Terindikasi Terpapar Corona, 239 Warga Surabaya Tempati Asrama Haji
Kepala UPT Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Sugianto mengatakan, ada dua gedung dengan masing-masing 24 kamar yang disiapkan sebagai fasilitas karantina bagi warga Kota Surabaya yang dinyatakan terindikasi terserang Covid-19.
Sebanyak 239 warga Kota Surabaya yang dinyatakan terindikasi terpapar virus Corona berdasarkan hasil pemeriksaan menggunakan alat tes diagnostik cepat mulai menempati Asrama Haji Surabaya.
"Sesuai rencana yang masuk ke Hotel Asrama Haji sebanyak 239 orang. Semuanya sudah dipersiapkan dengan matang," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Surabaya Irvan Widyanto di Surabaya, Minggu (17/5).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
Hotel Asrama Haji Surabaya mampu menampung 375 orang dan setiap kamarnya sudah dilengkapi perlengkapan mandi, masker, dan cairan pembersih tangan. Di sana, dia mengungkapkan, juga memiliki ruang perawatan medis dan peralatan pendukungnya serta area bermain untuk anak-anak. Dokter dan perawat disiagakan di fasilitas yang difungsikan sebagai tempat karantina tersebut.
"Kita juga persiapkan kamar untuk satu keluarga. Maksimal satu keluarga itu lima orang dalam satu kamar," ujarnya seperti dilansir dari Antara.
Sementara, Kepala UPT Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Sugianto mengatakan, ada dua gedung dengan masing-masing 24 kamar yang disiapkan sebagai fasilitas karantina bagi warga Kota Surabaya yang dinyatakan terindikasi terserang Covid-19.
Ia menjelaskan, warga yang menjalani karantina di fasilitas tersebut kondisinya akan dipantau dan mereka tidak diperbolehkan meninggalkan asrama sebelum menyelesaikan masa karantina.
"Jadi mereka tidak boleh meninggalkan jauh dari area gedung, karena akses ke gedung ini ada pagarnya. Selain itu mereka juga akan mendapat suplai makan tiga kali sehari," tutupnya.
Baca juga:
Ini Cara Mengurus SIKM, Syarat Warga Untuk Keluar Masuk Jakarta
Gugus Tugas Covid-19 Tegaskan Tak Ada Libur Penerimaan Sample Covid-19
Mimpi Buruk Virus Corona Hantui Kamp Pengungsian Rohingya di Bangladesh
Ada Corona, Bioskop Drive-In Bakal Hadir di Jakarta?
Jokowi Apresiasi Konser Solidaritas Bersama Jaga Indonesia
Relaksasi PSBB Dinilai Menyakiti Hati Tenaga Kesehatan