Sidang Ujaran Kebencian Sugi Nur Sempat Diwarnai Kericuhan
Anggota Kepolisian yang sejak awal berada di lokasi pun, dengan sigap berupaya menenangkan massa.
Sidang kasus ujaran kebencian dengan terdakwa Sugi Nur Raharja alias Gus Nur di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya sempat diwarnai kericuhan. Hal ini dikarenakan para pendukung yang kontra di luar persidangan, sempat tegang saat menyaksikan suasana sidang.
Massa berseragam Banser yang berada di luar ruang sidang dan memantau jalannya persidangan melalui monitor yang disediakan, mulai memanas saat sidang dengan agenda pemeriksaan saksi pelapor, Ma'ruf Syah, dicecar pertanyaan oleh para pengacara Sugi Nur.
-
Siapa yang berjuang melawan penjajah di Surabaya? Mereka gugur dengan mulia sebagai pahlawan yang ingin mempertahankan tanah air.
-
Kapan Kirab Kebo Bule di Surakarta diadakan? Surakarta memiliki tradisi pada perayaan malam 1 Suro atau bisa disebut malam tahun baru Hijriah.
-
Kapan Pertempuran Surabaya terjadi? Tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan, terutama orang-orang yang terlibat dalam peristiwa Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945.
-
Apa yang menjadi ciri khas oleh-oleh dari Surabaya? Sambal Bu Rudy menjadi salah satu ikon oleh-oleh khas Surabaya.
-
Kapan pertempuran hebat di Surabaya terjadi? Pada hari ini tepat 78 tahun yang lalu terjadi pertempuran besar di Surabaya yang menewaskan sekitar 20.000 rakyat setempat.
-
Apa yang membuat Urap-urap lumut khas Surabaya? Meskipun namanya mungkin terdengar aneh bagi sebagian orang, namun urap-urap lumut merupakan sajian tradisional yang memadukan sayuran segar, lumut dari bebatuan dengan bumbu kelapa parut yang gurih. Cita rasanya yang khas dan penyajiannya yang masih ala zaman dulu telah menarik perhatian dan menjadikannya sebagai salah satu kuliner yang wajib dicicipi ketika berkunjung ke Surabaya.
Massa berseragam Banser yang geram pun, spontan berteriak saling bersahutan.
"Ayo wes, percuma dijelasno," teriak salah seorang massa, Kamis (13/6).
Suasana pun berubah menjadi tegang karena diwarnai teriakan saling bersahutan. Namun, tensi ini cepat menurun, setelah beberapa orang mencoba menenangkan massa. Anggota Kepolisian yang sejak awal berada di lokasi pun, dengan sigap berupaya menenangkan massa.
Sementara itu, persidangan Sugi Nur sendiri berjalan lancar. Sidang dimulai dengan agenda pemeriksaan dua saksi, yakni saksi Nurrudin dan Ma'ruf Syah. Para saksi tersebut, menerangkan tentang kronologi kasus Sugi Nur hingga dilaporkan ke polisi.
Sebelumnya, Polda Jatim menetapkan Sugi sebagai tersangka kasus dugaan pencemaran nama baik. Tokoh ormas Front Pembela Islam (FPI) ini diduga telah menghina ormas Nahdatul Ulama (NU) dalam ceramah yang direkam di video dan tersebar di media sosial.
Dia dianggap melanggar Pasal 27 ayat 3 jo Pasal 45 ayat 3 Undang-undang Nomor 19 tahun tahun 2016 tentang informasi dan transaksi elektronik.
Baca juga:
Ahmad Dhani akan Dipindah ke Rutan Cipinang Kamis Besok
Mangkir Diperiksa Polisi, Ustaz Lancip sedang Ceramah di Brebes dan Cirebon
Ancam Jokowi dan Ledakkan Asrama Brimob, Pengangguran di Depok Ditangkap Polisi
Polisi Sebut Fahri Pengancam Jokowi Diserahkan Habib Husein Bukan Ditangkap
Ustaz Lancip Mangkir dari Pemeriksaan Polisi Terkait Ujaran Kebencian
Hina Presiden, Pemilik Akun Facebook Eliana Ata Goran Diciduk