Djarot Saiful Hidayat: DKI 1, DKI 2 siap
Djarot menegaskan akan mengikuti apapun keputusan partai.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menepis kabar yang mengatakan Ketua Umum DPP PDIP telah memilih dirinya dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai pasangan cagub dan cawagub di Pilgub DKI Februari 2017 mendatang.
"Enggak tahu saya," ucap Djarot saat dikonfirmasi di Balai Kota Jakarta, Senin (8/8).
Politisi PDIP ini juga tak tahu tentang partai-partai yang akan menghadiri acara pertemuan membahas rencana koalisi melawan petahana Gubernur DKI Basuki alias Ahok.
"Tanyakan mereka saja (DPD PDIP). Aku enggak ngikutin," ujar Djarot.
Djarot menuturkan, biasanya pembahasan pilkada harus dilakukan secara bersamaan. Tak hanya satu wilayah. Termasuk bila pihak DPD telah menentukan pilihan.
"Tapi keputusan kan DPP," ucap Djarot.
Mantan walikota Blitar itu mengatakan apapun keputusan partai, dirinya akan mengikuti. Sebab hal tersebut telah diatur oleh AD/ART partai. Termasuk bila partai menginginkan dirinya untuk maju di Pilgub DKI dan dipasangkan dengan Risma.
"Loh apapun itu, saya sudah sampaikan berkali-kali, saya ini kader partai, diatur dalam AD/ART. Kemudian siapapun yang ditugaskan dan diputuskan dalam rapat pleno partai ya harus siap dong, DKI satu, DKI dua siap," pungkas Djarot.
Baca juga:
PDIP: Kita bisa usung cagub DKI sendiri, tapi koalisi penting
Belum jatuh hati pada Risma, Demokrat tentukan pilihan akhir Agustus
Ahok cibir lawan politik: Tak ada program tandingi gue selain fitnah
7 Parpol berencana koalisi lawan Ahok, Hanura bilang biar makin seru
Andaikan Ahok jadi kader PDIP
Cerita Ahok perjuangkan Djarot jadi wagub agar direstui Megawati
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Siapa saja kandidat di Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.