Ibas Bantu Petani Teh: Saya Paham Kita Mendapatkan Banyak Cobaan, Harga Sembako Naik
Ibas mengelilingi Agro Wisata Jamus dan melihat mata air sumber lanang. Mata air tersebut digunakan sebagai pembangkit listrik tenaga mikro hidro kawasan Jamus.
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) melakukan Safari Ramadan sekaligus resesnya di Kebun Teh Jamus, Desa Girikerto, Ngawi, Jawa Timur. Dia melihat langsung proses pembuatan teh, bahkan sempat mencoba beberapa tahapan produksi menggunakan mesin pabrik.
"Ternyata memproduksi teh itu memerlukan proses yang rumit dan waktu cukup lama. Dimulai dari pemetikan daun teh, pelayuan, pememaran, oksidasi, pengolahan, penguningan, pembentukan, pengeringan, hingga pemeliharaan," katanya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (21/4).
-
Kapan Partai Demokrat dideklarasikan? Selanjutnya pada tanggal 17 Oktober 2002 di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC), Partai Demokrat dideklarasikan.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat menyapa ketua umum partai politik? Ketua umum partai politik pengusung Prabowo-Gibran terlihat hadir dalam acara tersebut. Saat Prabowo ingin menyapa para ketua umum yang hadir, dia pun berkelakar tengah mempersiapkan nama-nama yang hadir. Sebab, dirinya takut nama tersebut terlewat dapat menyebabkan koalisi tak terbentuk."Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk," kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
-
Apa yang diusulkan oleh Partai Demokrat terkait penunjukan Gubernur Jakarta? Hal senada juga disampaikan Anggota Baleg Fraksi Demokrat Herman Khaeron. Dia mengatakan, pihaknya tetap mengusulkan agar Gubernur Jakarta dipilih secara langsung. "Kami berpandangan tetap, Pilgub DKI dipilih secara langsung. Bahkan wali kota juga sebaiknya dipilih langsung," kata Herman Khaeron.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
"Sehingga butuh ketelatenan dan ketekunan yang lebih. Saya salut dengan Bapak-Ibu sekalian atas kerja kerasnya setiap hari, demi menciptakan teh kualitas terbaik. Apresiasi dan dukungan saya untuk pabrik Teh Jamus ini semoga terus berkembang dan bisa dikenal lebih luas lagi," imbuhnya.
Usai dari pabrik, Ibas mengelilingi Agro Wisata Jamus dan melihat mata air sumber lanang. Mata air tersebut digunakan sebagai pembangkit listrik tenaga mikro hidro kawasan Jamus.
Dia kemudian melanjutkan perjalanan ke perkebunan. Di sana, Ibas bertemu dengan petani pemetik daun teh. Tanpa rasa sungkan, ia ikut serta memetik bersama para pekerja. Gerimis yang mulai berjatuhan tidak menyurutkan semangat Ibas dan para petani.
Kedatangan Ibas di kawasan Kebun Teh Jamus ini mendapat sambutan hangat dari seluruh masyarakat. Baik dari karyawan di dalam pabrik, petani di kebun, maupun warga sekitar.
Dalam kunjungannya, Ibas juga membagikan sejumlah paket sembako sebagai bentuk kepeduliannya kepada para pekerja dan warga di sekitar Kebun Teh Jamus. Sembako dibagikan untuk 50 pekerja pabrik, 50 pekebun, dan 150 masyarakat sekitar, guna meringankan beban akibat harga sembako yang terus melonjak.
"Saya paham akhir-akhir ini kita mendapatkan banyak cobaan dari hasil beberapa harga sembako yang naik. Untuk itu, semoga sembako ini meringankan beban Bapak-Ibu semuanya. Mohon dipergunakan dengan baik nggih. Yang terpenting harus tetap semangat bertahan hidup, semangat bekerja dan produktif, baik yang ada di pabrik, di kebun, di tempat-tempat wisata. Insya Allah kita bisa menjadi masyarakat yang lebih maju,' ujar Ibas.
Tidak hanya itu, ia juga memberikan peralatan kebersihan dan keamanan untuk kegiatan operasional di perkebunan teh. Momen bulan Ramadan benar-benar dimanfaatkan Ibas untuk terus berbagi dan menolong sesama.
Baca juga:
CEK FAKTA: Foto Ibas Baca Buku Berjudul 'Panduan Jualan Minyak Goreng' Hasil Editan
Ibas Tinjau Wisata Kuliner Durian di Kali Klepu Pacitan
Saat Ibas Tuangkan Minyak Goreng Literan untuk Ibu-Ibu yang Antre
Minyak Goreng Langka, Ibas: Pedagang Boleh Untung tapi Pembeli Jangan Kemahalan
Ibas Bangga Pacitan Sekarang Punya Jalan yang Bagus, PLTU dan Waduk
Kunjungi Pacitan Saat Reses DPR, Ibas Resmikan Progam Kotaku