UGM cabut izin seminar Sudirman Said dan Ferry Musyidan Baldan
Seminar kebangsaan bertema 'Kepemimpinan Era Milenial' yang seharusnya diselenggarakan di Auditorium Fakultas Peternakan UGM dibatalkan pihak kampus. Seminar yang menghadirkan mantan Menteri ESDM Sudirman Said dan mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Musyidan mendadak dibatalkan.
Seminar kebangsaan bertema 'Kepemimpinan Era Milenial' yang seharusnya diselenggarakan di Auditorium Fakultas Peternakan UGM dibatalkan pihak kampus. Seminar kebangsaan yang akan menghadirkan mantan Menteri ESDM Sudirman Said dan mantan Menteri Agraria dan Tata Ruang Ferry Musyidan mendadak dibatalkan karena izin peminjaman tempat acara dibatalkan pihak UGM.
"Acara sudah dijadwalkan. Surat izin dan peminjaman tempat juga sudah disetujui. Tiba-tiba Jumat pagi saya dapat kabar dari pihak kampus jika izin peminjaman tempat di Auditorium Peternakan dicabut," ujar Ketua Panitia Seminar Kebangsaan, Jibril Abdul Aziz saat dihubungi, Sabtu (13/10).
-
Kenapa UGM dibangun di Yogyakarta? Sri Sultan Hamengkubuwono IX adalah salah satu tokoh yang mendukung pendirian kembali UGM di wilayah Republik yang tersisa, Yogyakarta. Beliau sangat mendukung keberlangsungan pendidikan tinggi di kota tersebut dan bahkan memberikan tanah Kasultanan untuk menjadi lokasi kampus UGM.
-
Kapan UGM diresmikan? Universitas Gadjah Mada (UGM) didirikan pada 19 Desember 1949 di Yogyakarta, Indonesia.
-
Apa sikap AHY yang dipuji oleh Sudirman Said? Mengajak seluruh kader untuk “move on” memberi signal yang menunjukkan kedewasaan politik Juru Bicara Bacapres Anies Baswedan Sudirman Said memuji sikap Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang mengajak kader memaafkan dan move on fokus menyongsong peluang menuju Pilpres 2024.
-
Bagaimana Ilham diterima di UGM? Ilham berhasil diterima di UGM melalui jalur Seleksi Nasional Berdasar Prestasi (SNPB) 2023 di Prodi Hubungan Internasional.
-
Di mana UNU Yogyakarta dibangun? Kampus UNU berdiri di lahan 7.478 meter persegi, dan mampu menampung 3.774 mahasiswa dan 151 dosen.
-
Apa yang dilakukan Profesor Adi Utarini untuk menekan demam berdarah di Yogyakarta? Uji coba yang dilakukan di Yogyakarta ini merupakan uji coba terkontrol acak pertama dari pendekatan baru dalam pengendalian demam berdarah.
Aziz mengatakan, dia tak paham alasan pencabutan izin tersebut. Hanya saja pihak UGM beralasan khawatir terjadi hal-hal yang tak diinginkan.
"Pihak kampus, dari Prodi Peternakan hanya menyebut dikhawatirkan terjadi hal tak diinginkan, terjadi chaos. Padahal surat persetujuan pemakaian auditorium sudah ada tanda tangan dari BEM, Kamis kemarin juga sudah diparaf prodi, lalu pagi tadi tiba-tiba di-cancel, dicabut izinnya," ungkap mahasiswa Peternakan angkatan 2014 ini.
Aziz menuturkan jika dia telah menerangkan kepada pihak UGM bahwa acara tidak memiliki kaitan maupun muatan politik sama sekali. Acara, kata Aziz murni tentang kepemimpinan. Bahkan saat dipanggil oleh pihak kampus, Aziz juga sudah berkomunikasi dengan pembicara untuk tidak berbicara masalah politik selama acara berlangsung.
"H-2 pekan, panitia sudah mengingatkan kepada para pembicara agar tidak membahas persoalan politik. Setelah pembicara menyanggupi, kemudian panitia berkoordinasi dengan BEM untuk meminjam auditorium sebagai lokasi seminar," urai Aziz.
Aziz menambahkan jika akhirnya seminar kebangsaan tetap diselenggarakan meskipun tidak di dalam kampus UGM. Acara diselenggarakan di sebuah rumah makan di Jalan Magelang.
"Setelah izin dicabut kami lalu mencari alternatif tempat. Sempat mencari beberapa tempat akhirnya diputuskan di rumah makan di Jalan Magelang. Kebetulan dua pembicaranya datang semua. Meskipun jumlah peserta tidak sesuai dengan target awal karena lokasinya dipindah jauh dari UGM, tetapi acara berjalan dengan lancar," papar Azis.
Sementara itu Humas UGM, Iva Aryani menyampaikan tidak pernah ada ancaman maupun tekanan baik dari pihak fakultas maupun dari pihak universitas terkait acara tersebut. Pencabutan izin lebih dikarenakan masalah administrasi.
"Tidak pernah ada represi ancaman dari fakultas maupun universitas. Tidak ada tekanan dari pihak manapun dan tidak ada unsur politis. Pencabutan izin murni persoalan administrasi. Pencabutan izin karena penyelenggaranya bukan BEM atau organisasi kemahasiswaan di bawah koordinasi fakultas. Penanggung jawab juga bukan civitas akademika. Jadi tidak bisa difasilitasi penggunaan tempatnya," pungkas Iva saat dihubungi wartawan, Sabtu (13/10).
Baca juga:
UGM batalkan seminar kebangsaan yang dihadiri timses Prabowo-Sandi
Jokowi ajak ngobrol alumni UGM pernah ngutang saat kuliah: Yang penting kan bayar
Kenakan batik, Presiden Jokowi hadiri reuni alumni UGM
Presiden Jokowi dijadwalkan bakal reuni dengan alumni UGM
Di depan mahasiswa baru UGM, Mahfud MD tekankan pentingnya menjaga persatuan
Terlihat di UGM, Anies antar putranya hari pertama ngampus di Fakultas Ekonomi