Persiapan PTM, Wali Kota Tangerang Tinjau Pelaksanaan di Jakarta
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengaku dirinya sampai melihat langsung pelaksanaan PTM di Jakarta, yang lebih dulu membuka PTM di sekolah.
Pemerintah Kota Tangerang, mengaku masih mempersiapkan pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di sekolah. Saat ini, sejumlah persiapan mulai dari vaksinasi sampai infrastruktur protokol kesehatan di sekolah terus dimatangkan.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengaku dirinya sampai melihat langsung pelaksanaan PTM di Jakarta, yang lebih dulu membuka PTM di sekolah.
-
Siapa saja yang diajak untuk mengikuti kegiatan 'Wara-wiri Mengajar' di Tangerang? Komunitas Wara-wiri Mengajar akan mengajak siapapun, khususnya generasi milenial agar mengenal seluk-beluk Kota Tangerang di masa silam.
-
Dimana saja tempat yang dikunjungi dalam kegiatan 'Wara-wiri Mengajar' di Tangerang? Beberapa tempat yang dikunjungi tentunya memiliki nilai sejarah yang kuat seperti Taman Makam Pahlawan Taruna, Stadion Benteng Reborn, Klenteng Boen Tek Bio, Makam Kalipasir serta kawasan Pasar Lama Tangerang.
-
Apa tujuan utama dari kegiatan 'Wara-wiri Mengajar' di Kota Tangerang? Komunitas Wara-wiri Mengajar memiliki misi ingin membumikan sejarah di Kota Tangerang.
-
Siapa yang mengeluh tentang honor guru ngaji di Tangerang? Saat itu, Mahfud mendengarkan keluhan guru ngaji asal Tangerang Selatan (Tangsel) yang mengaku hanya menerima honor sebesar Rp250 ribu per bulan.
-
Apa yang dihasilkan warga binaan di Lapas Pemuda Kelas II A Tangerang? Berbekal limbah koran bekas, sebuah karakter kartun lucu nan cantik berhasil diciptakan.
-
Mengapa anak muda di Desa Tumang enggan belajar membuat kerajinan tembaga? “Kebanyakan kalau yang tua-tua, mereka pintar gambar pintar mengerjakan. Tapi kalau untuk pemahat, banyak anak muda yang nggak bisa. Mereka nggak mau ribet. Misalnya sesuatu yang seharusnya dikasih garis dulu, mereka nggak mau kasih garis soalnya kelamaan atau terlalu rumit,” Nur Haris membenarkan kalau saat ini sedang terjadi krisis perajin di Desa Tumang.
"Kemarin saya meninjau pelaksanaan PTM untuk Sekolah Dasar di Jakarta, di Jakarta pun masih tahap penyesuaian karena memang anak-anak sudah lebih satu setengah tahun tidak belajar tatap muka," jelas dia.
Menurut wali kota, dalam pelaksanaan PTM, yang terpenting protokol kesehatan dan kekebalan komunal di sekolah, selain itu ada beberapa assesment yang harus dimiliki sekolah agar sekolah tersebut bisa melakukan PTM.
"Assesmentnya sedang kami sempurnakan, dari kunjungan kemarin ke sekolah di Jakarta ternyata salah satu assesmentnya di dalam kelas tidak boleh menggunakan AC, jendelanya tidak boleh ada horden dan banyak lagi," terangnya.
Maka dari itu, Dinas Pendidikan Kota Tangerang, diminta meninjau ulang asassement di sekolah - sekolah yang akan menggelar PTM di Kota Tangerang. Agar pelaksanaan PTM di Tangerang, memberi kepastian kesehatan dan keselamatan seluruh pihak.
"Dinas Pendidikan sedang melakukan assement ulang ke sekolah-sekolah, jadi kami mau seaman mungkin dan seminimal mungkin resikonya," terang Arief
Saat ini, dia juga mendorong para orang tua murid agar dapat melaksanakan vaksinasi untuk menyempurnakan kekebalan komunal di sekolah maupun di lingkungan masyarakat.
"Saya harap nanti para pelajar juga bisa mengajak orangtuanya untuk melakukan vaksinasi, karena untuk melaksanakan PTM tidak hanya pelajarnya saja yang harus divaksin tetapi guru, petugas sekolah dan orang tua juga harus sudah divaksin," terang dia.
Sementara dari pelaksanaan vaksinasi pelajar di Kota Tangerang, yang dilaksanakan sejak kemarin secara besar -besaran dikatakan Arief cukup sukses mendapat antusiasme siswa.
"Hari ini targetnya sekitar 7.500 pelajar, pagi ini baru satu setengah jam saja sudah tervaksinasi 1.100 pelajar," jelas Wali Kota.
Baca juga:
PTM di Kabupaten Bogor Terganggu Vaksinasi Belum Merata & Persiapan Prokes di Sekolah
INFOGRAFIS: Pertimbangkan 5 Hal Ini Sebelum Putuskan Anak Ikut Sekolah Tatap Muka
Persiapkan PTM di Madrasah, Kemenag Tangsel Verifikasi Sarana Prokes
Didampingi Wamenag dan Anies, Wapres Tinjau PTM di Pesantren Darunnajah
Tetapkan PPKM Level 3, Ini Aturan Sekolah Tatap Muka dan Ganjil Genap di Kota Cirebon
UNS Gelar Kuliah Tatap Muka Pekan Depan