN/Bappenas mengambil bagian dalam pengendalian pembangunan yang menjamin tercapainya hasil pembangunan (outcome), serta pendampingan juga penguatan terhadap K/L dan pemerintah daerah terkait dengan pencapaian proyek strategis nasional.
-
Apa yang diminta dari pegawai Kementan untuk ulang tahun SYL? Mulanya Jaksa membeberkan adanya sejumlah aliran uang diantaranya mulai dari bantuan bencana, hingga adanya partisipasi uang tahun Mentan dan pegawai di rumah dinas SYL kawasan Widya Chandra (Wican) Jakarta Selatan yang mencapai puluhan juta.
-
Bagaimana Kementerian ATR/BPN berencana untuk mendukung terwujudnya visi dan misi Kementerian KKP? Kerja sama tersebut di antaranya berkaitan dengan pendaftaran dan pemeliharaan data tanah; pelaksanaan Reforma Agraria; integrasi Rencana Tata Ruang darat dan laut; hingga pengembangan kompetensi sumber daya manusia (SDM).
-
Apa yang dirayakan pada Hari Lahir Persandian Nasional? Hari Persandian Nasional adalah peringatan yang diadakan setiap tanggal 4 April di Indonesia.
Namun untuk mobilitas logistik tidak batasi agar kegiatan ekonomi terus berjalan.
Pembatasan waktu operasional angkutan umum akan diterapkan. Kapasitasnya juga dibatasi sesuai SE Gugus Tugas dan Inmendagri.
"Akan dilakukan pembatasan jam operasional bagian angkutan serta pembatasan kapasitas angkutan umum sesuai SE Gugus Tugas dan Inmendagri," jelas Budi.
Peningkatan pengawasan akan diterapkan dengan implementasi PeduliLindungi di sektor transportasi.
Kemenhub akan menginstruksikan kepada Pemerintah Daerah untuk membuat check point bagi yang masuk ke daerah satu dari daerah lain.
"Jadi kita akan buat check point di jalan tol dan menginstruksikan kepada Pemda untuk membuat check point mereka yang akan masuk ke suatu di daerah," jelasnya.
Kemenhub juga mengoordinasikan dan memastikan kesiapan operasional angkutan umum selama Nataru. Terutama mengecek kelayakan operasi armada setiap moda.
"Ini kita lakukan konsolidasi bersama TNI Polri dan stakeholder dan bersama membuat posko posko dan oleh karenanya kita selalu mengimbau kepada pemda untuk melakukan posko check poin di daerah kedatangan dan keberangkatan," kata Budi.
Baca juga:
Survei Kemenhub: 15 Juta Orang Nekat Beraktivitas saat Nataru Meski PPKM Level 3
Pemerintah Wacanakan Vaksin Dua Kali Jadi Syarat Perjalanan Darat saat Nataru
Sekolah Tetap Libur Semester, Disdik DKI Minta Guru dan Siswa di Rumah Saat Nataru
PGI Imbau Umat Kristen Terapkan Prokes saat Ibadah Natal dan Tahun Baru
Ini Syarat Perjalanan Naik Pesawat, Kapal Laut & Mobil Pribadi di Libur Akhir Tahun
Menko PMK: Seluruh Daerah Terapkan Aturan PPKM Level 3 Selama Libur Nataru
Politisi PKS Nilai PPKM Level 3 Lebih Efektif Berlaku Dua Pekan