Wali Kota Cimahi Ditangkap KPK, Sekda Mengaku Tidak Tahu Keberadaan Ajay
Sekda Kota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan mengaku belum mendapatkan informasi mengenai operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Wali Kota Cimahi, Ajay M. Priatna.
Sekda Kota Cimahi, Dikdik Suratno Nugrahawan mengaku belum mendapatkan informasi mengenai operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Wali Kota Cimahi, Ajay M. Priatna.
Diketahui, Tim Satgas lembaga anti rasuah dikabarkan menangkap Ajay Muhammad Priatna pada Jumat (27/11) sekitar pukul 10.30 WIB. Penangkapan terhadap kader PDI Perjuangan itu diduga terkait dugaan tindak pidana korupsi pembangunan RS Kasih Bunda Cimahi.
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Kapan Bupati Labuhanbatu ditangkap KPK? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Bagaimana KPK menangkap Bupati Labuhanbatu? Keempatnya ditetapkan tersangka usai terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pada Kamis, 11 Januari 2024 kemarin.
-
Kapan KPK menahan Bupati Labuhanbatu? Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunjukkan sejumlah uang hasil Operasi Tangkap Tangan (OTT) Bupati Labuhanbatu Erik Adtrada Ritonga di Gedung Merah Putih, Jakarta, Jumat (12/1/2024).
-
Kapan Gazalba Saleh ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
Dikdik mengaku masih menunggu kepastian mengenai status dan kasus hukum yang diduga melibatkan Ajay. "Mengenai dugaan OTT sejauh ini saya belum mendapatkan informasi apapun, kita pun sedang menunggu kepastiannya," kata dia di Kantor Pemerintah Kota Cimahi, Jumat (27/11).
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kita mendapatkan konfirmasi dari pihak-pihak terkait," ia melanjutkan.
Dikdik pun tidak bisa berkomunikasi dan mengetahui keberadaan Ajay termasuk ajudannya. Sejumlah agenda kedinasan terpaksa tidak dihadiri Ajay, termasuk pembahasan dengan DPRD Kota Cimahi.
"Iya tadi pagi pak wali beraktivitas ke lapangan setelah itu menjelang jumatan kita belum bisa menghubungi beliau. Kalau ditanya di mana keberadaan beliau belum mendapatkan informasi apapun. Saya coba kontak ke nomor beliau dan memang sulit untuk dihubungi," kata dia.
Disinggung mengenai dugaan korupsi berkaitan dengan proyek pembangunan rumah sakit, Dikdik lagi-lagi mengaku belum mendapatkan informasi. "Saya belum mendapatkan informasi itu selain dari media," tukasnya.
Pegawai Sudah Tahu Kabar OTT Wali Kota
Dikdik juga memastikan aktivitas pelayanan kepada masyarakat tidak akan terganggu. Semua pegawai dari dinas tetap bekerja seperti biasa.
"Melayani masyarakat tetap berjalan seperti biasa. Jangan masyarakat terkurangi hak-haknya untuk dilayani," ucap dia.
Dikdik tak menampik informasi OTT ini sudah menyebar di kalangan pegawai di Pemerintah Kota Cimahi. Untuk itu, ia berharap ada kejelasan secepatnya dari pihak terkait mengenai kasus hukum yang menimpa Wali Kota Cimahi.
"(ASN) Kemungkinan sudah pada tahu karena media zaman sekarang mudah diakses. Saya imbau ASN tetap bekerja dengan semangat," terang dia.
(mdk/bal)