Peluang Koalisi PDIP-PKB, Hasto: Cak Imin Sudah seperti Anak Ibu Megawati
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bicara mengenai peluang partainya bekerja sama dengan PKB di pilpres 2024
Hasto menyatakan, PDIP dan PKB sudah berkoalisi di pemerintahan Presiden Jokowi selama dua periode.
Peluang Koalisi PDIP-PKB, Hasto: Cak Imin Sudah seperti Anak Ibu Megawati
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto bicara mengenai peluang partainya bekerja sama dengan PKB di pilpres 2024.
Hasto menyatakan, PDIP dan PKB sudah berkoalisi di pemerintahan Presiden Jokowi selama dua periode.
"Loh kita sudah bekerja sama di pemerintahan presiden Jokowi 2 periode, Ibu Mega ikut membentuk PKB sehingga nggak ada persoalan terkait dengan kerja sama," kata Hasto di Kompleks Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Senin (10/7).
Selain PKB, di pemerintahan Jokowi PDIP juga berkoalisi dengan Golkar dan PAN.
Bahkan, kata Hasto, PDIP kini menjalin komunikasi dengan Demokrat.
"Dengan PKB, dengan Golkar, dengan Partai Amanat Nasional. Itu nggak ada bahkan dengan partai Demokrat pun kami menjalin suatu komunikasi yang lebih intens," kata Hasto.
Menurutnya, Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sudah dianggap seperti anak oleh Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sehingga, hubungan keduanya sudah sangat dekat secara batin dan historis. "Cak Imin ini juga sudah seperti anak dari Ibu Megawati sSekarnoputri bersama dengan Gus Ipul karena Pak Muhaimin Iskandar, kemudian Pak Syaifullah Yusuf itu dulu dititipkan oleh almarhum Gus Dur kepada Ibu Megawati Soekarnoputri," tutur Hasto. "Sehingga hubungannya sudah hubungan batin, hubungan historis, hubungan keluarga, hubungan ideologis sehingga sudah sangat dekat," tutupnya.
PDIP Siap Berkoalisi, Buka Peluang Gabung dengan Koalisi PKB dan Gerindra
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin segera menemui Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Kemungkinan pertemuan akan digelar pada bulan Juli ini. "Insyaallah, gue yakin (pertemuan di bulan Juli)," ujar Ketua DPP PDIP Said Abdullah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (10/7). Pesan PKB kepada Megawati sudah diterima. Hanya tinggal menunggu rapat pengurus DPP PDIP untuk membahas kapan pertemuan dengan Cak Imin dan PKB digelar. "Ketua umum pesan sudah sampai, rapat DPP belum ada. Nanti kita rapat DPP dilakukan dan ditentukan kapan bisanya," kata Said.PDIP juga menunggu kapan Cak Imin bisa meluangkan waktu untuk bertemu dengan Megawati.
"Waktunya Gus Imin, maka kita kalau waktunya sudah sama, pertemuan akan terlaksana," jelas Said.