Polda DIY turun tangan kumpulkan informasi dugaan pemerkosaan mahasiswi UGM saat KKN
Khusus kasus pelecehan seksual seperti peristiwa yang dialami Agni, bukan delik aduan. Polda DIY sudah melakukan penyelidikan berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun. LHP akan dikirim ke Polda Maluku karena lokasi kejadian kasus berada di wilayah hukum Polda Maluku. LHP itu akan ditindaklanjuti oleh Polda Maluku.
Polda DIY akhirnya turun tangan menangani kasus dugaan pemerkosaan terhadap Agni saat menjalani KKN UGM di Pulau Seram pada 2017. Agni diduga diperkosa oleh rekan KKN-nya yang berinisial HS.
Kabid Humas Polda DIY, AKBP Yuliyanto mengatakan hingga saat ini pihak korban belum melaporkan kasus pemerkosaan atau kekerasan seksual yang dialaminya kepada pihak kepolisian. Meskipun belum ada laporan, Polda DIY saat ini sudah melakukan proses penyelidikan terhadap kasus tersebut.
-
Kapan UGM diresmikan? Universitas Gadjah Mada (UGM) didirikan pada 19 Desember 1949 di Yogyakarta, Indonesia.
-
Kenapa UMKM penting? UMKM tidak hanya menjadi tulang punggung perekonomian di Indonesia, tetapi juga di banyak negara lain karena kemampuannya dalam menciptakan lapangan kerja dan mendorong pertumbuhan ekonomi.
-
Apa yang diraih oleh Mukhamad Ngainul Malawani di UGM? Pada Rabu (24/1), sebanyak 836 Mahasiswa Program Pascasarjana UGM menjalani wisuda di Grha Sabha Pramana. Salah satu dari mereka ada nama Mukhamad Ngainul Malawani (31). Pria yang akrab disapa Ngainul itu berhasil meraih IPK tertinggi yaitu 4,00 sekaligus berpredikat pujian. Tak hanya itu, ia juga menjadi wisudawan dengan predikat lulusan tercepat karena berhasil meraih gelar doktor dalam waktu 2 tahun 8 bulan 17 hari. Padahal masa studi rata-rata jenjang program S3 adalah 4 tahun 9 bulan.
-
Mengapa Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian, Kerjasama dan Alumni Fakultas Filsafat UGM memanggil mahasiswa tersebut? Pemanggilan ini disebut Iva untuk melakukan konfirmasi dan meminta keterangan. "Kami tahu dari media sosial. Ini kita menemui yang bersangkutan. Kita ajak bicara, kita ajak diskusi untuk menggali seperti apa yang sebenarnya terjadi," kata Iva saat dihubungi wartawan, Senin (18/3).
-
Apa yang dilakukan mahasiswa UGM dalam KKN mereka di Sulawesi Barat? Mahasiswa adalah agen perubahan. Tak sedikit mahasiswa yang melakukan inovasi untuk memberikan perubahan di tengah masyarakat. Bentuk inovasi itu bisa dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya saat program Kuliah Kerja Nyata atau KKN. Melalui program KKN, Mahasiswa Universitas Gadjah Mada bakal memasang teknologi pemanen air hujan, tepatnya di Pulau Karampuang, Mamuju, Sulawesi Barat.
-
Apa yang dibuat mahasiswa UGM dari kotoran sapi? Mahasiswa merupakan agen perubahan. Mereka telah menciptakan berbagai inovasi yang memberi dampak perubahan di tengah masyarakat. Terbaru, mereka melakukan inovasi dengan menyulap kotoran sapi menjadi batako untuk bahan bangunan.
"Pelecehan seksual itu ada yang delik aduan, ada yang tindak pidana biasa. Kalau delik aduan itu misalnya selingkuh. Harus delik aduan. Karena kalau selingkuh itu suami istri, kalau istrinya selingkuh yang lapor harus suaminya. Kalau yang lain tidak bisa," ujar Yuliyanto di Mako Brimob Gondowulung, Rabu (14/11).
Khusus kasus pelecehan seksual seperti peristiwa yang dialami Agni, bukan delik aduan. Polda DIY sudah melakukan penyelidikan berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun.
"Ya jadi gini. Polda sudah melakukan penyelidikan. Dasarnya apa? Dasarnya bukan laporan polisi. Tapi dasarnya laporan informasi. Laporan informasi itu produk kepolisian yang ditulis untuk melaporkan sebuah peristiwa," jelas Yuliyanto.
Yuliyanto menerangkan laporan informasi ini sumbernya didapatkan dari media massa maupun media sosial. Kemudian dirangkum dan dijadikan informasi awal.
"Dari laporan informasi ini kita melakukan penyelidikan, belum penyidikan. Nanti akan ada laporan hasil penyelidikan (LHP). Nah LHP ini yang kita kirimkan ke Polda Maluku sana," urai Yuliyanto.
LHP harus dikirim ke Polda Maluku karena lokasi kejadian kasus berada di wilayah hukum Polda Maluku. LHP itu akan ditindaklanjuti oleh Polda Maluku.
"Nanti di sana apakah mau diproses seperti apa atau mau ditingkatkan menjadi penyidikan itu tergantung dari sana (Polda Maluku)," tutup Yuliyanto.
Baca juga:
Kecewa Penanganan Kasus Agni, Pria Mengaku Alumni UGM Bakar Ijazah
Tangani Kasus Dugaan Pemerkosaan Agni, UGM Segera Bentuk Tim Etik
LPSK Desak UGM Selesaikan Kasus Pemerkosaan Mahasiswi Lewat Jalur Hukum
Gerakan #kitaAgni Sebut Korban Minta Pelaku Pemerkosaan di DO dari UGM
Ombudsman Minta Polisi Turun Tangan Atas Kasus Dugaan Pemerkosaan Mahasiswi UGM
Ombudsman Duga Ada Maladministrasi Penanganan Kasus Pemerkosaan mahasiswi UGM