RI minta China tak pamer kekuatan di laut China Selatan
RI minta China tak pamer kekuatan di laut China Selatan. Menurut Menteri Koordinator Politik dan Keamanan Wiranto, hal itu tak menyelesaikan masalah dan berpotensi menimbulkan konflik.
Pemerintah Republik Indonesia meminta China tak pamer kekuatan di Laut China Selatan. Menurut Menteri Koordinator Politik dan Keamanan Wiranto, hal itu tak menyelesaikan masalah dan berpotensi menimbulkan konflik.
Hal ini disampaikan Wiranto usai membuka International Maritime Security Symposium (IMSS) Tahun 2017 yang dihadiri oleh para kepala staf angkatan laut di berbagai negara, Kamis (24/8) di Nusa Dua Bali.
"Saya baru saja dari China berbicara bagaimana soal Laut China Selatan. Saran saya jangan ada satu ekspos, satu kegiatan pameran kekuatan yang bisa menyebabkan konflik lebih tajam. Kami senang China sudah setuju dengan negara berkonflik untuk perbaharui kode perilaku mengenai penyelesaian Laut China Selatan secara damai," ungkapnya.
Dalam hal ini, RI selalu pada posisi mendorong agar penyelesaian Laut China selatan dari negara yang terlibat diselesaikan secara damai.
"Kalau mau pamer kekuatan militer, semua negara memiliki kekuatan militer masing-masing," ujarnya
Harapnya di acara IMSS persoalan konflik di Laut Cina Selatan juga dibahas dengan semangat kedamaian dan persaudaraan.
Baca juga:
China mencari-cari alasan sangkal penamaan Laut Natuna Utara
Kerangka CoC disepakati, perdamaian di LCS menemui titik terang
Ini wujud peta baru Indonesia
Sempat batal, Filipina akhirnya kibarkan bendera di Pulau Thitu
Kehidupan nelayan di perairan sengketa Laut China Selatan
Ketika China ketar-ketir dapati kapal perang Jepang masuk ke LCS
-
Siapa saja yang terlibat dalam konflik Laut China Selatan? Tiongkok menggambarkan tuduhan tersebut "hanya kebohongan belaka", dan mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menutup mata terhadap "provokasi dan pelecehan" yang berulang kali dilakukan oleh Filipina.
-
Mengapa kapal Dinasti Ming tenggelam di Laut China Selatan? Para peneliti meyakini kapal tersebut dimuat di wilayah Jingdezhen dan berfungsi sebagai kapal ekspor, mengingat pada abad ke-14, Jingdezhen menjadi pusat produksi porselen terbesar di China.
-
Kenapa Presiden Jokowi membahas konflik Laut China Selatan dengan Presiden Marcos? Jokowi mengatakan dirinya akan membahas upaya meredakan ketegangan di Laut China Selatan. "Ya salah satunya (membahas Laut China Selatan)," jelas Jokowi sebelum bertolak ke Filipina melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (9/1/2024).
-
Apa yang ditemukan di China selatan? Sebuah fosil buaya yang telah punah ditemukan dengan kondisi terpenggal di China selatan.
-
Kapan kerusakan di Stasiun Luar Angkasa China terjadi? Stasiun luar angkasa milik China ini beroperasi pada 2022.
-
Apa yang ditemukan di gurun pasir China yang membuat para ahli bingung? Para ahli telah mempersempit asal usul mumi misterius yang ditemukan di gurun pasir Tiongkok, dan hasilnya cukup mengejutkan.