Seorang Wanita di Depok Ditabrak lalu Dibuang Dekat Kandang Ayam
Seorang wanita menjadi korban kecelakaan diduga dibuang di pinggir Jalan H Kimah Puring, Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Depok.
Seorang wanita menjadi korban kecelakaan diduga dibuang di pinggir Jalan H Kimah Puring, Rangkapan Jaya Baru, Pancoran Mas, Depok.
Korban diketahui bernama Ellyefen (53), warga Kp Grogol, Pancoran Mas Depok. Korban ditemukan oleh warga yang sedang melintas. Saat ditemukan, korban masih dalam kondisi hidup.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Apa yang viral di Babelan Bekasi? Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya Beredar video pungli di Babelan Bekasi. Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli baru-baru ini.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
-
Apa yang sedang viral di Makassar? Viral Masjid Dijual di Makassar, Ini Penjelasan Camat dan Imam Masjid Fatimah Umar di Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar viral karena hendak dijual.
-
Apa yang viral di Bangkalan Madura? Viral video memperlihatkan seekor anjing laut yang tidak sewajarnya dikarenakan berkepala sapi yang berada di Kabupaten Bangkalan, Provinsi Jawa Timur.
-
Di mana kuburan viral itu berada? Lokasi kuburan itu berada tengah gang sempit RT.03,RW.04, Kelurahan Pisangan Timur, Pulo Gadung, Jakarta Timur.
"Korban ditemukan masih dalam kondisi hidup. Ada luka di kaki sebelah kiri di mata kaki bawah. Diduga korban dibuang oleh orang yang menabrak dan tidak mau tanggung jawab," kata Kasie Humas Polres Metro Depok AKP Fitri, Kamis (16/2).
Sebelum ditemukan, korban sempat berboncengan dengan temannya yaitu Herlin. Mereka hendak ke bank. Saat di Jalan Sawangan, tepatnya di depan DTC, korban mengalami tabrakan. Orang yang menabrak kemudian mengaku akan bertanggung jawab. Korban kemudian dibawa oleh penabrak itu dan dibawa berputar-putar. Saat tiba di tempat sepi, korban dibuang.
"Dibuang di dekat kandang ayam yang sudah tidak beroperasi," ujarnya.
Curiga dengan gelagat si panabrak, Herlin pun diam-diam mengikuti dari belakang menggunakan motor. Namun Herlin sempat kehilangan jejak. Hingga akhirnya Herlin menemukan Ellyefen sudah tidak sadar diri. Temuan tersebut kemudian dilaporkan ke petugas. Korban langsung dibawa ke rumah sakit. Namun nyawanya tidak dapat diselamatkan.
"Dokter menyatakan korban sudah meninggal dunia," tutupnya.
(mdk/cob)