Jarang Sikat Gigi? Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Bisa Saja Mengintai Kesehatan Gigi dan Mulutmu
Biar tak penasaran, berikut adalah empat bahaya yang bisa mengintai kamu jika jarang menyikat gigi.
Jarang Sikat Gigi? Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Bisa Saja Mengintai Kesehatan Gigi dan Mulutmu
Gigi manusia memiliki peranan yang sangat penting dalam proses pencernaan tubuh. Dengan gigi, berbagai makanan yang masuk ke dalam mulut akan bisa dihancurkan terlebih dahulu sebelum akhirnya diproses oleh organ pencernaan lainnya.
Apabila salah satu gigi mengalami kerusakan atau hilang, bisa-bisa proses pencernaan akan dapat terganggu dan tak berjalan secara maksimal. Oleh karena itulah, kamu wajib menjaga kesehatan gigi secara rutin dan menyeluruh, salah satunya dengan rajin menyikat gigi.
Buat kamu ketahui, manfaat rajin menyikat gigi ini bukan hanya baik buat kesehatan gigi, tetapi juga mulut. Sayangnya, masih banyak orang yang terbawa rasa malas, sehingga kegiatan ini jarang dilakukan dengan baik.
Padahal, apabila membiarkan gigi dan mulut kotor dan dipenuhi dengan plak serta sisa-sisa makanan, bakal ada bahaya kesehatan yang mungkin saja mengintai. Biar tak penasaran, berikut adalah empat bahaya yang bisa mengintai kamu jika jarang menyikat gigi.
-
Kenapa kesehatan gigi dan mulut penting untuk diperhatikan selama berpuasa? Nadia menegaskan bahwa kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian integral dari kesehatan tubuh secara keseluruhan. Mulut berperan sebagai gerbang utama masuknya makanan dan minuman, yang pada akhirnya akan mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.
-
Bagaimana sikat gigi khusus behel membersihkan celah gigi? Sikat gigi khusus untuk behel biasanya memiliki bulu halus dengan model V-cut dan kepala kecil, yang efektif untuk membersihkan gigi dan celah di antara kawat gigi, termasuk bagian belakang.
-
Mengapa karang gigi berbahaya bagi kesehatan? Karang gigi dapat membuat masalah pada kesehatan mulut dan bahkan menyebabkan penyakit gusi.
-
Bagaimana semangka membantu menjaga kesehatan gigi? Berdasarkan Pharm Easy, meminum satu cangkir jus semangka setiap hari bisa membantu mencegah penyakit periodontal, yang mempengaruhi seperempat populasi global. Keuntungan ini berasal dari kandungan vitamin C yang ada dalam buah semangka.
-
Bagaimana cara merawat sikat gigi agar tetap bersih? Pertama, pastikan sikat gigi selalu kering setelah digunakan. Setelah menyikat gigi, pastikan untuk menyeka sikat gigi dengan handuk atau tisu kering untuk menghilangkan sisa air di sikat gigi. Hal ini akan mencegah pertumbuhan bakteri yang berkembang dalam kelembapan.
-
Mengapa menyikat gigi lebih sering dapat membantu menjaga kebersihan mulut? Semakin banyak frekuensinya tentu semakin bagus hasilnya karena mengurangi jumlah kuman yang menumpuk
1. Karies Gigi
Karies gigi merupakan salah satu masalah kesehatan gigi yang paling umum. Masalah ini biasanya disebabkan oleh adanya bakteri dalam mulut yang merusak lapisan keras gigi, yaitu enamel.
Asam inilah yang nantinya dapat merusak enamel gigi dan menyebabkan terjadinya lubang atau kerusakan pada gigi, yang dikenal sebagai karies gigi.
2. Penyakit Gusi
Bahaya kesehatan lainnya yang akan terjadi bila kamu malas menyikat gigi yaitu gingivitis. Ini merupakan peradangan pada gusi yang disebabkan oleh plak gigi yang menumpuk di sekitar garis gusi. Jika tidak segera diobati, gingivitis dapat berkembang menjadi periodontitis, yaitu infeksi serius pada jaringan pendukung gigi.
3. Bau Mulut (Halitosis)
Sudah jadi rahasia umum jika mulut akan menghasilkan aroma kurang sedap jika kamu tak menyikat gigi secara rutin. Yup, bau mulut ini biasanya disebabkan oleh plak gigi, sisa makanan yang tertinggal di mulut, atau infeksi pada gusi. Inilah mengapa gigi dan mulut harus selalu dibersihkan untuk menghilangkan penyebab bau mulut tak sedap dan menjaga mulut tetap segar.
4. Abses Gigi
Jarang sikat gigi nyatanya juga berpotensi menyebabkan abses gigi.
Memiliki kebiasaan menyikat gigi yang baik merupakan langkah pertama dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut. Selain menyikat gigi setidaknya dua kali sehari, kamu pun juga sebaiknya menggunakan benang gigi dan berkunjung ke dokter gigi secara rutin untuk mendapatkan pemeriksaan dan pembersihan gigi profesional.
Jangan abaikan tanda-tanda masalah kesehatan gigi dan mulut, dan segera konsultasikan dengan dokter gigi jika mengalami gejala atau masalah yang berkaitan dengan gigi dan mulut. Ingatlah bahwa kesehatan mulut yang baik adalah investasi untuk kesehatan keseluruhan tubuhmu.