Polisi telusuri motif pembakaran 8 rumah di Sleman
Polisi telusuri motif pembakaran 8 rumah di Sleman. Tim Inafis telah melakukan olah TKP ulang dan mengambil beberapa sampel dari sisa kebakaran pagi tadi. "Mengenai adanya unsur kesengajaan, belum bisa diketahui. Terkait motif baru bisa diketahui setelah pelakunya tertangkap," ungkap
Delapan rumah di wilayah Rewulu Wetan Sidokarto, Godean dan Mejing, Ambarketawang, Gamping, Sleman dibakar oleh orang tak dikenal pada Minggu (5/2) malam. Peristiwa kebakaran beruntun ini masih terus diselidiki petugas Polres Sleman.
"Laporan dari Kasatreskrim Polres Sleman ada 8 lokasi. 4 Di Godean dan 4 di Gamping. Semuanya saat ini masih terus ditangani oleh Polres Sleman," ujar Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Polda DIY, Kombes Pol Frans Tjahyono, saat dihubungi Senin (6/2/2017).
Frans menuturkan, tim Inafis telah melakukan olah TKP ulang dan mengambil beberapa sampel dari sisa kebakaran pagi tadi.
"Polres Sleman baru mendalami kesaksian. Mengenai adanya unsur kesengajaan, belum bisa diketahui. Terkait motif baru bisa diketahui setelah pelakunya tertangkap," ungkap Frans.
Meskipun ada saksi yang melihat orang mencurigakan sebelum terjadinya kebakaran di beberapa lokasi, namun pihak kepolisian belum menyimpulkan hasil penyelidikannya. Semua keterangan saksi, lanjut Frans, masih terus didalami dan dipelajari oleh tim Polres Sleman.
"Sementara ini antara rumah yang satu dengan yang lainnya masih acak. Sebab antara rumah dan korban sementara tidak ada keterkaitan. Sehingga belum mengerucut," jelas Frans.
Frans meminta kepada masyarakat untuk tidak resah terkait kejadian ini. Sebab polisi tengah bekerja keras untuk mengungkap kasus 8 rumah terbakar secara beruntun.
"Percayakan sepenuhnya kepada penegak hukum aparat untuk menangani masalah ini. Sehingga harus sesuai ketentuan hukum yang ada. Jangan berlebihan berspekulasi termasuk mengaitkan dengan adanya teror di masyarakat," tegasnya.
Baca juga:
Kerugian 3 rumah di DIY dibakar orang tak dikenal capai ratusan juta
Rumah dan mobil aktivis LSM di Jember diduga dibakar orang
Polisi cari bukti ungkap penyebab kebakaran 7 rumah di Yogyakarta
Pelaku pembakaran di Sleman gunakan motor bebek warna biru
Polisi selidiki indikasi teror pembakaran 7 rumah di Yogyakarta
Rumah pemred koran Bernas ikut dibakar orang tak dikenal
Tercium bau mercon di rumah pemred koran Bernas yang dibakar orang
-
Siapa pelaku pembunuhan mutilasi di Sleman? Pelaku adalah W, warga Magelang, dan RD, warga Jakarta. Berdasarkan hasil penyelidikan, pelaku dan korban sudah saling mengenal. Hingga kini polisi masih mendalami motif pelaku.
-
Kapan Festival Upacara Adat di Sleman diselenggarakan? Festival ini dilaksanakan selama dua hari yaitu dari tanggal 19-20 Juni 2024.
-
Bagaimana Festival Upacara Adat di Sleman dinilai? Seluruh peserta akan dinilai oleh dewan juri yang merupakan seniman dan budayawan lokal.
-
Apa yang terbakar di Kebagusan? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Apa saja wisata alam di Sleman yang menawarkan pemandangan menakjubkan? Sleman merupakan salah satu kabupaten di Yogyakarta yang memiliki berbagai macam objek wisata menarik. Di sini, Anda bisa menemui berbagai objek wisata alam dengan pemandangan yang memukau. Seperti pemandangan pegunungan yang asri hingga air terjun yang sejuk.