Sirkulasi oksigen ke otak berkurang, Novanto segera operasi tahap dua
Sirkulasi oksigen ke otak berkurang, Novanto segera operasi tahap dua. Setyo menuturkan, setelah dilakukan analisa dan hasil CT scan, Novanto bakal menjalani operasi tahap dua karena adanya gangguan penyempitan di saluran pernapasan.
Ketua DPR Setya Novanto masih belum pulih usai menjalani operasi katerisasi jantung. Novanto masih mengeluh muntah, pusing dan kembung.
Setelah menjalani operasi katerisasi jantung, Setya Novanto masih mengeluh muntah, pusing dan kembung. Hal tersebut diungkapkan oleh sang kakak, Setyo Lelono.
"Saya sempat lihat beberapa kali adik saya itu muntah-muntah," kata Kakak Novanto, Setyo Lelono, Jumat (22/9).
Setyo menuturkan, setelah dilakukan analisa dan hasil CT scan, Novanto bakal menjalani operasi tahap dua karena adanya gangguan penyempitan di saluran pernapasan.
"Karena proses sirkulasi oksigen ke otak berkurang bahkan bisa menutup aliran udara sewaktu-waktu sehingga dapat memicu melambatnya kerja jantung yang bisa mempengaruhi semua fungsi organ tubuh lainnya. Kalau itu terjadi bisa sudden death," tambahnya.
Sudden death itu, kata Setyo adalah kematian mendadak yang cukup menakutkan pihak keluarga. Dikatakannya, kejadian sudden death itu harus dihindari dan jangan sampai terjadi, karena memang tidak bisa diprediksi kapan terjadi.
Menurutnya, saat ini sudah dilakukan tindakan penyetopan obat pengencer darah. Dalam penyetopan obat ini sangat berisiko tinggi karena gangguan yang lain belum ditangani tetapi harus dilakukan. Sekali lagi dikhawatirkan adanya penyumbatan ulang yang dapat mengakibatkan sudden death.
Beberapa hal lainnya juga harus dijaga secara intensif baik itu kondisi jantung, ginjal, tensi, aliran darah dan sebagainya.
Baca juga:
Jurus kuasa hukum lepaskan Setya Novanto dari skandal korupsi e-KTP
Meski Setya Novanto sakit, kuasa hukum tetap koordinasi langsung
Kuasa hukum Setya Novanto sebut ada penyidik KPK dwi keanggotaan
Antisipasi bentrok pendukung Novanto dan KPK, PN Jaksel diperketat
-
Siapakah Letkol Atang Sendjaja? Nama Atang Sendjaja diketahui berasal dari seorang prajurit kebanggaan Jawa Barat, yakni Letnan Kolonel (Letkol) Atang Sendjaja.
-
Siapa Serka Sudiyono? Serka Sudiyono adalah anggota TNI yang bekerja sebagai Babinsa di Desa Kemadu, Kecamatan Sulang, Rembang.
-
Kapan Pegi Setiawan ditangkap? Pegi Setiawan ditangkap petugas Polda Jabar di Bandung pada Selasa (21/5/2024) malam.
-
Mengapa Stupa Sumberawan penting? Stupa melambangkan nirbana (kebebasan) yang merupakan dasar utama dari seluruh rasa dharma yang diajarkan Guru Agung Buddha Gautama. Nirbana juga menjadi tujuan setiap umat Buddha.
-
Apa yang dikatakan oleh Agus Rahardjo terkait kasus korupsi e-KTP yang menjerat Setya Novanto? Agus mengatakan, Presiden saat itu menginginkan penyidikan kasus yang menjerat Setya Novanto dihentikan.