Siswa SMP Yang Tantang Guru Minta Maaf Sambil Menangis di Kantor Polisi
Video AA (15), Siswa SMP PGRI di Gresik, yang melakukan persekusi pada gurunya viral di media sosial. Dalam video yang beredar, AA yang ditegur karena merokok dalam kelas malah mencengkeram kerah baju gurunya yang bernama Nurkhalim.
Video AA (15), Siswa SMP PGRI di Gresik, yang mengancam gurunya viral di media sosial. Dalam video yang beredar, AA yang ditegur karena merokok dalam kelas malah mencengkeram kerah baju gurunya yang bernama Nurkhalim.
Polisi mengaku kasus ini telah selesai. Nurkhalim (30), guru tersebut meminta dilakukan mediasi oleh kepolisian. Tujuannya agar AA tak perlu dikenai proses hukum. Mediasi sudah dilakukan di Mapolsek Wringinanom, Gresik.
-
Di mana kejadian lucu dalam cerita tentang guru yang mengabsen murid? Cerita Lucu soal Anak Pintar Cerita Lucu soal Keceplosan Guru mengabsen murid di sekolah.
-
Mengapa guru dalam cerita lucu ini tampak kebingungan? Guru: "Maaf ... ini dari siapa?"Penelpon: "Ini dari ayah saya."Guru : ?????&%^&$*^%????
-
Kapan guru tersebut melakukan perbuatan bejatnya? Perbuatan pelecehan itu dilakukan pelaku pada saat jam pelajaran di lingkungan sekolah.
-
Apa perbuatan bejat yang dilakukan guru tersebut? Perbuatan pelecehan itu dilakukan pelaku pada saat jam pelajaran di lingkungan sekolah. Dia mengimingi-imingi korban dengan uang"Korban dicabuli pada saat jam pelajaran dengan diiming-iming uang. Aksi itu ada yang dilakukan pelaku di pustaka, dan ada juga di kelas. Kejadian sudah berulang-ulang," jelasnya.
-
Kapan Hari Guru Nasional diperingati? 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional.
"Siang tadi kami kumpulkan semua pihak, dinas terkait, dan institusi terkait. Ada kepala sekolah dan yayasan, serta tokoh masyarakat menyaksikan proses mediasi tadi jam 14.00 siang. Alhamdulillah mereka sepakat berdamai dengan dibuat surat pernyataan bersama," kata Kapolsek Wringinanom, AKP Supiyan, kepada merdeka.com, Minggu (10/20.
AKP Supiyan menjelaskan persoalan ini tidak diproses hukum. Ada beberapa alasan, yang pertama permintaan dari guru yang menjadi korban, lalu AA juga hendak menempuh ujian ke SMA.
AA berjanji tak akan mengurangi perbuatan serupa. Orang tuanya pun berjanji akan melakukan pengawasan ketat.
"Orang tua juga menyesalkan peristiwa terjadi. Dia meminta maaf juga ke guru," kata Kapolsek.
Proses mediasi berjalan dengan suasana haru. Sambil berlinang air mata AA meminta maaf sebelum memeluk gurunya.
“Mereka meminta maaf lalu berangkulan. Suasana haru akhirnya bapak dan ibunya juga spontan menangis. termasuk guru,” kata dia.
AA membacakan surat pernyataan. Dia mengaku siap diproses hukum jika mengulangi perbuatan melawan guru.
"Saya meminta maaf dan merasa bersalah dan berjanji tidak akan mengulangi. Dengan penuh kesadaran saya membuat surat pernyataan bersama ini. Dan Demi Allah saya tidak akan mengulangi lagi perbuatan ini," ujar Aris yang didampingi orang tuanya.
Baca juga:
DPR Minta Disdik Gresik Turun Tangan Terkait Siswa SMP PGRI Persekusi Guru
Nur Kalim, Guru Honorer Yang Ditantang Murid Bergaji Rp 450 Ribu Per Bulan
Kronologi Lengkap Kasus Siswa Tantang Guru Honorer Karena Ditegur Saat Merokok
Ini Alasan Siswa SMP PGRI di Gresik Persekusi Guru Saat Ditegur Karena Merokok
Kebesaran Hati Guru Maafkan Murid SMP Gresik yang Menantangnya Berkelahi
Anak dimarahi, orangtua murid tendang perut guru bahasa Inggris